Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER TREN] 10 Buah dengan Kandungan Gula Terbanyak | 5 Kebiasaan Orang Sukses di Pagi Hari

KOMPAS.com - Sejumlah pemberitaan menghiasi laman Tren sepanjang Jumat (28/7/2023).

Informasi seputar buah dengan kandungan gula terbanyak mendominasi pemberitaan.

Selain soal kandungan gula pada buah, pemberitaan terkait daftar tanggal merah Agustus, pencurian laptop diganti dengan buku di bus, hingga rincian harga paket Telkomsel One dan cara daftarnya juga menarik perhatian pembaca.

Berikut berita terpopuler di laman Tren sepanjang Jumat (28/7/2023) hingga Sabtu (29/7/2023) pagi:

1. Buah dengan kandungan gula terbanyak

Buah memiliki banyak kandungan nutrisi yang bermanfaat untuk tubuh.

Beberapa manfaat mengonsumsi buah di antaranya adalah menjaga kesehatan jantung, mencegah penyakit kanker, hingga menurunkan tekanan darah tinggi.

Namun, bagi penderita diabetes yang mempertahankan kadar glukosa darah, mengetahui kandungan gula dari buah yang dikonsumsi sangatlah penting.

Hal ini dilakukan untuk membatasi konsumsi gula harian.

Informasi perihal buah dengan kandungan gula terbanyak dapat disimak pada berita berikut:

10 Buah dengan Kandungan Gula Terbanyak, Apa Saja?

Pemerintah telah menetapkan daftar tanggal merah Agustus 2023 melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 624, 2, 2 Tahun 2023.

Mengacu pada surat keputusan tersebut, terdapat satu tanggal merah pada Agustus 2023 yang bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Indonesia, yakni Kamis, 17 Agustus 2023.

17 Agustus 2023 ditetapkan sebagai salah satu Hari Libur Nasional pada 2023.

Pada perayaan tersebut, Indonesia genap berusia 78 tahun.

HUT ke-78 Kemerdekaan RI ini diperingati dengan upacara pengibaran bendera merah putih dan sejumlah perayaan seni budaya lainnya.

Perincian soal daftar tanggal merah Agustus beserta sisa libur dan cuti bersama 2023 dapat disimak pada berita berikut:

Daftar Tanggal Merah Agustus Beserta Sisa Libur dan Cuti Bersama 2023

Ungahan video yang menceritakan peristiwa pencurian laptop di dalam bus malam dengan modus mengisi tas menggunakan buku akuntansi, ramai di media sosial.

Peristiwa tersebut dibagikan oleh pengunggah yang menjadi korban pencurian melalui akun TikTok ini pada Senin (24/7/2023).

Pengunggah mengatakan bahwa laptopnya dicuri ketika ia menaiki bus malam jurusan Lebak Bulus-Wonosobo.

Menurut kesaksian dari penumpang lain yang ia peroleh, ada bapak-bapak yang lalu-lalang sambil meraba-raba bagasi penumpang di atas kabin sebelum laptopnya hilang.

Informasi selengkapnya perihal pencurian laptop diganti dengan buku di bus dapat disimak pada berita berikut:

Ramai soal Pencurian Laptop Diganti Buku di Bus, Ini Kata Korbannya

4. Rincian harga paket Telkomsel One

Telkomsel One adalah layanan internet kabel IndiHome dan internet seluler Telkomsel yang baru saja diluncurkan pada 21 Juli 2023.

Sebelumnya, per 1 Juli 2023, bisnis IndiHome milik PT Telkom Indonesia dilebar ke dalam unit telekomuikasi Telkomsel.

Salah satu hasil peleburan tersebut, yakni Telkomsel One akan mempermudah pengguna mendapatkan layanan internet kabel dan seluler dalam satu paket.

Melalui Telkomsel One, seperti dilansir Kompas.com (24/7/2023), pengguna dapat berlangganan paket internet IndiHome sekaligus paket internet seluler Telkomsel.

Informasi selengkapnya perihal harga paket Telkomsel One dan cara daftarnya dapat disimak pada berita berikut:

Rincian Harga Paket Telkomsel One dan Cara Daftarnya

Setiap orang mempunyai kebiasaan yang menunjang aktivitasnya dalam kehidupan sehari-hari.

Kebiasaan tersebut tidak terbatas pada bangun pagi atau membaca buku, tapi juga membiasakan diri untuk sarapan.

Bagi sebagian orang sukses, sarapan tidak sekadar aktivitas untuk mengisi perut supaya tidak cepat lapar saat memulai hari.

Sarapan bagi sebagian orang sukses juga menggabungkan makanan dan minuman tertentu yang bergizi supaya tubuh mereka tetap sehat.

Informasi selengkapnya perihal kebiasaan sarapan orang sukses di pagi hari dapat disimak pada berita berikut:

5 Kebiasaan Sarapan Orang Sukses di Pagi Hari, Apa Saja?

https://www.kompas.com/tren/read/2023/07/29/055037365/populer-tren-10-buah-dengan-kandungan-gula-terbanyak-5-kebiasaan-orang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke