Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

10 Cara Ampuh Mengusir Kecoak di Kamar Mandi, Bukan Cuma Disiram Air

Jika kondisi tersebut dibiarkan maka bisa membawa dampak buruk bagi kesehatan karena bisa memicu munculnya penyakit. 

Lalu, bagaimana cara mengusir kecoak agar tidak berkembang biak dan bersarang di kamar mandi?

Cara mengusir kecoak di kamar mandi

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk mengusir kecoak yang berkeliaran di kamar mandi.

1. Gunakan minyak peppermint

Dikutip dari Kompas.com (15/4/2021), cara pertama untuk mengusir kecoak yang berkeliaran di kamar mandi yaitu dengan minyak peppermint.

Aroma minyak peppermint menyengat sehingga tidak disukai oleh kecoak. Untuk menggunakannya, tuangkan minyak ini di kamar mandi.

2. Taruh daun salam

Cara lain untuk mengusir kecoak di kamar mandi yaitu dengan menggunakan daun salam. Bumbu dapur ini juga tidak disukai dan bahkan bisa mematikan kecoak.

Caranya, masukkan daun salam yang dihancurkan ke kamar mandi. Taruh di sudut dan lubang pembuangan air yang dijadikan tempat kecoak bersembunyi.

3. Bunuh dengan semprotan antikecoak

Selanjutnya, cairan insektisida pembasmi kecoak bisa digunakan untuk mengusir hama tersebut di kamar mandi.

Cukup semprotkan produk pengusir kecoak di lubang pembuangan air untuk membasmi serangga tersebut.

4. Kosongkan sampah

Cara selanjutnya untuk mengusir kecoak di kamar mandi adalah dengan membasmi tempat tinggalnya.

Kecoak suka tinggal di tempat kotor termasuk tempat sampah dalam kamar mandi. Karena itu, bersihkan dan kosongkan sampah di tempat sampah secara berkala.


5. Tutupi lubang saluran air

Cara lain untuk mengusir kecoak di kamar mandi adalah dengan menutup lubang wastafel dan saluran kamar mandi setiap malam. Ini karena kecoak aktif di malam hari.

Gunakan penutup saluran dari bahan karet atau logam. Namun, pastikan penutup lubang di kamar mandi terbuka saat akan digunakan.

6. Timun

Dilansir dari Kompas.com (10/8/2022), aroma timun tidak disukai oleh kecoak. Karena itu, timun bisa mengusir hama di kamar mandi.

Caranya, iris tipis-tipis timun segar dan letakkan ke mangkuk. Kemudian, taruh mangkuk berisi timun itu di kamar mandi.

7. Kayu manis

Tak hanya timun, serangga seperti kecoa tidak menyukai aroma menyengat dari kayu manis. Gunakan bumbu dapur ini untuk mengusirnya di kamar mandi.

Cara menggunakannya, taburkan bubuk kayu manis di kamar mandi.

8. Air panas, lemon, dan baking soda

Cara selanjutnya untuk mengusir kecoak di kamar mandi adalah menggunakan campuran air panas, lemon, dan baking soda.

Caranya, tuangkan campuran air panas, lemon, dan baking soda yang teraduk rata ke saluran pembuangan. Area ini menjadi jalur masuk kecoak dari selokan ke rumah.

9. Air panas dan cuka

Selain air panas, lemon, dan baking soda, campuran air panas dan cuka juga efektif mengusir kecoak di kamar mandi.

Tuangkan larutan tersebut ke saluran pembuangan air. Cara ini akan membasmi kecoak di saluran pembuangan kamar mandi.

10. Silica gel

Selanjutnya, untuk mengusir kecoak di kamar mandi, gunakan silica gel atau desiccant. Silica gel biasanya ada di bungkus makanan atau kotak sepatu.

Benda ini akan menyerap kelembapan dan mengeringkan tempat di sekitarnya. Karena itu, cocok membuat kamar mandi tidak lembab sehingga tidak disukai kecoak.

Sebar silica gel di sudut-sudut kamar mandi. Cara ini akan mengusir kecoak yang mengganggu orang-orang saat menggunakan kamar mandi.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/11/01/073000065/10-cara-ampuh-mengusir-kecoak-di-kamar-mandi-bukan-cuma-disiram-air

Terkini Lainnya

Perjalanan Kasus Kematian Akseyna UI: 9 Tahun Tak Terungkap, Polisi Akui Kesulitan

Perjalanan Kasus Kematian Akseyna UI: 9 Tahun Tak Terungkap, Polisi Akui Kesulitan

Tren
Gerindra Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024, Bagaimana dengan PDI-P?

Gerindra Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024, Bagaimana dengan PDI-P?

Tren
7 Gejala Chikungunya yang Perlu Diwaspadai, Termasuk Demam dan Nyeri Sendi

7 Gejala Chikungunya yang Perlu Diwaspadai, Termasuk Demam dan Nyeri Sendi

Tren
4 Suplemen yang Dapat Membahayakan Jantung, Salah Satunya Ekstrak Bawang Putih

4 Suplemen yang Dapat Membahayakan Jantung, Salah Satunya Ekstrak Bawang Putih

Tren
Banyak Aturan Ditunda Usai Tuai Penolakan, Pemerintah Dinilai Sembrono dalam Membuat Kebijakan

Banyak Aturan Ditunda Usai Tuai Penolakan, Pemerintah Dinilai Sembrono dalam Membuat Kebijakan

Tren
Apa Indikator Orang Gemuk Disebut Obesitas? Simak Tandanya Berikut Ini

Apa Indikator Orang Gemuk Disebut Obesitas? Simak Tandanya Berikut Ini

Tren
Duduk Perkara Anak Angelina Jolie-Brad Pitt Ingin Hapus Nama Keluarga dari Sang Ayah

Duduk Perkara Anak Angelina Jolie-Brad Pitt Ingin Hapus Nama Keluarga dari Sang Ayah

Tren
Pilihan Ikan untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Bantu Cegah Serangan Jantung

Pilihan Ikan untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Bantu Cegah Serangan Jantung

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 8-9 Juni 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 8-9 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Izin Tambang untuk Ormas Keagamaan | Tapera Ditunda

[POPULER TREN] Izin Tambang untuk Ormas Keagamaan | Tapera Ditunda

Tren
Jelang Puncak Haji, Bus Selawat Sementara Setop Layani Jemaah

Jelang Puncak Haji, Bus Selawat Sementara Setop Layani Jemaah

Tren
Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Tren
Mungkinkah 'Psywar' Penonton Pengaruhi Hasil Akhir Pertandingan Sepak Bola?

Mungkinkah "Psywar" Penonton Pengaruhi Hasil Akhir Pertandingan Sepak Bola?

Tren
Asal-usul Nama Borneo, Sebutan Lain dari Pulau Kalimantan

Asal-usul Nama Borneo, Sebutan Lain dari Pulau Kalimantan

Tren
Jokowi Beri Izin Tambang, NU Gercep Bikin PT tapi Muhammadiyah Emoh Tergesa-gesa

Jokowi Beri Izin Tambang, NU Gercep Bikin PT tapi Muhammadiyah Emoh Tergesa-gesa

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke