Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kronologi Ojol di Bali Diduga Perkosa WN Brasil

KOMPAS.com - Seorang pengemudi ojek online (ojek) diduga melakukan pemerkosaan terhadap wisatawan asal Brasil, GWL (26).

Pelaku melakukan aksi bejat itu di sebuah tanah kosong di Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali pada Senin (7/8/2023).

Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan menuturkan, peristiwa itu bermula ketika korban berencana untuk pergi ke vila tempatnya menginap.

Korban pun kemudian memesan taksi online dengan titik penjemputan dari sebuah vila lain.

Untuk mengalihkan perhatian korban, pengemudi pun mengajak bicara korban secara intens.

Tanpa disadari korban, pelaku kemudian keluar dari jalur peta menuju vila tujuan. Pelaku justru membawanya ke sebuah tanah kosong di Jalan Nyangnyang.

Pelaku pun melancarkan niat jahatnya kepada korban di lokasi tersebut.

Tak tinggal diam, korban sempat melawan pelaku dengan memukul kepalanya. Sayangnya, upayanya itu tak berhasil.

"Korban berusaha untuk lari, tapi tertangkap pelaku," kata Jansen, dikutip dari pemberitaan Kompas.com, Selasa (8/8/2023).

Pelaku tertangkap setelah sempat kabur

Usai melakukan aksi bejatnya, pelaku mengantarkan korban ke tempat tujuannya dan kabur.

Pihak kepolisian bahkan sempat mengeluarkan ultimatum agar pelaku segera menyerahkan diri.

"Kita imbauan ke pelaku cepat menyerahkan diri, jika tidak kita cari dan kita lakukan tindakan tegas terukur," kata Kapolresta Denpasar Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas, dikutip dari Kompas.com.

Pihaknya juga telah memeriksa sejumlah saksi terkait peristiwa itu.

Tak butuh waktu lama, pihak kepolisian berhasil menangkap pelaku yang berinisial DW di rumah keluarganya, di Pasuruan, Jawa Timur pada Selasa (8/8/2023) malam.

"Betul sekali, (DW ditangkap) tadi malam (Selasa) pukul 21.30 WIB oleh tim gabungan Polresta Denpasar dan Polres Pasuruan," kata Bambang.

Bambang menyebutkan kondisi korban secara fisik kini sudah membaik dan sedang menjalani pendampingan psikologi.

"Kemarin sudah cek dengan dokter kita, kondisinya sehat dan baik dan kita tetap melakukan pendampingan agar dia merasa aman dan nyaman di sini," pungkasnya.

(Sumber: Kompas.com/Yohanes Valdi Seriang Ginta | Editor: Krisiandi, Andi Hartik)

https://www.kompas.com/tren/read/2023/08/09/203000765/kronologi-ojol-di-bali-diduga-perkosa-wn-brasil

Terkini Lainnya

4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

Tren
Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Tren
7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

Tren
Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Tren
Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Tren
Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Tren
Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Tren
KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

Tren
Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Tren
Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Tren
Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Tren
Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Tren
Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Tren
Ramai soal Video WNA Sebut IKN 'Ibukota Koruptor Nepotisme', Jubir OIKN: Bukan di Wilayah IKN

Ramai soal Video WNA Sebut IKN "Ibukota Koruptor Nepotisme", Jubir OIKN: Bukan di Wilayah IKN

Tren
Pos Indonesia Investasi Robot untuk Efisiensi Gaji, Ekonom: Perlu Analisis Lagi

Pos Indonesia Investasi Robot untuk Efisiensi Gaji, Ekonom: Perlu Analisis Lagi

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke