Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ramai soal Syukuran Bersama Lokomotif Kereta Api, Ada Apa?

KOMPAS.com - Sebuah foto disertai narasi syukuran bersama lokomotif ramai di media sosial.

Foto itu diunggah akun Kipli Wijaya di beranda Facebooknya pada Kamis (13/4/2023).

"Syukuran beneran ma lokonya. Sc : grup," demikian kalimat yang dituliskan pemilik akun.

Dalam foto, tampak sejumlah pria duduk melingkar di atas karpet hijau di sebuah ruangan.

Sementara itu, dari arah depan foto, terparkir sebuah lokomotif berlogo KAI.

Dari penelusuran Kompas.com di kolom komentar, kegiatan yang disebut syukuran itu digelar di Depo Lokomotif Bandung.

Hingga Jumat (14/4/2023) siang, unggahan foto tersebut telah disukai lebih dari 500 kali dan dibagikan lebih dari 450 kali oleh pengguna Facebook.

Lantas, bagaimana penjelasan PT Kereta Api Indonesia (KAI)?

Ada acara apa?

Saat dikonfirmasi, Manager Humas PT KAI Daop 2 Bandung, Mahendro Trang Bawono mengatakan, kegiatan dalam foto tersebut merupakan tasyakuran dan doa bersama.

Ia menjelaskan, kegiatan tersebut benar dilakukan di Depo Lokomotif Bandung tepatnya pada Kamis (13/4/2023).

"Lokasinya bener di Depo Lokomotif (Bandung). Itu tasyakuran dan doa bersama, menjelang dimulainya masa Posko Angkutan Lebaran, hari ini," ujarnya kepada Kompas.com, Jumat.

Menurutnya, tasyakuran itu dilakukan agar masa angkutan Lebaran 2023 dapat berjalan dengan lancar dan aman.

Syukuran lokomotif

Adapun lokomotif yang tampak dalam foto tersebut memiliki nomor seri CC 206 13 99, di mana beberapa waktu lalu sempat mengalami kerusakan usai terlibat kecelakaan dengan truk di Jombang, Jawa Timur.

Mahendro pun mengonfirmasi hal itu. Dikatakannya, tasyakuran juga dalam rangka telah selesainya perbaikan pada lokomotif tersebut.

"Iya, termasuk ini juga (tasyakuran karena lokomotif sempat rusak berat, saat ini sudah bisa diperbaiki)," tambahnya.

Kini, lokomotif dengan Depo Induk Bandung itu sudah bisa digunakan kembali untuk berdinas.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/04/14/114500065/ramai-soal-syukuran-bersama-lokomotif-kereta-api-ada-apa-

Terkini Lainnya

Masuk Putaran Ketiga Kualifikasi, Ini 3 Skenario Indonesia untuk Lolos ke Piala Dunia 2026

Masuk Putaran Ketiga Kualifikasi, Ini 3 Skenario Indonesia untuk Lolos ke Piala Dunia 2026

Tren
4 Rekor Timnas Indonesia bersama Shin Tae-yong Usai Kalahkan Filipina dengan Skor 2-0

4 Rekor Timnas Indonesia bersama Shin Tae-yong Usai Kalahkan Filipina dengan Skor 2-0

Tren
Kata Media Asing soal Kemenangan Indonesia atas Filipina, Ada yang Soroti Kepiawaian Shin Tae-yong

Kata Media Asing soal Kemenangan Indonesia atas Filipina, Ada yang Soroti Kepiawaian Shin Tae-yong

Tren
Ramai soal PPPK Bisa Daftar CPNS 2024, Ini Penjelasannya

Ramai soal PPPK Bisa Daftar CPNS 2024, Ini Penjelasannya

Tren
Mengenal Mesenterium, Organ Baru Manusia yang Berfungsi Menjaga Letak Usus

Mengenal Mesenterium, Organ Baru Manusia yang Berfungsi Menjaga Letak Usus

Tren
Rangking FIFA Indonesia Diprediksi Kembali Naik Usai Kalahkan Filipina

Rangking FIFA Indonesia Diprediksi Kembali Naik Usai Kalahkan Filipina

Tren
Mengenal Sapi Kurban Presiden Jokowi, Berat 934 Kg, Harganya Hampir Rp 100 Juta

Mengenal Sapi Kurban Presiden Jokowi, Berat 934 Kg, Harganya Hampir Rp 100 Juta

Tren
Ramai soal Rambut Rontok Tanda Anemia, Benarkah? Ini Penjelasan Dokter

Ramai soal Rambut Rontok Tanda Anemia, Benarkah? Ini Penjelasan Dokter

Tren
Ramai Politikus Jadi Komisaris BUMN, Jabatan Apa Itu dan Berapa Gajinya?

Ramai Politikus Jadi Komisaris BUMN, Jabatan Apa Itu dan Berapa Gajinya?

Tren
Dibuka Hari Ini, Berikut Harga Tiket Masuk PRJ 2024 dan Cara Belinya

Dibuka Hari Ini, Berikut Harga Tiket Masuk PRJ 2024 dan Cara Belinya

Tren
Pria Ini Punya Harta Rp 253 T, tapi Masih Pakai Ponsel Android Lawas

Pria Ini Punya Harta Rp 253 T, tapi Masih Pakai Ponsel Android Lawas

Tren
Apa Itu Pupuk Urea? Berikut Fungsi dan Manfaatnya bagi Tanaman

Apa Itu Pupuk Urea? Berikut Fungsi dan Manfaatnya bagi Tanaman

Tren
Cara dan Syarat Pindah Alamat KTP, Tak Perlu Surat Pengantar

Cara dan Syarat Pindah Alamat KTP, Tak Perlu Surat Pengantar

Tren
KJP Plus Cair Juni 2024, Berikut Syarat, Besaran, dan Cara Mengeceknya

KJP Plus Cair Juni 2024, Berikut Syarat, Besaran, dan Cara Mengeceknya

Tren
Picu Rasa Gatal, Mengapa Daun Jelatang Justru Ampuh Atasi Pegal?

Picu Rasa Gatal, Mengapa Daun Jelatang Justru Ampuh Atasi Pegal?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke