Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sejarah dan Kumpulan Twibbon Hari Buku Nasional 17 Mei 2023

Hari Buku Nasional sendiri baru ditetapkan pada 2002 yang digagas oleh Menteri Pendidikan Nasional era Kabinet Gotong Royong, Abdul Malik Fadjar.

Tujuan dari hari peringatan ini sebagai pengingat untuk meningkatkan minat membaca buku di kalangan masyarakat.

Lantas, bagaimana sejarah Hari Buku Nasional?

Sejarah Hari Buku Nasional

Dikutip dari Kompas.com (2020), Menteri Pendidikan Nasional Abdul Malik Fadjar menetapkan Harbuknas pada 17 Mei 2002.

Pada sambutannya, Abdul Malik mengatakan, Indonesia masih terjebak pada tradisi lisan dan sedikit membaca.

Ide Hari Buku Nasional ini awalnya datang dari masyarakat perbukuan yang ingin minat baca di masyarakat meningkat.

Mereka juga menginginkan hari peringatan ini dapat berlangsung meriah sebagaimana perayaan hari kasih sayang.

“Kami ingin agar peringatan Hari Buku seperti Valentine’s Day, di mana pada hari itu setiap orang memberi sebuah buku kepada orang lain,” ucap Ketua Umum Ikatan Penerbit Indonesia (Ikapi) pada saat itu, Arselan Harahap.

Hubungan Hari Buku Nasional dengan sejarah Perpusnas

Mendiknas pun menyadari sepenuhnya keinginan tersebut bukanlah sesuatu yang mudah untuk diwujudkan.

Mengubah masyarakat yang terbiasa dengan budaya lisan kemudian menjadikannya gemar membaca buku merupakan sesuatu yang membutuhkan upaya lebih.

Apalagi pada generasi muda sudah banyak yang terpapar dengan media dan teknologi komunikasi yang terus menerus berkembang menjadi digital.

Padahal, Malik menilai membaca mempunyai fungsi baik bagi kehidupan masyarakat, yakni mengetahui perkembangan terbaru hingga meramalkan masa depan.

Selain itu, penentuan tanggal Harbuknas tidak luput dari sejarah berdirinya Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Republik Indonesia (RI), dikutip dari Kompas.com (2020).

Pemerintah mendirikan Perpusnas RI pada tanggal 17 Mei 1980, sama dengan tanggal peringatan Harbuknas. Sehingga Perpusnas pada tahun ini sudah berusia 43 tahun.

Berikut twibbon Hari Buku Nasional 2023 yang bisa digunakan untuk ikut memperingatinya dengan diunggah di media sosial:

https://www.kompas.com/tren/read/2023/05/16/200000765/sejarah-dan-kumpulan-twibbon-hari-buku-nasional-17-mei-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke