Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Access by KAI Sempat Eror Tak Bisa Login dan Pesan Tiket, KAI: Sudah Normal

KOMPAS.com - Aplikasi pengganti KAI Access, Access by KAI, sempat mengalami eror yang menyebabkan pengguna tidak bisa login dan membeli tiket kereta.

Keluhan gagal login dan bertransaksi ini disampaikan oleh sejumlah warganet X (dulu Twitter) pada Kamis (4/1/2024) pagi.

"Min gimana ini akun KAI ACCESS saya gak bisa di login. @KAI121," tulis akun @aishindy.

"Ini kai access knpa!! Udah coba login lewat web juga tetep gk bisaa," kata warganet dengan akun @herewgoo.

"Halo min @KAI121 saya mengalami kendala masuk aplikasi kai access, saya tidak bisa login padahal semuanya sudah benar tapi tetap tidak bisa masuk mohon dibantu min," tulis akun @taaweasley.

"Mau nekat pun juga udah di ulti sama kai access alias gabisa login," komentar warganet @gunkittyO5_.

"Mau cek tiket Kai Access muter-muter aja dari tadi, gak capek ta," kata akun @justikanew.

Hingga Kamis pukul 09.40 WIB, kata "KAI Access" menduduki urutan ketujuh sebagai topik paling banyak diperbincangkan oleh warganet.

Lantas, apa penyebab Access by KAI tak dapat diakses untuk login maupun bertransaksi?

KAI: Sekarang sudah normal

VP Public Relations PT Kereta Api Indonesia (Persero) Joni Martinus mengatakan, saat ini aplikasi Access by KAI sudah kembali dapat diakses pengguna.

"Sekarang sudah normal. Sudah bisa login dan bertransaksi," ujarnya, saat dihubungi Kompas.com, Kamis (4/1/2024).

Joni mengatakan, Access by KAI memang sempat mengalami eror, baik gangguan saat masuk atau login, maupun saat akan melakukan transaksi tiket kereta api.

Bukan hanya di aplikasi, gangguan juga terjadi di mitra eksternal, loket boks, dan situs resmi kai.id pada Kamis pagi.

"PT Kereta Api Indonesia (Persero) memohon maaf atas gangguan pelayanan penjualan yang sempat dialami pelanggan," kata Joni.

Ada kendala jaringan

Menurut Joni, eror terjadi karena adanya kendala jaringan, sehingga berimbas pada pemesanan tiket online.

Dia pun mengatakan, Tim IT KAI tengah melakukan berbagai langkah perbaikan, termasuk meningkatkan quality of service dengan penambahan kapasitas.

Tim juga mengupayakan redundancy atau duplikasi jaringan dan peningkatan aspek keamanan agar layanan kembali normal.

"Saat ini, penjualan tiket online sudah berangsur normal dan pemesanan tiket secara online sudah bisa kembali dilakukan dengan normal," tutur Joni.

Dia melanjutkan, KAI masih melakukan evaluasi agar gangguan tidak terulang kembali.

"Kami harap masyarakat tetap menggunakan jasa transportasi massal kereta api yang aman, nyaman, dan tepat waktu," tandasnya.

https://www.kompas.com/tren/read/2024/01/04/101500465/access-by-kai-sempat-eror-tak-bisa-login-dan-pesan-tiket-kai--sudah-normal

Terkini Lainnya

Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Tren
Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Tren
Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Tren
Ramai soal Video WNA Sebut IKN 'Ibukota Koruptor Nepotisme', Jubir OIKN: Bukan di Wilayah IKN

Ramai soal Video WNA Sebut IKN "Ibukota Koruptor Nepotisme", Jubir OIKN: Bukan di Wilayah IKN

Tren
Pos Indonesia Investasi Robot untuk Efisiensi Gaji, Ekonom: Perlu Analisis Lagi

Pos Indonesia Investasi Robot untuk Efisiensi Gaji, Ekonom: Perlu Analisis Lagi

Tren
Jawaban Anies soal Isu Duet dengan Kaesang, Mengaku Ingin Fokus ke Koalisi

Jawaban Anies soal Isu Duet dengan Kaesang, Mengaku Ingin Fokus ke Koalisi

Tren
Denmark Tarik Peredaran Mi Samyang karena Terlalu Pedas, Bagaimana dengan Indonesia?

Denmark Tarik Peredaran Mi Samyang karena Terlalu Pedas, Bagaimana dengan Indonesia?

Tren
Lolos SNBT 2024, Apakah Boleh Tidak Diambil? Ini Penjelasannya

Lolos SNBT 2024, Apakah Boleh Tidak Diambil? Ini Penjelasannya

Tren
Daftar PTN yang Menerima KIP Kuliah Jalur Mandiri, Biaya Studi Bisa Gratis

Daftar PTN yang Menerima KIP Kuliah Jalur Mandiri, Biaya Studi Bisa Gratis

Tren
KAI Kembali Operasikan KA Mutiara Timur, sampai Kapan?

KAI Kembali Operasikan KA Mutiara Timur, sampai Kapan?

Tren
Ramai soal La Nina Penyebab Hujan Turun Saat Musim Kemarau? Ini Penjelasan BMKG

Ramai soal La Nina Penyebab Hujan Turun Saat Musim Kemarau? Ini Penjelasan BMKG

Tren
Pulang Rawat Inap atas Permintaan Sendiri Tak Dijamin BPJS Kesehatan

Pulang Rawat Inap atas Permintaan Sendiri Tak Dijamin BPJS Kesehatan

Tren
Menko PMK Usul Korban Judi Online Jadi Penerima Bansos, Apa Alasannya?

Menko PMK Usul Korban Judi Online Jadi Penerima Bansos, Apa Alasannya?

Tren
Termasuk Infeksi yang Sangat Menular, Apa Itu Penyakit Difteri?

Termasuk Infeksi yang Sangat Menular, Apa Itu Penyakit Difteri?

Tren
Syarat dan Cara Mengurus KTP Hilang ke Kantor Dukcapil

Syarat dan Cara Mengurus KTP Hilang ke Kantor Dukcapil

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke