Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Aman untuk Menemukan dan Mengusir Ular dari Rumah

Masalahnya, ular dapat bergerak dengan cepat dan masuk ke sela-sela barang di sekitar rumah untuk bersembunyi.

Saat pemilik rumah panik melihat ular, bisa jadi reptil tersebut telah bersembunyi di lokasi yang tidak diketahui.

Kondisi ini tentu akan membahayakan karena pemilik rumah dapat sewaktu-waktu terserang ular.

Lalu, bagaimana cara yang aman untuk menemukan dan mengusir ular dari rumah?

Cara menemukan ular yang sembunyi

Dilansir dari Hunker, cara terbaik untuk menemukan ular yang masuk rumah adalah dengan cara segera melakukan pencarian menyeluruh ke seluruh bagian rumah.

Namun, jika sulit dilakukan, ada beberapa tindakan yang dapat dilakukan untuk memancing ular keluar dari persembunyiannya:

1. Turunkan suhu rumah

Ular membutuhkan suhu yang hangat untuk tetap hidup. Karena itu, menurunkan suhu rumah akan membuat reptil ini keluar untuk mencari tempat yang lebih sejuk seperti di dekat jendela atau bahkan tempat tidur.

2. Gunakan alat pemanas

Letakkan alat pemanas ruangan di sudut ruangan dengan ditutupi koran.

Kemudian, letakkan kotak di dekatnya. Ular umumnya suka bergerak di sepanjang dinding.

Saat lewat di dekat pemanas tadi, ia akan masuk ke dalam kotak yang hangat.

3. Taruh mangkuk berisi air

Taruhlah mangkuk berisi air di bawah dinding rumah. Ular yang butuh air akan minum atau merendam tubuhnya di genangan tersebut.

4. Ikuti jejak dengan tepung

Taburkan tepung di sepanjang dinding di beberapa ruangan dalam rumah untuk memantau aktivitas ular. Reptil ini akan meninggalkan jejak melalui tepung.

Meskipun tidak membantu menangkap ular secara langsung, cara ini dapat menunjukkan lokasi keberadaannya.

5. Cari di waktu ular aktif

Beberapa jenis ular tertentu akan aktif di siang hari. Sebaliknya, ada yang baru aktif bergerak di malam hari. Cari ular tersebut sesuai jam aktifnya untuk meningkatkan peluang menemukannya.

Meski begitu, ada tips aman untuk mengusir ular keluar dari rumah. Berikut caranya:

1. Siram air

Dikutip dari Popular Science, coba semprot ular tersebut dengan air menggunakan selang untuk mendorongnya bergerak keluar rumah.

2. Gunakan sapu

Jika ular kecil dan jinak, ambil sapu dan dorong perlahan ke pintu keluar.

Namun, jika tidak ada jalan keluar di dekatnya, sapu ular ke dalam wadah besar dan bawa keluar rumah.

Setelah itu, balikkan wadah dengan perlahan dan biarkan ular tersebut pergi.

3. Tutup dengan kotak

Jika ular terlalu besar untuk disapu keluar rumah, tutupi dengan wadah besar seperti kardus atau kotak plastik. Letakkan pemberat di atas wadah untuk memastikan ular tetap terperangkap.

Kemudian, siapkan alat seperti sekop atau tempat sampah untuk mengambil ular serta tentukan jalur keluar rumah.

Gunakan alat tadi untuk mengambil ular dan masukkan ke wadah tertutup. Angkat wadah berisi ular tersebut dan keluarkan dari rumah.

4. Ambil ular yang tidak berbisa

Jika punya sarung tangan berkebun yang tebal, ambil ular tersebut dan bawa keluar rumah.

Caranya dengan melemparkan handuk atau selimut ke atas ular lalu dengan cepat bungkus tubuhnya.

Metode ini hanya dapat dilakukan jika ular tersebut tidak berbisa dan oleh orang yang berani atau terlatih.

5. Minta bantuan ahli

Jika ular tersebut diduga berbisa atau tidak mampu menanganinya sendiri, mintalah bantuan tenaga progesional.

6. Gunakan kapur barus

Letakkan kapur barus di sekitar retakan di dinding atau area tersembunyi yang disukai ular untuk mengusir reptil tersebut serta hewan pengerat. Kapur barus mengeluarkan bau menyengat yang tidak disukai hama.

7. Letakkan karung goni

Taruh dua atau tiga karung goni basah di dalam celah masuk ular. Lalu, tutupi karung basah dengan beberapa karung goni kering.

Tumpukan karung ini akan menjadi sarang yang bagus untuk ular meringkuk di bawahnya. Saat diduga ada ular masuk, angkat perlahan karung tadi dengan sekop.

8. Taruh lem

Tuangkan lem lengket di selembar papan. Kemudian, taruh di celah atau jalan masuk ular.

Periksa papan itu dalam beberapa waktu untuk memastikan ada ular yang terjebak. Angkat papan dengan sekop keluar rumah. Ular tersebut akan lepas berkat dituang sedikit minyak sayur.

Singkirkan sesuatu yang disukai ular

Selain hal-hal di atas, metode terbaik untuk mengusir ular adalah dengan cara menyingkirkan hal yang mereka sukai dari sekitar rumah.

Ular suka tinggal di rerumputan lebat dan tumpukan puing. Sebaiknya, bersihkan halaman rumah secara rutin.

Selain itu, bersihkan bagian dalam rumah agar tidak menarik perhatian hama lain yang menjadi mangsa ular.

Selain itu, tutup celah sekitar rumah menggunakan semen atau dempul agar tidak menjadi jalan masuk bagi ular.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/07/16/190000565/cara-aman-untuk-menemukan-dan-mengusir-ular-dari-rumah

Terkini Lainnya

Jelang Puncak Haji, Bus Shalawat Sementara Setop Layani Jemaah

Jelang Puncak Haji, Bus Shalawat Sementara Setop Layani Jemaah

Tren
Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Tren
Mungkinkah 'Psywar' Penonton Pengaruhi Hasil Akhir Pertandingan Sepak Bola?

Mungkinkah "Psywar" Penonton Pengaruhi Hasil Akhir Pertandingan Sepak Bola?

Tren
Asal-usul Nama Borneo, Sebutan Lain dari Pulau Kalimantan

Asal-usul Nama Borneo, Sebutan Lain dari Pulau Kalimantan

Tren
Jokowi Beri Izin Tambang, NU Gercep Bikin PT tapi Muhammadiyah Emoh Tergesa-gesa

Jokowi Beri Izin Tambang, NU Gercep Bikin PT tapi Muhammadiyah Emoh Tergesa-gesa

Tren
Kronologi Bos Rental Mobil Asal Jakarta Dikeroyok Warga hingga Tewas di Pati

Kronologi Bos Rental Mobil Asal Jakarta Dikeroyok Warga hingga Tewas di Pati

Tren
Nilai Tes Ulang Rekrutmen BUMN Lebih Rendah dari yang Pertama, Masih Berpeluang Lolos?

Nilai Tes Ulang Rekrutmen BUMN Lebih Rendah dari yang Pertama, Masih Berpeluang Lolos?

Tren
Pemerintah Tetapkan Idul Adha 1445 H Jatuh pada Senin 17 Juni 2024

Pemerintah Tetapkan Idul Adha 1445 H Jatuh pada Senin 17 Juni 2024

Tren
Teka-teki Penguntitan Jampidsus yang Belum Terjawab dan Kemunculan Drone di Atas Gedung Kejagung

Teka-teki Penguntitan Jampidsus yang Belum Terjawab dan Kemunculan Drone di Atas Gedung Kejagung

Tren
Viral Video Sekuriti Plaza Indonesia Disebut Pukuli Anjing Penjaga, Ini Kata Pengelola dan Polisi

Viral Video Sekuriti Plaza Indonesia Disebut Pukuli Anjing Penjaga, Ini Kata Pengelola dan Polisi

Tren
Tiket KA Blambangan Ekspres Keberangkatan mulai 18 Juni 2024 Belum Bisa Dipesan, Ini Alasannya

Tiket KA Blambangan Ekspres Keberangkatan mulai 18 Juni 2024 Belum Bisa Dipesan, Ini Alasannya

Tren
Panglima Sebut TNI Bukan Lagi Dwifungsi tapi Multifungsi ABRI, Apa Itu?

Panglima Sebut TNI Bukan Lagi Dwifungsi tapi Multifungsi ABRI, Apa Itu?

Tren
Beredar Uang Rupiah dengan Cap Satria Piningit, Bolehkah untuk Bertransaksi?

Beredar Uang Rupiah dengan Cap Satria Piningit, Bolehkah untuk Bertransaksi?

Tren
Laporan BPK: BUMN Indofarma Terjerat Pinjol, Ada Indikasi 'Fraud'

Laporan BPK: BUMN Indofarma Terjerat Pinjol, Ada Indikasi "Fraud"

Tren
5 Perempuan Pertama di Dunia yang Menjadi Kepala Negara, Siapa Saja?

5 Perempuan Pertama di Dunia yang Menjadi Kepala Negara, Siapa Saja?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke