Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tradisi Malam Satu Suro Masyarakat Jawa, Ada Kirab dan Manten Lurah

KOMPAS.com - Malam satu Suro diperingat sehari sebelum tanggal 1 Muharram.

Pada 2023, malam satu Suro jatuh pada Selasa (18/7/2023) malam.

Pemerhati budaya sekaligus Dosen Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sebelas Maret (UNS) Tundjung W Sutirto mengatakan, malam satu suro merupakan tradisi dari budaya masyarakat Jawa.

"Malem satu Suro atau disebut malem Suro adalah sebuah tradisi di masyarakat Jawa dalam menyambut datangnya tahun baru dalam penanggalan Jawa yang digabung dengan kalender
Hijriah Islam yaitu 1 Muharam," ujarnya, saat dihubung Kompas.com, Kamis (13/7/2023).

Tradisi malam satu Suro ini menjadi aktivitas budaya Jawa setiap tahunnya.

Namun, setiap daerah di Jawa memilki versi yang berbeda dalam menyambut tradisi tersebut.

Lantas, seperti apa tradisi malam satu Suro bagi masyarakat Jawa?

Tradisi malam satu Suro d masyarakat Jawa

Menurut Tundjung, pada umumnya tradisi malam satu Suro diisi oleh upacara ritual yang dilakukan secara bersama dengan model "laku tirakat".

"(Laku tirakat) yaitu sebuah perbuatan yang berorientasi pada sisi kebatinan untuk berkontemplasi atas tata kehidupan yang telah dan akan dijalani," terangnya.

Sehingga, malem Suro bukan dirayakan dengan aktivitas hingar bingar sebagaimana tradisi menyambut tahun baru Masehi.

Masyarakat ada yang merayakan malem Suro dengan naik ke gunung, misalnya Gunung Lawu,
atau mengikuti kirab pusaka keraton atau dengan laku bisu yakni, berjalan keliling
tembok keraton tanpa berbicara.

Ada juga yang bertapa (bersemadi) dan melakukan ruwatan di lingkungannya masing-masing.

Dengan kata lain, tradisi malem satu Suro adalah malam untuk instropeksi diri atas perjalanan kehidupan di dunia dan berharap berkah lebih baik pada tahun berikutnya.

Tradisi malam satu Suro di Surakarta

Setiap malam satu Suro, Keraton Surakarta selalu menggelar tradisi malam satu Suro yang dilaksanakan pada malam sebelum tanggal 1 Muharram.

Tradisi yang dilakukan Keraton Surakarta pada malam satu Suro adalah Kirab Satu Suro di Keraton Surakarta.

Tradisi ini sudah menjadi turun temurun dan berusia ratusan tahun.

Dilansir dari Kompas.com Kamis (13/7/2023), Kirab Satu Suro di Keraton Surakarta berasal dari masa pemerintahan Raja Pakubuwono X yang bertahta pada periode 1893–1939.

Saat itu, Pakubuwono X rutin berkeliling tembok Baluwarti setiap Selasa dan Jumat kliwon, berdasarkan penanggalan Jawa. Rutinitas ini kemudian berubah menjadi sebuah tradisi yang terus dilestarikan oleh kerabat Keraton Solo hingga saat ini.

Acara Kirab Satu Suro identik dengan penggunaan kebo bule, sehingga sering disebut dengan Kirab Kebo Bule.

Menurut laman pariwisatasolo.surakarta.go.id, pada malam ritual tersebut, ribuan orang akan berpartisipasi, mulai dari Raja beserta keluarga dan kerabat, abdi dalem wilayah Solo Raya, dan masyarakat umum.

Semua peserta kirab mengenakan pakaian warna hitam, di mana peserta laki-laki menggunakan pakaian adat Jawa yang dikenal dengan busana jawi jangkep dan peserta wanita menggunakan kebaya berwarna hitam.

Kebo Bule yang diturunkan adalah Kebo Kyai Slamet sebagai cucuk lampah kirab.

Pada pelaksanaan kirab, biasanya barisan kebo bule akan berjalan di depan beserta pawangnya.

Disusul barisan abdi dalem bersama putra-putri sinuhun dan juga para pembesar yang membawa sepuluh pusaka Keraton.

Rute kirab Satu Suro di Keraton Surakarta biasanya dimulai dari Keraton Solo, menuju ke Jalan Pakoe Boewono - Bundaran Gladag, Jalan Jenderal Sudirman, memutari Benteng Vastenburg melalui Jalan Mayor Kusmanto, melintasi Jalan Kapten Mulyadi, memasuki Jalan Veteran, melintasi Jalan Yos Sudarso, melalui Jalan Slamet Riyadi, hingga di Bundaran Gladag berbelok kembali masuk ke keraton.

Selama prosesi kirab berlangsung, peserta kirab tidak mengucapkan satu patah kata.

Hal ini dimaknai sebagai perenungan diri terhadap apa yang sudah dilakukan selama setahun kebelakang.

Tradisi kirab di Jogja

Selain Surakarta, Keraton Yogyakarta juga memiki tradisi malam satu Suro yang sangat terkenal, yakni ritual Topo Bisu Lampah Mubeng Benteng.

Dikutip dari laman pariwisata.jogjakota.go.id, ritual Topo Bisu Lampah Mubeng Benteng pada Malam 1 Suro dilaksanakan secara turun temurun sejak zaman Sri Sultan Hamengku Bowono II.

Rangkaian tradisi ini diawali pelantunan tembang macapat oleh para abdi dalem yang dalam tiap kidung liriknya terselip doa-doa serta harapan di area Bangsal Pancaniti, Keben Keraton Yogyakarta.

Perjalanan kemudian dilanjutkan ke Jalan Rotowijayan lalu ke Jalan Kauman, Jalan Agus Salim, Jalan Wahid Hasyim, Suryowijayan, Pojok Beteng Kulon, Jalan MT Haryono, Pojok Beteng Wetan, Jalan Brigjen Katamso, Jalan Ibu Ruswo, dan berakhir di Alun-alun Utara.

Ritual ini diikuti abdi dalem serta bregodo Keraton Yogyakarta, perwakilan dari masing-masing kabupaten/kota di DIY, dan juga masyarakat umum.

Para perwakilan membawa panji-panji (bendera) dari masing-masing kabupaten/kota, yaitu Kabupaten Sleman, Bantul, Gunungkidul, Kulonprogo dan Kota Yogyakarta.

Selama berjalan kaki, peserta tidak mengeluarkan sepatah katapun dan hanya diam dengan tatapan mata lurus ke depan.

Hal ini disimbolkan sebagai perenungan diri atau tirakat sekaligus keprihatinan terhadap segala perbuatan selama setahun terakhir.

Tradisi malam satu Suro di Temanggung

Tradisi malam satu Suro juga digelar di Desa Traji, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Dilansir dari laman Pemerintahan Kabupaten Temanggung, tradisi malam satu Suro di Traji disebut ritual “Manten Lurah Traji”.

Tradisi ini sudah ada sejak zaman nenek moyang.

Pada malam satu Suro, ratusan warga yang bersiap mengikuti jalannya ritual, dengan sebagian mengenakan pakaian beskap adat Jawa.

Mereka berjalan berarak-arakan dari desa menuju ke sebuah sendang yang disakralkan untuk jalannya ritual Manten Lurah.

Dalam ritual ini, Pejabat Kepala Desa Traji bersama dengan istrinya akan didandani layaknya seorang pengantin.

Pasangan pengantin itu kemudian diarak warga desa menuru mata air yang bernama Sendhang Sidukun.

Di tempat itu, mereka mengikuti acara doa bersama dan berebut gunungan hasil bumi.

Ritual ini adalah simbol kedekatan manusia dengan alam sekitar, termasuk mata air yang menjadi pusat kehidupan sehari-hari masyarakat setempat.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/07/15/200000265/tradisi-malam-satu-suro-masyarakat-jawa-ada-kirab-dan-manten-lurah-

Terkini Lainnya

'Cybertyping': Munculnya Julukan 'The Nuruls' hingga 'Jamet Kuproy' di Medsos

"Cybertyping": Munculnya Julukan "The Nuruls" hingga "Jamet Kuproy" di Medsos

Tren
Kalah dari Irak, Ini 3 Skenario Indonesia Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kalah dari Irak, Ini 3 Skenario Indonesia Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tren
Terlihat Biru di Siang Hari, Mengapa Langit Menjadi Merah atau Oranye Saat Senja?

Terlihat Biru di Siang Hari, Mengapa Langit Menjadi Merah atau Oranye Saat Senja?

Tren
BP Tapera Akan Ikuti Arahan Menteri Basuki soal Tapera Ditunda

BP Tapera Akan Ikuti Arahan Menteri Basuki soal Tapera Ditunda

Tren
Apa Saja Cara dan Syarat Pisah KK? Berikut Penjelasan Dirjen Dukcapil

Apa Saja Cara dan Syarat Pisah KK? Berikut Penjelasan Dirjen Dukcapil

Tren
Deret Ormas Keagamaan yang Tak Akan Ajukan Izin Kelola Tambang

Deret Ormas Keagamaan yang Tak Akan Ajukan Izin Kelola Tambang

Tren
6 Layanan Masyarakat yang Wajib Pakai BPJS Kesehatan, Terbaru Pembuatan SIM

6 Layanan Masyarakat yang Wajib Pakai BPJS Kesehatan, Terbaru Pembuatan SIM

Tren
Mengapa Sebagian Masyarakat Bisa Percaya Teori Konspirasi? Ini Alasannya

Mengapa Sebagian Masyarakat Bisa Percaya Teori Konspirasi? Ini Alasannya

Tren
Darah Rendah dan Asam Lambung Disebut Punya Risiko Kematian, Dokter Ungkap Faktanya

Darah Rendah dan Asam Lambung Disebut Punya Risiko Kematian, Dokter Ungkap Faktanya

Tren
Beredar Cara Cek Kebocoran Arus dengan Kode Meteran Listrik, Ini Penjelasan PLN

Beredar Cara Cek Kebocoran Arus dengan Kode Meteran Listrik, Ini Penjelasan PLN

Tren
Flu Burung Mematikan Dapat Menular ke Kucing, Apa yang Harus Dilakukan Pemilik Hewan?

Flu Burung Mematikan Dapat Menular ke Kucing, Apa yang Harus Dilakukan Pemilik Hewan?

Tren
Gugat Meta, Eks Karyawan Tuding Induk Perusahaan Facebook Itu Sensor Konten Pro Palestina

Gugat Meta, Eks Karyawan Tuding Induk Perusahaan Facebook Itu Sensor Konten Pro Palestina

Tren
Berapa Banyak Uang yang Bisa Membuat Orang Bahagia? Ini Kata Studi

Berapa Banyak Uang yang Bisa Membuat Orang Bahagia? Ini Kata Studi

Tren
5 Sarapan Sehat untuk Menurunkan Kolesterol secara Alami, Apa Saja?

5 Sarapan Sehat untuk Menurunkan Kolesterol secara Alami, Apa Saja?

Tren
5 Manfaat Minum Air Putih Sebelum Kopi di Pagi Hari, Apa Saja?

5 Manfaat Minum Air Putih Sebelum Kopi di Pagi Hari, Apa Saja?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke