Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Beberapa Efek Samping Allopurinol, Obat Penurun Asam Urat

Biasanya, allopurinol dikonsumsi jangka panjang untuk mengobati asam urat terutama pada orang dewasa.

Seperti halnya obat lain, allopurinol juga dapat menimbulkan efek samping dari ringan hingga berat atau serius.

Efek samping ini bisa bertahan dalam beberapa hari saja, atau berlangsung selama beberapa minggu.

Lantas, apa saja efek samping allopurinol?

Efek samping ringan allopurinol

Dikutip dari Medical News Today (25/4/2023), efek samping ringan yang bisa timbul dari konsumsi allopurinol meliputi:

Efek samping serius allopurinol

Dalam beberapa kasus, allopurinol bisa menyebabkan efek samping serius, meskipun hal ini sangat jarang terjadi.

Berikut efek samping serius yang mungkin terjadi:

1. Kerusakan hati

Pengobatan asam urat menggunakan allopurinol dapat menyebabkan kerusakan pada hati, meski hal ini jarang terjadi.

Kerusakan hati sendiri berupa menurunnya kemampuan hati untuk berfungsi sebagaimana mestinya.

Risiko kerusakan hati akibat allopurinol lebih tinggi jika seseorang memiliki penyakit hati sebelumnya, seperti hepatitis.

Gejala kerusakan hati seperti:

  • Kehilangan selera makan
  • Penurunan berat badan
  • Gatal-gatal
  • Penyakit kuning atau hepatitis.

Cara mengatasi efek samping

Sebelum atau selama pengobatan dengan mengonsumsi allopurinol, dokter mungkin meminta tes darah untuk memeriksa kesehatan hati.

Tes ini dapat berfungsi untuk membantu menentukan seberapa baik kerja hati seseorang.

Jika memiliki penyakit hati, kemungkinan besar dokter akan menyarankan untuk melakukan tes ini lebih sering selama pengobatan allopurinol.

Biasanya, tubuh akan memperbaiki kerusakan yang disebabkan oleh allopurinol setelah dokter menghentikan penggunaan obat tersebut.

2. Masalah otot

Beberapa orang yang mengonsumsi allopurinol, melaporkan bahwa mereka mengalami masalah pada otot.

Masalah otot tersebut seperti nyeri otot dan miopati. Miopati membuat otot bekerja kurang efektif.

Meski begitu, efek samping ini tidak umum terjadi.

Adapun gejala miopati antara lain:

  • Nyeri otot
  • Otot melemah, paling sering di lengan atau kaki
  • Kram atau kejang otot
  • Otot menjadi kaku
  • Kelelahan
  • Intoleransi olahraga.

Cara mengatasi efek samping

Jika mengalami nyeri otot atau gejala miopati saat mengonsumsi allopirunol, sebaiknya segera bicarakan kepada dokter untuk mendapatkan keputusan yang tepat.

3. Ruam kulit

Faktanya, ruam kulit ringan adalah salah satu efek samping paling umum yang dilaporkan.

Namun, ruam kulit saat mengonsumsi allopurinol bisa menjadi serius dan bahkan mengancam nyawa meski kasusnya jarang terjadi.

Biasanya, ruam kulit yang disebabkan oleh allopurinol berupa benjolan datar atau menonjol di kulit, mungkin juga terlihat munculnya ruam seperti sisik. Benjolan tersebut juga bisa melepuh atau mengelupas.

Cara mengatasi efek samping

Segerakan memberi tahu dokter jika mengalami ruam kulit atau gejala yang disebutkan di atas saat minum obat allopirunol.

4. Rambut rontok

Rambut rontok bisa disebabkan karena efek samping allopurinol. Meski begitu, ini bukan kasus yang umum terjadi.

Efek samping dari allopurinol tidak selalu memunculkan gejala awal berupa rambut rontok. Contohnya, rambut bisa saja tampak menjadi lebih tipis dari biasanya.

Kemudian seseorang menyadari bahwa dirinya kehilangan lebih banyak rambut dari biasanya setelah mengonsumsi allopurinol dalam jangka panjang.

Cara mengatasi efek samping

Jika mengalami kerontokan rambut saat mengonsumsi allopirunol, segerakan untuk bicara dengan dokter. Dokter akan merekomendasikan pengobatan lain yang lebih aman.

5. Masalah sel darah

Masalah sel darah ini termasuk trombositopenia (tingkat trombosit rendah) dan leukopenia (tingkat sel darah putih rendah).

Adapun tombosit membantu pembekuan darah, sedangkan sel darah putih adalah bagian dari sistem kekebalan dan membantu melawan infeksi.

Beberapa gejala yang harus diperhatikan meliputi:

  • Bintik-bintik kulit kecil, bulat, gelap yang disebut petechiae
  • Infeksi berulang atau yang tidak kunjung sembuh
  • Gejala infeksi, seperti demam, menggigil, kelelahan, dan sakit tenggorokan.

Cara mengatasi efek samping

Kondisi sel darah biasanya tidak menimbulkan gejala sampai masalahnya menjadi serius. Jadi, penting bagi dokter untuk menemui pasien secepat mungkin sebelum semakin parah.

6. Reaksi alergi

Seperti kebanyakan obat, allopurinol dapat menyebabkan reaksi alergi pada beberapa orang. Reaksi alergi ini bisa ringan hingga parah.

Meski begitu, reaksi alergi parah terhadap obat ini jarang terjadi.

Berikut gejala reaksi alergi karena efek samping allopurinol:

  • Ruam kulit
  • Gatal
  • Kulit wajah memerah (flushing)
  • Bengkak di kulit, biasanya di kelopak mata, bibir, tangan, atau kaki
  • Bengkak di mulut, lidah, atau tenggorokan yang dapat membuat kesulitan bernapas.

Reaksi alergi yang parah dapat memicu munculnya sindrom hipersensitivitas, sindrom Stevens-Johnson, atau nekrolisis epidermal toksik.

Cara mengatasi efek samping

Bila mengalami gejala yang sudah disebutkan, segerakan untuk bicara dengan dokter.

Bagaimana cara mencegah efek sampingnya?

Mencegah merupakan tindakan yang lebih baik daripada mengatasi.

Dilansir dari HealthLine, berikut sejumlah pertanyaan yang bisa digunakan saat berkonsultasi dengan dokter untuk mencegah efek samping allopurinol:

 

https://www.kompas.com/tren/read/2023/09/09/180000965/beberapa-efek-samping-allopurinol-obat-penurun-asam-urat

Terkini Lainnya

Rangkuman “Minggu Kriminal” di Pati, Ada Pengeroyokan, Pembunuhan, Perampokan

Rangkuman “Minggu Kriminal” di Pati, Ada Pengeroyokan, Pembunuhan, Perampokan

Tren
Mengapa Bendera Putih Jadi Simbol Tanda Menyerah? Ini Alasannya

Mengapa Bendera Putih Jadi Simbol Tanda Menyerah? Ini Alasannya

Tren
Jakarta Fair 2024: Harga Tiket, Cara Beli, dan Daftar Musisi

Jakarta Fair 2024: Harga Tiket, Cara Beli, dan Daftar Musisi

Tren
Sosok di Balik Akun FB Icha Shakila yang Minta Ibu Lecehkan Anak Belum Terungkap, Siapa Dalangnya?

Sosok di Balik Akun FB Icha Shakila yang Minta Ibu Lecehkan Anak Belum Terungkap, Siapa Dalangnya?

Tren
UPDATE Ranking BWF Indonesia Usai Indonesia Open 2024

UPDATE Ranking BWF Indonesia Usai Indonesia Open 2024

Tren
Mantan Juru Kampanye Prabowo-Gibran, Simon Aloysius Jadi Komisaris Utama Pertamina

Mantan Juru Kampanye Prabowo-Gibran, Simon Aloysius Jadi Komisaris Utama Pertamina

Tren
Cara Memilih Sekolah SMP-SMA Jalur Zonasi PPDB Jakarta 2024

Cara Memilih Sekolah SMP-SMA Jalur Zonasi PPDB Jakarta 2024

Tren
BMKG Ungkap Penyebab Suhu Panas di Surabaya dan Jakarta, Berlangsung sampai Kapan?

BMKG Ungkap Penyebab Suhu Panas di Surabaya dan Jakarta, Berlangsung sampai Kapan?

Tren
Dulu Berseberangan, Apa yang Membuat PDI-P Kini Melirik Anies Baswedan?

Dulu Berseberangan, Apa yang Membuat PDI-P Kini Melirik Anies Baswedan?

Tren
Head to Head Indonesia Vs Filipina, Garuda di Atas Angin

Head to Head Indonesia Vs Filipina, Garuda di Atas Angin

Tren
Kapolda Ahmad Luthfi Segera Jadi Irjen Kemendag, Bagaimana Nasibnya pada Pilkada Jateng 2024?

Kapolda Ahmad Luthfi Segera Jadi Irjen Kemendag, Bagaimana Nasibnya pada Pilkada Jateng 2024?

Tren
Pesawat Austrian Airlines Terjang Badai Es, Bagian Depan sampai Berlubang Besar

Pesawat Austrian Airlines Terjang Badai Es, Bagian Depan sampai Berlubang Besar

Tren
Cara Daftar PPDB Online Jakarta 2024, Pilih Sekolah di ppdb.jakarta.go.id

Cara Daftar PPDB Online Jakarta 2024, Pilih Sekolah di ppdb.jakarta.go.id

Tren
Menteri Kabinet Perang Israel Benny Gantz Mundur, Konflik Berpotensi Semakin Memanas

Menteri Kabinet Perang Israel Benny Gantz Mundur, Konflik Berpotensi Semakin Memanas

Tren
Jadwal Indonesia Vs Filipina 11 Juni 2024, Pukul Berapa?

Jadwal Indonesia Vs Filipina 11 Juni 2024, Pukul Berapa?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke