Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kim Jong Un Ajak Putrinya Nonton Parade Militer, Sinyal Jadi Penerus Pemimpin Korut?

KOMPAS.com - Pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong Un sepertinya memberikan kode bahwa ia akan mewariskan tampuk kekuasaan kepada putrinya, Kim Jung Ae.

Hal tersebut ditangkap oleh pengamat militer dan analis Korut usai Kim mengajak Kim Jung Ae menyaksikan parade militer di Lapangan Kim Il Sung, Pyongyang pada Kamis (9/2/2023) lalu.

Pada saat itu, Kim Jung Ae yang usianya baru 10 tahun menjadi saksi arak-arakan 11 rudal balistik antarbenua (ICBI) yang diperkirakan akan diuji coba dalam waktu dekat.

Profesor di Universitas Ewha di Seoul, Korea Selatan Leif-Eric Easlay menyampaikan, Kim Jong Un secara tersirat ingin menunjukkan keterkaitan antara keluarganya dengan militer Korut.

"Seolah-olah mengajak istri dan putrinya, Kim berharap pengamat di dalam dan luar negeri melihat dinasti keluarganya dan militer Korut sebagai hubungan yang tidak dapat diganggu gugat," katanya, dikutip dari CNN.

Profil Kim Jung Ae

Kehidupan Kim beserta keluarganya memang tidak banyak diketahui oleh pihak luar, bahkan belum ada sumber dari dalam Korut yang memastikannya.

Namun, pengamat Korut dari negara-negara Barat menduga Kim Jung Ae adalah anak tengah dari tiga bersaudara.

Bintang NBA Dennis Rodman yang memiliki hubungan dengan Kim juga mengonfirmasi bahwa pemimpin Korut ini mempunyai putri bernama Kim Jung Ae.

Rodman bertemu dengan putri Kim tersebut ketika berkunjung ke Pyongyang pada tahun 2013 silam.

"Saya menggendong bayi (Kim Jung Ae) dan berbicara dengan istri Kim juga," kata Rodman.

Menurut pengakuan Rodman, didapati temuan bahwa usia Kim Jung Ae sudah menginjak 10 tahun.

Arti nama Kim Jung Ae

Sementara itu, New York Post melaporkan bahwa Kim Jung Ae adalah buah hati dari hubungan Kim dengan istrinya, Ri Sol Ju.

Kata "Ju" diperkirakan berasal dari nama Ri Sol Ju dan "Ae" diperkirakan berasal dari bahasa Mandarin "Ai" yang artinya cinta.

Analisis nama tersebut disampaikan oleh mantan peneliti Institut Strategi Keamanan Nasional Korea Selatan, Kwak Gil-seop.

Sementara kehidupan Kim Jung Ae masih samar-samar, ada sumber yang melaporkan bahwa ia memiliki seorang kakak laki-laki dan adik perempuan.

Kakak laki-laki Kim Jung Ae lahir pada tahun 2010, sementara adik perempuannya lahir pada tahun 2017. Nama keduanya belum diketahui.

Korut juga tidak merilis daftar nama anak Kim sehingga informasi soal kehidupan keluarga pemimpin Korut ini masih penuh tanda tanya.

Peluang Kim Jung Ae gantikan Kim Jong Un

Perlu diketahui bahwa garis suksesi pemimpin Korut selalu dipegang oleh laki-laki sejak tahun 1948 silam ketika Korut berdiri sebagai sebuah negara.

Pada awalnya, Korut dipimpin oleh Kim Il Sung setelah Perang Dunia II. Tapi, ia wafat pada tahun 1994 dan digantikan Kim Jong Il.

Kim Jong Il berstatus sebagai ayah Kim dan ia meninggal pada Desember 2011 silam.

Kim lalu berkuasa hingga hari ini sampai muncul spekulasi bahwa Kim Jung Ae dipersiapkan menjadi penerusnya.

Media Korut melaporkan, Kim Jung Ae adalah anak yang paling dihormati dan dicintai oleh ayahnya.

Dugaan bahwa Kim Jung Ae dipersiapkan menjadi suksesor Kim semakin kuat setelah Korut Stamp Corporation menerbitkan daftar perangko yang di dalamnya terdapat Kim Jung Ae.

Ada lima perangko yang memperlihatkan kedekatan Kim dan putrinya dan pengamat Korut menyebut peluncuran perangko ini merupakan tanda lain suksesi pemimpin Korut.

"Semakin (Kim Jung Ae) muncul, semakin terlihat bahwa ia dipersiapkan untuk kepemimpinan," ujar profesor di Hankuk University of Foreign Studies di Seoul, Mason Richey.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/02/19/153000365/kim-jong-un-ajak-putrinya-nonton-parade-militer-sinyal-jadi-penerus

Terkini Lainnya

6 Fakta Gangguan Pusat Data Nasional, Pelaku Minta Tebusan 8 Juta Dollar AS

6 Fakta Gangguan Pusat Data Nasional, Pelaku Minta Tebusan 8 Juta Dollar AS

Tren
Cara Daftar BCA ID untuk Aktivasi Layanan myBCA, Transaksi Perbankan Jadi Lebih Mudah

Cara Daftar BCA ID untuk Aktivasi Layanan myBCA, Transaksi Perbankan Jadi Lebih Mudah

Tren
Jadwal dan Harga Tiket Kunjungan Malam Observatorium Bosscha 2024

Jadwal dan Harga Tiket Kunjungan Malam Observatorium Bosscha 2024

Tren
7 Fakta Boeing 737 Korean Air Terjun Bebas, 15 Penumpang Luka-luka

7 Fakta Boeing 737 Korean Air Terjun Bebas, 15 Penumpang Luka-luka

Tren
Pabrik Baterai Lithium Korsel Terbakar, KBRI Seoul Pastikan Tak Ada Korban WNI

Pabrik Baterai Lithium Korsel Terbakar, KBRI Seoul Pastikan Tak Ada Korban WNI

Tren
Selain 8 Planet Tata Surya, Berapa Jumlah Planet yang Ada di Alam Semesta?

Selain 8 Planet Tata Surya, Berapa Jumlah Planet yang Ada di Alam Semesta?

Tren
Ada Masalah Tekanan Udara, Pesawat Malaysia Airlines Tujuan Bangkok Putar Balik

Ada Masalah Tekanan Udara, Pesawat Malaysia Airlines Tujuan Bangkok Putar Balik

Tren
Rumahnya Terkena Sampah Antariksa, Keluarga di Florida Tuntut NASA Sebesar Rp 1,3 Miliar

Rumahnya Terkena Sampah Antariksa, Keluarga di Florida Tuntut NASA Sebesar Rp 1,3 Miliar

Tren
10 Tahun Jadi Presiden, Jokowi Berulang Kali Keluhkan Sistem Perizinan Indonesia Ruwet

10 Tahun Jadi Presiden, Jokowi Berulang Kali Keluhkan Sistem Perizinan Indonesia Ruwet

Tren
Tema, Arti, dan Link Unduh Logo HUT ke-79 RI 2024

Tema, Arti, dan Link Unduh Logo HUT ke-79 RI 2024

Tren
Bukan Hanya Bentuk Perawatan, Ini 6 Alasan Kucing Peliharaan Menjilat Tubuhnya Sendiri

Bukan Hanya Bentuk Perawatan, Ini 6 Alasan Kucing Peliharaan Menjilat Tubuhnya Sendiri

Tren
Putri Anne dari Inggris Gegar Otak akibat Kecelakaan Saat Berkuda, Begini Kondisinya

Putri Anne dari Inggris Gegar Otak akibat Kecelakaan Saat Berkuda, Begini Kondisinya

Tren
Profil Eks Bos Pertamina Karen Agustiawan yang Divonis 9 Tahun Penjara

Profil Eks Bos Pertamina Karen Agustiawan yang Divonis 9 Tahun Penjara

Tren
Ransomware Serang Pusat Data Nasional Berhari-hari, Pakar Keamanan Siber: Data Kemungkinan Diambil

Ransomware Serang Pusat Data Nasional Berhari-hari, Pakar Keamanan Siber: Data Kemungkinan Diambil

Tren
Viral, Video HR Teriaki Calon Karyawan dengan Kata 'Sampah', PT IMIP: HR Disanksi Non-job

Viral, Video HR Teriaki Calon Karyawan dengan Kata "Sampah", PT IMIP: HR Disanksi Non-job

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke