Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kagetnya Jokowi, Ada Jan Ethes Gandeng Emiliano Martinez di Laga Indonesia Vs Argentina

KOMPAS.com - Laga Indonesia vs Argentina Senin (19/6/2023) malam menyisakan sederet cerita menarik.

Salah satunya adalah kehadiran Jan Ethes yang menjadi player escort atau pendamping pemain Argentina.

Dalam laga tersebut, Jan Ethes tampak menggandeng kiper Argentina Emiliano Martinez.

Momen ketika Jan Ethes gandeng Martinez pun ramai dibagikan warganet.

Namun, kehadiran Jan Ethes di lapangan ternyata sebelumnya tidak diketahui oleh kakeknya, Presiden Joko Widodo.

Jokowi pun mengaku kaget ketika melihat cucunya menggandeng pemain Argentina.

"Tidak tahu, tahu-tahu dampingi," kata Jokowi bersama Jan Ethes seusai laga Indonesia vs Argentina, dikutip dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden.

Menurutnya, Jan Ethes memang kerap menonton pertandingan sepak bola.

"Nonton terus ini, kemarin nonton yang apa?" tanya Jokowi kepada Jan Ethes.

"Indonesia (Persis Solo) lawan Korea (Jaenbuk Hyundai Motors) di Manahan," jawab Jan Ethes.

Dalam kesempatan yang sama, Jokowi mengapresiasi perjuangan timnas Indonesia yang menurutnya mampu mengimbangi permainan Argentina.

Padahal, rangking Indonesia terpaut sangat jauh dari Argentina.

"Sangat bagus, saya kira kerja keras pemain-pemain kita ini luar biasa. Harus kita lihat loh ya, Argentina itu ranking pertama dan kita di ranking 149," ujar Jokowi.

"Tapi bisa mengimbangi, meskipun kita kebobolan dua, saya lihat bisa mengimbangi. Kita harap ini awal kebangkitan sepak bola Indonesia," lanjutnya.

Menurutnya, pertandingan melawan tim dengan ranking jauh lebih tinggi bisa memberikan pengalaman bagi para pemain Indonesia.

Dalam pertandingan tersebut, Indonesia harus mengakui keunggulan Argentina dengan dua gol tanpa balas.

Dua gol Argentina diciptakan oleh Leandro Paredes di menit ke-38 dan Cristian Romero di menit ke-55.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/06/20/104200165/kagetnya-jokowi-ada-jan-ethes-gandeng-emiliano-martinez-di-laga-indonesia

Terkini Lainnya

Ramai soal Besaran Iuran BPJS Kesehatan Akan Disesuaikan dengan Gaji per Juli, Ini Faktanya

Ramai soal Besaran Iuran BPJS Kesehatan Akan Disesuaikan dengan Gaji per Juli, Ini Faktanya

Tren
Peneliti: Virus Covid-19 Dapat Bertahan dalam Sperma Selama Berbulan-bulan sejak Terinfeksi

Peneliti: Virus Covid-19 Dapat Bertahan dalam Sperma Selama Berbulan-bulan sejak Terinfeksi

Tren
Benarkah Air Tebu Akan Basi 15 Menit Setelah Diperas? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Benarkah Air Tebu Akan Basi 15 Menit Setelah Diperas? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
Apakah BPJS Kesehatan Menanggung Biaya Pengobatan dan Cabut Gigi Bungsu?

Apakah BPJS Kesehatan Menanggung Biaya Pengobatan dan Cabut Gigi Bungsu?

Tren
Apa Itu Pupuk Kompos? Berikut Manfaatnya bagi Tanah dan Tanaman

Apa Itu Pupuk Kompos? Berikut Manfaatnya bagi Tanah dan Tanaman

Tren
Usai Menyesal, Menteri Basuki Klarifikasi Tapera Ditunda dan Bakal Lapor Jokowi

Usai Menyesal, Menteri Basuki Klarifikasi Tapera Ditunda dan Bakal Lapor Jokowi

Tren
Nasib Mahasiswa UM Palembang Pelaku Plagiat Skripsi, Gagal Wisuda dan Diskors

Nasib Mahasiswa UM Palembang Pelaku Plagiat Skripsi, Gagal Wisuda dan Diskors

Tren
Air Terjun di China Tuai Protes karena Mengalir dari Pipa Buatan Manusia

Air Terjun di China Tuai Protes karena Mengalir dari Pipa Buatan Manusia

Tren
Suntik KB pada Kucing Disebut Bisa Picu Kanker, Benarkah?

Suntik KB pada Kucing Disebut Bisa Picu Kanker, Benarkah?

Tren
Kemenhan Buka 25.258 Formasi CASN 2024 untuk PPPK dan CPNS, Ini Rinciannya

Kemenhan Buka 25.258 Formasi CASN 2024 untuk PPPK dan CPNS, Ini Rinciannya

Tren
Fitur, Manfaat, dan Cara Penggunaan Aplikasi Kawal Haji Kementerian Agama

Fitur, Manfaat, dan Cara Penggunaan Aplikasi Kawal Haji Kementerian Agama

Tren
Mengenal Program Pesiar BPJS Kesehatan, Berikut Tujuan dan Manfaatnya

Mengenal Program Pesiar BPJS Kesehatan, Berikut Tujuan dan Manfaatnya

Tren
Jubir KPK Ali Fikri Mendadak Diganti Tessa Mahardika, gara-gara Kritik Pimpinan?

Jubir KPK Ali Fikri Mendadak Diganti Tessa Mahardika, gara-gara Kritik Pimpinan?

Tren
Cara Mencetak KK secara Online, Tak Perlu ke Kantor Dukcapil

Cara Mencetak KK secara Online, Tak Perlu ke Kantor Dukcapil

Tren
Alasan Anjing Peliharaan Melakukan Gerakan Memutar Sebelum Berbaring

Alasan Anjing Peliharaan Melakukan Gerakan Memutar Sebelum Berbaring

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke