Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Benarkah Daun Belimbing Bisa Mengusir Lalat?

KOMPAS.com – Video mengenai daun belimbing yang dijadikan penutup daging untuk mengusir lalat, viral di media sosial.

Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @andreli_48, Kamis (17/8/2023).

Dalam video, terlihat daging yang berjejer di atas meja. Seorang wanita kemudian meletakkan daun belimbing beserta tangkainya di atas daging.

Pengunggah menyebutkan bahwa ia baru tau jika daung belimbing bisa berguna untuk mengusir lalat.

“Baru tau ternyata daun belimbing bermanfaat untuk mengusir lalat, boleh nih di coba…!!” tulis pengunggah dalam keterangan unggahan video itu.

Hingga Jumat (18/8/2023), unggahan itu sudah mendapat 2.706 likes dan mendapat puluhan komentar warganet.

Penjelasan ahli

Dosen Program Studi Pendidikan Teknik Boga Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) Kokom Komariah mengatakan, penggunaan daun belimbing tersebut sebenarnya bukan untuk mengusir lalat, melainkan agar hewan itu tidak hinggap di daging.

“(Daun belimbing) bisa menjadi antibakteri sehingga lalat tidak mau hinggap (di daging),” ucap Kokom kepada Kompas.com, Jumat (18/8/2023).

Selain itu, daging yang ditutupi daun belimbing juga menjadi lebih tahan lama karena sifat antibakterinya tersebut.

“Tidak bagus daging terbuka, cepat busuk,” katanya.

Diketahui, lalat hinggap di daging untuk mendapat makanan berupa mikroba seperti bakteri.

Kokom menuturkan, daging merupakan media terbaik untuk tumbuhnya bakteri sehingga lalat sering menghinggapinya.

Jika sulit untuk mendapatkan daun belimbing, Kokom menyarankan menggunakan daun kemangi, salam, pandan, atau rosemary yang juga bisa berfungsi untuk mencegah lalat hinggap di daging.

Bahan lain yang bisa digunakan untuk mengusir lalat

Terdapat sejumlah bahan yang bisa digunakan untuk mengusir lalat agar tidak hinggap di makanan.

Dikutip dari Kompas.com (23/4/2023), berikut sejumlah bahan untuk mengusir lalat:

1. Garam dan kunyit

Garam dan kunyit yang dicampur dapat mengusir lalat agar tidak hinggap pada makanan di dapur atau meja makan.

Caranya cukup taburkan garam dan kunyit di atas piring kecil. Kemudian, letakkan piring itu di dapur untuk mengusir lalat.

2. Merica dan garam

Campuran antara merica dan garam mampu mengusir lalat dari atas meja makan atau dapur.

Cukup rebus dua gelas air dengan ditambahkan garam dan merica secukupnya. Tunggu beberapa menit, kemudian dinginkan.

Jika sudah dingin, masukkan ke dalam botol semprot dan semprokan ke ruangan secara berkala.

3. Kulit jeruk

Jeruk adalah obat alami yang ampuh untuk menyingkirkan lalat agar tidak mengganggu kegiatan masak-memasak.

Isi dari jeruk diambil untuk dimakan, kemudian kulit jeruknya digunakan untuk mengusir lalat.

Ikat kulit jeruk dengan kain muslin atau kain katun tenun. Kemudian, gantung di sekitar area yang dihinggapi lalat.

4. Cengkeh

Cengkeh dapat mengusir lalat karena aromanya yang khas dan kuat, sehingga tidak disukai oleh serangga tersebut.

Untuk menggunakannya, bisa langsung meletakkan cengkeh utuh begitu saja atau direndam dalam air yang kemudian disemprotkan di area yang tidak ingin dihinggapi lalat.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/08/19/080000465/benarkah-daun-belimbing-bisa-mengusir-lalat-

Terkini Lainnya

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2024

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2024

Tren
Anang Hermansyah Sekeluarga Jadi Duta Wisata Jeju Korea Selatan

Anang Hermansyah Sekeluarga Jadi Duta Wisata Jeju Korea Selatan

Tren
Bagaimana Cara Para Ilmuwan Menentukan Usia Sebuah Pohon? Berikut Penjelasannya

Bagaimana Cara Para Ilmuwan Menentukan Usia Sebuah Pohon? Berikut Penjelasannya

Tren
Ramai soal Telkomsat Jual Layanan Starlink Harganya Rp 130 Juta, Ini Kata Telkom Group

Ramai soal Telkomsat Jual Layanan Starlink Harganya Rp 130 Juta, Ini Kata Telkom Group

Tren
Viral, Video Kebakaran di Kawasan TN Bromo Tengger Semeru, Ini Kata Pengelola

Viral, Video Kebakaran di Kawasan TN Bromo Tengger Semeru, Ini Kata Pengelola

Tren
Bermaksud Bubarkan Tawuran, Remaja di Kalideres Jakbar Jadi Tersangka

Bermaksud Bubarkan Tawuran, Remaja di Kalideres Jakbar Jadi Tersangka

Tren
Sedikitnya 1.000 Jemaah Haji Meninggal di Arab Saudi, Ini 3 Faktor Penyebabnya

Sedikitnya 1.000 Jemaah Haji Meninggal di Arab Saudi, Ini 3 Faktor Penyebabnya

Tren
Update: Jemaah Haji Indonesia yang Wafat di Tanah Suci Capai 225 Orang

Update: Jemaah Haji Indonesia yang Wafat di Tanah Suci Capai 225 Orang

Tren
PBB Ketar-ketir Lebanon Bernasib Seperti Gaza, Apa Antisipasinya?

PBB Ketar-ketir Lebanon Bernasib Seperti Gaza, Apa Antisipasinya?

Tren
4 Lowongan KAI untuk Lulusan SMA, Berikut Syarat dan Cara Melamarnya

4 Lowongan KAI untuk Lulusan SMA, Berikut Syarat dan Cara Melamarnya

Tren
Gaduh soal Lumba-Lumba Pink, Asli atau Rekayasa? Ini Kata Peneliti Mamalia Laut

Gaduh soal Lumba-Lumba Pink, Asli atau Rekayasa? Ini Kata Peneliti Mamalia Laut

Tren
Istilah 'Khodam' Ramai di Media Sosial, Apa Itu? Ini Penjelasan Budayawan

Istilah "Khodam" Ramai di Media Sosial, Apa Itu? Ini Penjelasan Budayawan

Tren
5 Perilaku Aneh yang Umum Dilakukan Anjing Peliharaan dan Alasannya

5 Perilaku Aneh yang Umum Dilakukan Anjing Peliharaan dan Alasannya

Tren
28 Wilayah DIY Berpotensi Kekeringan 21-30 Juni 2024, Mana Saja?

28 Wilayah DIY Berpotensi Kekeringan 21-30 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
Viral, Video Pengunjung Beri Makan Kuda Nil Sampah Plastik, Taman Safari Bogor: Sedang Dicari Identitasnya

Viral, Video Pengunjung Beri Makan Kuda Nil Sampah Plastik, Taman Safari Bogor: Sedang Dicari Identitasnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke