Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penyebab Gagal Otentikasi Taspen dan Cara Mengatasinya

Sebagaimana dikutip dari laman resminya, otentikasi adalah proses verifikasi yang dilakukan untuk memastikan bahwa dana pensiun bulanan diterima oleh pihak yang berhak.

Otentikasi Taspen dilakukan melalui ponsel, dan salah satu tujuannya adalah untuk memastikan bahwa peserta atau penerima pensiun masih hidup sehingga berhak atas pembayaran pensiun.

Proses otentiasi taspen bagi pensiunan terdiri dari beberapa jenis, yakni:

  • Otentikasi skala 1: dilakukan 1 bulan sekali bagi penerima dana veteran
  • Otentikasi skala 2: dilakukan 2 bulan sekali bagi penerima pensiun sendiri/yatim/janda yang tidak memiliki ahli waris lain lagi
  • Otentikasi skala 3: dilakukan 3 bulan sekali bagi penerima pensiun yang masih memiliki ahli waris (anak/pasangan).

Prosen otentikasi pensiunan sebenarnya mudah dilakukan, yakni dengan mengarahkan kamera ke ponsel via aplikasi Taspen Otentikasi.

Meski demikian, pensiunan mungkin gagal saat melakukan otentikasi.

Lantas, apa saja penyebab dari gagalnya proses otentitasi taspen?

Penyebab otentikasi Taspen gagal

Berikut ini beberapa hal yang menyebabkan otentikasi Taspen gagal:

1. Belum melakukan enrollment

Sebagaimana dikutip dari kanal YouTube Taspen, enrollment adalah proses perekaman biometrik yang meliputi suara, wajah, dan sidik jari.

Data dari proses enrollment inilah yang kemudian dipakai oleh aplikasi untuk verifkasi.

Enrollment bertujuan agar penerima pensiun lebih mudah dalam melakukan otentikasi tanpa harus mengunjungi mitra prioritas Taspen lagi.

Untuk melakukan enrollment, pensiunan bisa melakukannya di kantor Taspen manapun atau mitra yang ditunjuk.

2. Jaringan internet tidak stabil

Kualitas jaringan internet, memegang peranan penting dalam keberhasilan otentikasi.

Oleh sebab itu, jika proses otentikasi gagal, cobalah untuk mengecek jaringan internet Anda.

3. Kondisi tempat redup/minim cahaya saat otentikasi

Untuk melakukan otentikasi Taspen, pastikan ruangan memiliki cukup cahaya agar wajah terlihat jelas di kamera.

Apabila cahaya sudah terang namun otentikasi masih gagal, maka usahakan untuk mencoba lagi beberapa saat kemudian.

4. Server sedang sibuk

Pensiunan juga bisa mencoba kembali melakukan otentikasi di atas tanggal 3 setiap bulannya jika otentikasi tak kunjung berhasil.

Jika setelah melakukan berbagai cara otentikasi masih gagal, bisa melakukan otentikasi manual.

Otentikasi manual bisa dilakukan dengan mengunjungi bank/pos yang dipakai untuk pengambilan dana sembari membawa KTP dan buku rekening.

Jika terdapat hal-hal yang ingin ditanyakan terkait otentikasi Taspen, pensiunan juga bisa menanyakannya ke nomor 1500 919.

Cara melakukan otentikasi Taspen

Berikut ini tahapan melakukan otentikasi Taspen:

1. Unduh aplikasi Taspen Otentikasi, dan buka aplikasi

2. Masukkan nomor Taspen

3. Klik tombol "Otentikasi"

4. Ikuti gerakan susai instruksi pada layar yang meliputi:

  • Gelengkan kepala
  • Anggukan kepala
  • Kedipkan mata
  • Tatap layar
  • Buka mulut ucapkan hurud A

5. Selanjutnya akan tampil hasil otentikasi di layar ponsel.

Jika otentikasi Taspen berhasil akan muncul pemberitahuan berwarna hijau, dan jika gagal pemberitahuan berwarna merah.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/11/01/101500865/penyebab-gagal-otentikasi-taspen-dan-cara-mengatasinya

Terkini Lainnya

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Tren
Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Tren
Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Tren
Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke