Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apakah Kucing Mengenali Dirinya di Cermin? Berikut Penjelasannya

KOMPAS.com - Pernahkah Anda melihat apa yang terjadi ketika kucing berada di depan cermin? Reaksi kucing saat melihat bayangannya di cermin bisa berbeda-beda.

Beberapa akan mengabaikannya, ada yang waspada atau agresif, dan beberapa akan mencoba menyelidiki kucing yang ada di dalam cermin.

Lantas, apakah kucing bisa menyadari dirinya sendiri ketika di depan cermin?

Dilansir dari Cats.com, kucing tidak pernah menunjukkan perilaku apa pun yang menunjukkan mengenali dirinya.

Mungkin sulit untuk dibayangkan, tetapi kucing tidak mengenali dirinya sendiri saat melihat bayangannya.

Kurangnya kesadaran mengenai dirinya sendiri sedikit bertanggung jawab mengapa kucing Anda tidak mengenali dirinya sendiri di cermin.

Hanya manusia, dan beberapa hewan seperti orangutan, simpanse, orca, lumba-lumba, dan gajah, yang dapat mengenali diri mereka sendiri di cermin.

Sebuah penelitian dilakukan dengan menggunakan uji cermin atau uji tanda, di mana titik merah digambar di suatu tempat di tubuh hewan.

Jika hewan tersebut mencari titik di tubuhnya karena dapat melihatnya di cermin, ini berarti mereka telah lulus ujian cermin.

Selain itu, kucing tidak akan mengenali kucing di cermin sebagai diri mereka karena tidak membawa baunya.

Sejalan dengan itu, dilansir dari Cat Wiki, tes refleksi diri pada cermin pertama kali diperkenalkan pada tahun 1970 oleh psikolog Gordon Gallup.

Tujuan utamanya adalah untuk mencari tahu apakah ada spesies di kerajaan hewan yang memiliki kesadaran atas dirinya sendiri yang nyata.

Ia ingin melihat apakah seekor hewan dapat melihat dirinya sendiri di cermin dan mengetahui pantulannya.

Gallup menempatkan titik merah tanpa aroma di dahi hewan saat mereka tidur, memberi mereka akses ke cermin segera setelah bangun.

Jika seekor hewan melihat dirinya sendiri di cermin dan menarik perhatian ke titik merah dengan memfokuskan atau menggaruknya, itu akan menjadi bukti bahwa hewan itu tahu bahwa pantulan di cermin itu adalah dirinya sendiri.

Dengan demikian, mereka yang "lolos" Tes Cermin akan menjadi indikator yang jelas bahwa spesies (secara keseluruhan) memiliki kesadaran diri.

Sayangnya, kucing termasuk hewan yang tidak lulus Tes Cermin maupun menampilkan perilaku yang terkait dengan kesadaran diri.

Perilaku kucing saat melihat bayangannya

Kucing tidak mengerti bahwa kucing yang ada di cermin adalah dirinya sendiri. Mereka menganggap kucing yang melihat mereka dari dalam cermin adalah kucing lain.

Saat kucing Anda melihat bayangannya sendiri di cermin, dia mengira ada kucing lain di dalam rumah, di belakang cermin, atau di dalam cermin.

Kucing akan menunjukkan berbagai macam reaksi saat melihat dirinya di cermin, antara lain:

Meski kucing disebut tidak memiliki kesadaran diri, khususnya terkait mengenali dirinya sendiri ketika di depan cermin.

Namun, tingkat kesadaran diri kucing di perspektif lain adalah mengetahui kemampuan tubuhnya dan bertindak berdasarkan keinginan dan perasaannya.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/07/11/141500665/apakah-kucing-mengenali-dirinya-di-cermin-berikut-penjelasannya

Terkini Lainnya

Peneliti Temukan Sungai Purba yang Aktif 40 Juta Tahun Lalu dan Mengalir di Bawah Antarktika

Peneliti Temukan Sungai Purba yang Aktif 40 Juta Tahun Lalu dan Mengalir di Bawah Antarktika

Tren
Video Viral Bocah Pesepeda Kena Pukul 'Driver' Ojol Saat Bikin Konten di Jalur Sepeda Jakpus

Video Viral Bocah Pesepeda Kena Pukul "Driver" Ojol Saat Bikin Konten di Jalur Sepeda Jakpus

Tren
Dukungan ke Palestina Terus Mengalir, Giliran Kuba Gugat Israel ke ICJ

Dukungan ke Palestina Terus Mengalir, Giliran Kuba Gugat Israel ke ICJ

Tren
Suhu Dieng Capai Minus 0,57 Derajat Celsius di Musim Kemarau, sampai Kapan Berlangsung?

Suhu Dieng Capai Minus 0,57 Derajat Celsius di Musim Kemarau, sampai Kapan Berlangsung?

Tren
3 Wilayah Jateng yang Berpotensi Kekeringan 24-30 Juni 2024, Mana Saja?

3 Wilayah Jateng yang Berpotensi Kekeringan 24-30 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
Paus Fransiskus Minta Imam Persingkat Khotbah agar Umat Tidak Tertidur

Paus Fransiskus Minta Imam Persingkat Khotbah agar Umat Tidak Tertidur

Tren
Rincian Biaya Kuliah UPN Veteran Jakarta Jalur Mandiri 2024/2025

Rincian Biaya Kuliah UPN Veteran Jakarta Jalur Mandiri 2024/2025

Tren
Menlu Norwegia dan Bank Dunia Perkirakan Otoritas Palestina Akan Runtuh Tahun Ini

Menlu Norwegia dan Bank Dunia Perkirakan Otoritas Palestina Akan Runtuh Tahun Ini

Tren
Mobil Dinas TNI di Lokasi Penggerebekan Uang Palsu Rp 22 M Dipakai Warga Sipil, Ini Kata Kapuspen

Mobil Dinas TNI di Lokasi Penggerebekan Uang Palsu Rp 22 M Dipakai Warga Sipil, Ini Kata Kapuspen

Tren
Apakah Ada Denda jika Tidak Memadankan NIK-NPWP sampai 30 Juni? Ini Penjelasan DJP

Apakah Ada Denda jika Tidak Memadankan NIK-NPWP sampai 30 Juni? Ini Penjelasan DJP

Tren
Kominfo Putus Internet dari Kamboja-Filipina, Efektif Berantas Judi Online?

Kominfo Putus Internet dari Kamboja-Filipina, Efektif Berantas Judi Online?

Tren
Ubur-ubur Api Muncul di Pantai Gunungkidul, Apa yang Harus Dilakukan jika Tersengat?

Ubur-ubur Api Muncul di Pantai Gunungkidul, Apa yang Harus Dilakukan jika Tersengat?

Tren
1.301 Jemaah Haji Meninggal, Arab Saudi Bantah Gagal Jadi Tuan Rumah Ibadah Haji 2024

1.301 Jemaah Haji Meninggal, Arab Saudi Bantah Gagal Jadi Tuan Rumah Ibadah Haji 2024

Tren
Apa Itu Tanaman Kratom dan Bagaimana Efek Saat Mengonsumsinya?

Apa Itu Tanaman Kratom dan Bagaimana Efek Saat Mengonsumsinya?

Tren
Alasan Polda Sumbar Cari Orang yang Viralkan Kasus Bocah yang Tewas Diduga Dianiaya Polisi

Alasan Polda Sumbar Cari Orang yang Viralkan Kasus Bocah yang Tewas Diduga Dianiaya Polisi

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke