Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Melihat Kondisi Desa-desa Terdampak Letusan Gunung Api Shiveluch Rusia, Penduduk: Tidak Ada Matahari

KOMPAS.com - Gunung api Shiveluch di Rusia meletus pada Selasa (11/4/2023) tengah malam.

Letusan itu memuntahkan abu vulkanik yang menutupi desa-desa di Semenanjung Kamchatka timur.

Dilansir dari Guardian, Direktur Survei Geofisika Akademi Ilmu Pengetahuan Rusia cabang Kamchatka, Danila Chebrov mengatakan, muntahan awan abu vulkanik mencapai 108.000 kilometer (km) setelah 6 jam letusan terjadi.

"Abu mencapai ketinggian 20 km dan bergerak ke arah barat," ucapnya.

Sementara itu, Gubernur Kamchatka, Vladimir Solodov, mengatakan tiga desa dalam kondisi parah akibat timbunan abu vulkanik itu.

Ketiga desa tersebut yakni, Kliuchy, Kozyrevsk, dan Mayskoye.

Dalam video itu, penduduk mengatakan bahwa tidak ada matahari di desa mereka.

"Matahari seharusnya bersinar tetapi tidak terlihat. Ini gelap gulita dan tidak dapat melihat apa pun," ucapnya.

Hujan abu juga mengakibatkan salju mencair dan sejumlah desa diselimuti lapisan abu hingga 8,5 cm, paling tebal selama 60 tahun.

Gubernur Kamchatka Vladimir Solodov mengatakan, tidak perlu evakuasi massal akibat bencana alam ini.

Akan tetapi, beberapa warga yang memiliki masalah kesehatan dievakuasi sementara.

Solodov juga memastikan mengirimkan pasokan air kemasan untuk persediaan pada korban.

Dia juga mengimbau agar warga tetap tinggal di dalam rumah dan menunggu perkiraan ahli vulkanologi tentang kapan hujan abu berhenti.

Kepala wilayah kota Ust-Kamchatsky, Oleg Bondarenko mengungkapkan, beberapa sekolah di semenanjung Kamchatka ditutup.

Dua desa juga mengalami pemadaman listrik selama beberapa jam sampai petugas darurat memulihkannya.

Penerbangan ikut terdampak

Diberitakan Evening Standard, hujan abu juga berdampak pada penerbangan domestik dan internasional.

Tim Penanggulangan Letusan Gunung Berapi Kamchatka mengeluarkan red notice untuk penerbangan.

"Aktivitas yang sedang berlangsung dapat memengaruhi pesawat internasional dan yang terbang rendah," terang mereka.

Gunung Shiveluch adalah salah satu gunung berapi terbesar dan paling aktif di Kamchatka.

Selama 10.000 tahun, gunung itu sudah mengalami letusan sekitar 60 kali. Letusan terakhir tercatat terjadi pada 2007.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/04/13/153000065/melihat-kondisi-desa-desa-terdampak-letusan-gunung-api-shiveluch-rusia

Terkini Lainnya

Orang yang Berkurban Dianjurkan Tidak Potong Kuku dan Rambut, Mulai Kapan?

Orang yang Berkurban Dianjurkan Tidak Potong Kuku dan Rambut, Mulai Kapan?

Tren
Klaim Sengaja Gagalkan Penalti Kedua Saat Lawan Indonesia, Berikut Profil Striker Irak Ayman Hussein

Klaim Sengaja Gagalkan Penalti Kedua Saat Lawan Indonesia, Berikut Profil Striker Irak Ayman Hussein

Tren
Ketika Dua Keluarga Jokowi Kini Duduki Jabatan Strategis di Pertamina...

Ketika Dua Keluarga Jokowi Kini Duduki Jabatan Strategis di Pertamina...

Tren
Siapa Saja Orang yang Tak Disarankan Minum Kopi?

Siapa Saja Orang yang Tak Disarankan Minum Kopi?

Tren
Sosok Rita Widyasari, Eks Bupati Kutai Kartanegara Terpidana Korupsi dengan Kekayaan Fantastis

Sosok Rita Widyasari, Eks Bupati Kutai Kartanegara Terpidana Korupsi dengan Kekayaan Fantastis

Tren
4 Teh untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi, Direkomendasikan Ahli Diet

4 Teh untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi, Direkomendasikan Ahli Diet

Tren
5 Fakta Kasus Pengeroyokan Bos Rental hingga Meninggal di Sukolilo Pati

5 Fakta Kasus Pengeroyokan Bos Rental hingga Meninggal di Sukolilo Pati

Tren
Benarkah Tidak Makan Nasi Bisa Bantu Menurunkan Kadar Gula Darah Penderita Diabetes?

Benarkah Tidak Makan Nasi Bisa Bantu Menurunkan Kadar Gula Darah Penderita Diabetes?

Tren
Tak Banyak yang Tahu Vitamin U, Apa Manfaatnya bagi Tubuh?

Tak Banyak yang Tahu Vitamin U, Apa Manfaatnya bagi Tubuh?

Tren
PBB Masukkan Israel ke “Blacklist” Negara yang Melakukan Pelanggaran Kekerasan terhadap Anak-anak

PBB Masukkan Israel ke “Blacklist” Negara yang Melakukan Pelanggaran Kekerasan terhadap Anak-anak

Tren
Minum Apa Biar Tekanan Darah Tinggi Turun? Berikut 5 Daftarnya

Minum Apa Biar Tekanan Darah Tinggi Turun? Berikut 5 Daftarnya

Tren
Bagaimana Cara Menurunkan Berat Badan dengan Minum Kopi? Simak 4 Tips Berikut

Bagaimana Cara Menurunkan Berat Badan dengan Minum Kopi? Simak 4 Tips Berikut

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 9-10 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 9-10 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 8-9 Juni | Perjalanan Kasus Akseyna UI

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 8-9 Juni | Perjalanan Kasus Akseyna UI

Tren
23 Kata Tertua di Dunia yang Sudah Berusia 15.000 Tahun, Beberapa Masih Digunakan hingga Kini

23 Kata Tertua di Dunia yang Sudah Berusia 15.000 Tahun, Beberapa Masih Digunakan hingga Kini

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke