Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apakah Kucing Akan Teringat Induknya Saat Diusap Sikat Gigi Basah?

KOMPAS.com - Sebuah unggahan yang menyebut kucing akan teringat ibu atau induknya saat digosok dengan sikat gigi basah, ramai di media sosial.

Unggahan tersebut dibuat oleh akun media sosial X (dulu Twitter), @ShouldHaveCat, Minggu (15/10/2023) petang.

Tampak dalam unggahan video, seekor kucing memperlihatkan raut wajah sedih dengan mata berkaca-kaca saat kepalanya diusap sikat gigi basah.

Pengunggah menuliskan, sikat gigi basah mengingatkan kucing saat dibelai oleh lidah induknya.

"If you brush a cat with a wet toothbrush, it supposedly reminds them of being groomed by their mother (Jika Anda menyikat kucing dengan sikat gigi basah, hal itu akan mengingatkannya akan perawatan oleh induknya)," tulis unggahan.

Hingga Rabu (18/10/2023) pagi, unggahan ini telah dilihat lebih dari 20,8 juta kali, disukai 163.900 pengguna, dan diunggah ulang oleh lebih dari 13.200 warganet X.

Lantas, mungkinkah kucing mengingat ibunya saat diusap dengan sikat gigi basah?

Sikat gigi basah mirip lidah kucing

Dokter hewan dari Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang, Nusa Tenggara Timur, Aji Winarso mengatakan, kucing cenderung merasa nyaman saat dibelai seperti pada unggahan X.

Namun, Aji belum bisa memastikan apakah membelai kepala kucing menggunakan sikat gigi basah mengingatkan kucing pada sang induk.

"Saya kurang tahu apa dia teringat atau tidak, tapi memang kucing suka dibelai. Mungkin juga sikat basah membuatnya seperti dijilat," ujarnya, saat dihubungi Kompas.com, Selasa (17/10/2023).

Dia menambahkan, lidah kucing secara anatomis memiliki tekstur yang kasar, hampir menyerupai bulu-bulu pada sikat gigi.

Permukaan lidah yang kasar pada kucing tersebut sebenarnya berfungsi untuk mengambil air minum.

"Maka kita lihat kucing minumnya dijilat-jilat karena duri-duri di permukaan lidah itu berbentuk seperti sekop-sekop kecil," terangnya.

Saat saling menjilati sesamanya, kucing juga akan merasakan kasarnya lidah pada bagian tubuh yang terkena jilatan.

Tekstur inilah yang kemungkinan membuat seekor kucing mengenali sikat gigi basah sebagai lidah milik kucing lain.

Meski demikian, kondisi itu tidak selalu menunjukkan bahwa kucing teringat pada belaian ibunya.

"Kita tidak tahu apa yang sedang ada di pikirannya. Kita tidak tahu apa dia sedih, sepertinya memang kucing dibelai memang begitu, keenakan," kata Aji.

Namun, dia turut memastikan, kucing terutama yang tinggal bersama induknya dapat mengingat dan mengenali sang ibu dengan baik.

Sebuah penelitian dalam jurnal Animal Cognition (2021) menunjukkan, kucing mungkin mengenali induknya dari aroma.

Dilansir dari The American Veterinary Society of Animal Behavior, Sabtu (6/11/2021), para peneliti menguji 58 anak kucing liar dengan 15 kelahiran berbeda dari delapan induk berbeda.

Anak kucing pertama kali diuji pada usia delapan minggu, dengan menunjukkan tiga kapas secara bersamaan.

Satu kapas berbau ibunya yang diambil dari usapan seluruh wajah, dagu, punggung, perut, dan daerah anogenital.

Kapas lain berbau kucing betina lain, serta kapas terakhir tidak diberi wewangian untuk dijadikan kontrol.

Saat disodorkan kapas berbau kucing betina yang tidak memiliki hubungan darah, anak kucing memalingkan wajahnya.

Pada saat usia dua bulan itu, anak kucing mulai menghabiskan lebih banyak waktu untuk mengendus kapas kucing betina yang tidak dikenalnya dibanding aroma induk dan kapas tanpa aroma.

Selanjutnya, saat usia enam bulan dan satu tahun, anak kucing menunjukkan preferensi yang kuat untuk mengendus kapas yang berbau induknya daripada kapas lain.

Kondisi ini menunjukkan bahwa anak kucing mungkin masih mengingat aroma induknya hingga usia satu tahun.

Belum jelas apakah aroma tersebut benar-benar dikenali sebagai induk atau hanya rasa familiar pada kucing.

Namun, yang jelas mereka memberikan respons berbeda ketika dihadapkan dengan aroma induk daripada bau kucing yang tidak dikenali.

Penelitian ini juga mendukung hipotesis bahwa kucing memiliki ciri khas bau yang tetap stabil seiring berjalannya waktu.

Ciri-ciri aroma ini mungkin penting untuk hubungan kucing, baik kucing yang berkerabat maupun kucing yang tinggal bersama dalam satu rumah.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/10/18/130000065/apakah-kucing-akan-teringat-induknya-saat-diusap-sikat-gigi-basah-

Terkini Lainnya

Dibuka Hari Ini, Berikut Cara Daftar Akun PPDB Jateng 2024

Dibuka Hari Ini, Berikut Cara Daftar Akun PPDB Jateng 2024

Tren
6 Kandidat Pilpres Iran, Mantan Presiden Mahmoud Ahmadinejad Dicoret

6 Kandidat Pilpres Iran, Mantan Presiden Mahmoud Ahmadinejad Dicoret

Tren
Ketika Makam Mbah Moen di Mekkah Tak Pernah Sepi Peziarah...

Ketika Makam Mbah Moen di Mekkah Tak Pernah Sepi Peziarah...

Tren
Jerat Judi Online dan Narkoba di Lingkungan Kepolisian, Kompolnas: Ironis…

Jerat Judi Online dan Narkoba di Lingkungan Kepolisian, Kompolnas: Ironis…

Tren
Bulan Disebut Mulai Menjauh dari Bumi, Kecepatannya Setara dengan Pertumbuhan Kuku Manusia

Bulan Disebut Mulai Menjauh dari Bumi, Kecepatannya Setara dengan Pertumbuhan Kuku Manusia

Tren
Deretan Korban Tewas karena Judi Online, Terbaru Polwan Bakar Suami di Mojokerto

Deretan Korban Tewas karena Judi Online, Terbaru Polwan Bakar Suami di Mojokerto

Tren
Ramai soal Uang Rp 10.000 Dicoret-coret, Pelaku Terancam Denda Rp 1 M

Ramai soal Uang Rp 10.000 Dicoret-coret, Pelaku Terancam Denda Rp 1 M

Tren
Judi Online Makan Korban Aparat TNI dan Polri, Bukti Bom Waktu Berantas Setengah Hati?

Judi Online Makan Korban Aparat TNI dan Polri, Bukti Bom Waktu Berantas Setengah Hati?

Tren
Mengenal 'Bamboo School' Thailand, Sekolah yang Dikelola Sendiri oleh Siswanya

Mengenal "Bamboo School" Thailand, Sekolah yang Dikelola Sendiri oleh Siswanya

Tren
Rangkuman “Minggu Kriminal” di Pati, Ada Pengeroyokan, Pembunuhan, Perampokan

Rangkuman “Minggu Kriminal” di Pati, Ada Pengeroyokan, Pembunuhan, Perampokan

Tren
Mengapa Bendera Putih Jadi Simbol Tanda Menyerah? Ini Alasannya

Mengapa Bendera Putih Jadi Simbol Tanda Menyerah? Ini Alasannya

Tren
Jakarta Fair 2024: Harga Tiket, Cara Beli, dan Daftar Musisi

Jakarta Fair 2024: Harga Tiket, Cara Beli, dan Daftar Musisi

Tren
Sosok di Balik Akun FB Icha Shakila yang Minta Ibu Lecehkan Anak Belum Terungkap, Siapa Dalangnya?

Sosok di Balik Akun FB Icha Shakila yang Minta Ibu Lecehkan Anak Belum Terungkap, Siapa Dalangnya?

Tren
UPDATE Ranking BWF Indonesia Usai Indonesia Open 2024

UPDATE Ranking BWF Indonesia Usai Indonesia Open 2024

Tren
Mantan Wakil Bendahara TKN Prabowo-Gibran, Simon Aloysius Jadi Komisaris Utama Pertamina

Mantan Wakil Bendahara TKN Prabowo-Gibran, Simon Aloysius Jadi Komisaris Utama Pertamina

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke