Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Viral, Video Pria Misterius Todongkan Benda Mirip Pistol Bubarkan Balap Liar, Ini Kata Polisi

KOMPAS.com - Unggahan video yang memperlihatkan seorang pria misterius menodongkan benda menyerupai pistol untuk membubarkan balap liar viral di media sosial.

Video tersebut salah satunya diunggah akun ini di grup Facebook Viral News pada Sabtu (1/4/2023). 

"Yang lagi rame... Detik-detik penangkapan pelaku RR Madiun (drag race)," demikian keterangan yang dituliskan pemilik akun.

Dalam video, tampak pria misterius berjaket putih secara tiba-tiba duduk di belakang motor dan menodongkan pistol ke arah pria yang diduga joki balap liar.

Saat motor diblayer, tiba-tiba muncul pria misterius itu dari belakang.

Pria itu langsung menodongkan pistol. Sontak kerumunan orang di sekitar motor itu langsung gaduh dan membubarkan diri.

Lantas, bagaimana penjelasan mengenai kejadian tersebut?

Penjelasan pria yang ditodong benda mirip pistol

Kompas.com melakukan penelusuran lebih lanjut di kolom komentar unggahan video di grup Facebook Viral News tersebut.

Ada yang menuliskan bahwa sosok pria yang ditodong benda mirip pistol itu bernama Imam Ganyong.

Saat dihubungi melalui Direct Message (DM) Instagramnya, dia mengatakan bahwa kondisinya telah aman.

Disebutnya, permasalahan itu telah selesai.

"Udah aman. Udah kok, clear," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Minggu (2/3/2023).

Ia juga memastikan, sosok pria misterius yang menodongkan benda mirip pistol itu bukanlah anggota polisi.

"Bukan (anggota polisi)," terangnya lebih lanjut.

Dia tak menjawab ketika ditanya ihwal lokasi dan waktu kejadiannya.

Kata polisi

Terpisah, Kasi Humas Polres Madiun Kota, Iptu Supriyanto mengatakan, pihaknya masih menyelidiki kejadian tersebut.

"Untuk sementara saya klarifikasi, tadi dari Reskrim, (Satuan) Lalu Lintas, Polsek, itu tidak. Dan ini masih dalam penyelidikan," ujarnya kepada Kompas.com melalui sambungan telepon.

Pihaknya juga belum bisa memastikan lokasi pengambilan video itu berada di Kota Madiun atau tempat lain.

Selain itu, apakah peristiwa dalam video itu kejadian baru-baru ini atau sudah lama.

"Kami belum bisa memastikan apakah itu benar di ring road (Madiun) atau bukan, video baru atau lama, kami belum bisa memastikan. Ini masih proses penyelidikan sementara," tutupnya.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/04/03/124500965/viral-video-pria-misterius-todongkan-benda-mirip-pistol-bubarkan-balap-liar

Terkini Lainnya

23 Kata Tertua di Dunia yang Sudah Berusia 15.000 Tahun, Beberapa Masih Digunakan hingga Kini

23 Kata Tertua di Dunia yang Sudah Berusia 15.000 Tahun, Beberapa Masih Digunakan hingga Kini

Tren
5 Destinasi Wisata Dunia Khusus Pria, Wanita Dilarang Masuk

5 Destinasi Wisata Dunia Khusus Pria, Wanita Dilarang Masuk

Tren
5 Teleskop Terbesar di Dunia, Ada yang Diameternya Mencapai 500 Meter

5 Teleskop Terbesar di Dunia, Ada yang Diameternya Mencapai 500 Meter

Tren
11 Tanda Seseorang Mengalami Demensia, Salah Satunya Melupakan Nama Teman Dekat

11 Tanda Seseorang Mengalami Demensia, Salah Satunya Melupakan Nama Teman Dekat

Tren
Ramai soal Menantu Anwar Usman Ditunjuk Jadi Direktur Pemasaran dan Operasi PT Patra Logistik, Pertamina: 'Track Record' Baik

Ramai soal Menantu Anwar Usman Ditunjuk Jadi Direktur Pemasaran dan Operasi PT Patra Logistik, Pertamina: "Track Record" Baik

Tren
Pertama Kali di Dunia, Hiu Macan Muntahkan Ekidna, Mamalia Berduri Mirip Landak

Pertama Kali di Dunia, Hiu Macan Muntahkan Ekidna, Mamalia Berduri Mirip Landak

Tren
Ramai soal Besaran Iuran BPJS Kesehatan Akan Disesuaikan dengan Gaji per Juli, Ini Faktanya

Ramai soal Besaran Iuran BPJS Kesehatan Akan Disesuaikan dengan Gaji per Juli, Ini Faktanya

Tren
Peneliti: Virus Covid-19 Dapat Bertahan dalam Sperma Selama Berbulan-bulan sejak Terinfeksi

Peneliti: Virus Covid-19 Dapat Bertahan dalam Sperma Selama Berbulan-bulan sejak Terinfeksi

Tren
Benarkah Air Tebu Akan Basi 15 Menit Setelah Diperas? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Benarkah Air Tebu Akan Basi 15 Menit Setelah Diperas? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
Apakah BPJS Kesehatan Menanggung Biaya Pengobatan dan Cabut Gigi Bungsu?

Apakah BPJS Kesehatan Menanggung Biaya Pengobatan dan Cabut Gigi Bungsu?

Tren
Apa Itu Pupuk Kompos? Berikut Manfaatnya bagi Tanah dan Tanaman

Apa Itu Pupuk Kompos? Berikut Manfaatnya bagi Tanah dan Tanaman

Tren
Usai Menyesal, Menteri Basuki Klarifikasi Tapera Ditunda dan Bakal Lapor Jokowi

Usai Menyesal, Menteri Basuki Klarifikasi Tapera Ditunda dan Bakal Lapor Jokowi

Tren
Nasib Mahasiswa UM Palembang Pelaku Plagiat Skripsi, Gagal Wisuda dan Diskors

Nasib Mahasiswa UM Palembang Pelaku Plagiat Skripsi, Gagal Wisuda dan Diskors

Tren
Air Terjun di China Tuai Protes karena Mengalir dari Pipa Buatan Manusia

Air Terjun di China Tuai Protes karena Mengalir dari Pipa Buatan Manusia

Tren
Suntik KB pada Kucing Disebut Bisa Picu Kanker, Benarkah?

Suntik KB pada Kucing Disebut Bisa Picu Kanker, Benarkah?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke