Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Update Corona Global 19 Juni 2022: China Mulai Bangkit Setelah Diterjang Gelombang Omicron

KOMPAS.com - Pandemi virus corona belum berakhir. Kendati demikian sejumlah negara mulai melonggarkan kebijakan terkait penyebaran virus corona.

Berdasarkan data real time Worldometers pada Minggu (19/6/2022) pagi, total kasus virus corona secara global, yakni:

Update virus corona di Indonesia

Satgas Penanganan Covid-19 pada Sabtu (18/6/2022) pukul 12.00 WIB, melaporkan terjadi penambahan 1.264 kasus harian baru.

Jumlah ini naik sedikit dari sebelumnya, Jumat (17/6/2022) yakni 1.220 kasus dalam 24 jam.

Harapannya, kasus baru Covid-19 tidak kembali naik di Indonesia. Meski memang kasus aktif sedang naik secara perlahan.

Berikut update kasus harian Covid-19 di Indonesia per Minggu (19/6/2022) pagi:

  • Kasus penambahan infeksi harian: 1.264
  • Korban meninggal: 5
  • Pasien sembuh: 523

Dengan penambahan angka tersebut, total kasus Covid-19 yang tercatat sebagai berikut:

China mulai bangkit setelah diterjang gelobang Omicron

Dilansir dari Global Times, Sabtu (18/6/2022), China perlahan mulai bangkit setelah gejolak varian Omicron terkendali.

Adapun kondisi terkendali ini dicirikan dengan banyaknya konsumsi di China, di mana sebelumnya konsumsi sempat tertahan selama dua bulan (karena adanya karantina wilayah).

Perkembangan secara signifikan disebutkan terjadi berkat kebijakan pro-pertumbuhan pemerintah dan acara pasar tahunan 18 Juni atau festival belanja (618).

"Saya sudah menerima beberapa barang yang saya pesan selama periode pra-penjualan. Dan masih ada beberapa dalam perjalanan," ujar seorang warga Shanghai bermarga Jiang kepada Global Times, Sabtu (18/6/2022).

Beberapa pusat distribusi parsel YTO Express mengalami overstock setelah festival belanja dimulai.

Konsumen lain yang berbasis di Beijing mengatakan kepada Global Times bahwa daftar belanjaannya tahun ini sangat berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

"Saya membeli beberapa peralatan rumah tangga berkualitas tinggi, seperti mesin kopi kelas atas," katanya.

Sementara itu, masyarakat juga memborong peralatan rumah tangga termasuk mesin pencuci piring, robot penyapu, proyektor, dan toilet cerdas untuk hewan peliharaan.

Menurut pihak e-commerce di China, mereka mencatat bahwa konsumsi "kualitas hidup" adalah tren festival belanja tahun ini.

Menilik penyebaran subvarian Omicron di Inggris

Dikutip dari Yorkshire, Sabtu (18/6/2022), terjadi kenaikan 84 persen pasien Covid-19 di Leeds Teaching Hospitals NHS Trust, Inggris.

Angka itu diambil dari ada 52 pasien baru dalam 7 hari (hingga 12 Juni 2022), di mana jumlah itu naik dari minggu sebelumnya yakni 32 pasien.

Saat ini, Inggris sedang berupaya menghadapi kekhawatiran dari munculnya dua subvarian Omicron, BA.4 dan BA.5.

Menurut data UK Health Security Agency (UKHSA), sebagian besar kasus Covid-19 di Inggris masih disebabkan oleh varian Omicron BA.2 atau "Stealth Omicron".

Direktur Program Klinis di UKHSA, Dr Mary Ramsay mengatakan, pihaknya saat ini masih melihat peningkatan wabah di rumah perawatan dan rawat inap pada pasien lansia.

"Sangat menggembirakan bahwa kami tidak melihat peningkatan penerimaan ICU, tapi kami masih memantau data dengan cermat dan menilai kemungkinan dampak subvarian BA.4 dan BA.5," ujar Ramsay.

 

https://www.kompas.com/tren/read/2022/06/19/090500365/update-corona-global-19-juni-2022--china-mulai-bangkit-setelah-diterjang

Terkini Lainnya

Taushiro Jadi Bahasa Terlangka, Hanya Digunakan Satu Orang di Dunia

Taushiro Jadi Bahasa Terlangka, Hanya Digunakan Satu Orang di Dunia

Tren
Marak Uang Palsu Dijual di Marketplace dengan Harga Beragam, BI Buka Suara

Marak Uang Palsu Dijual di Marketplace dengan Harga Beragam, BI Buka Suara

Tren
Sedang Merebak di Jepang, Kenali Gejala Awal Bakteri 'Pemakan Daging'

Sedang Merebak di Jepang, Kenali Gejala Awal Bakteri "Pemakan Daging"

Tren
Dikira Ramen, Tiktoker Jepang Masak Cendol dengan Tauge, Ini Reaksinya

Dikira Ramen, Tiktoker Jepang Masak Cendol dengan Tauge, Ini Reaksinya

Tren
Menteri Agama Tunisia Dicopot Usai 49 Warganya Meninggal Saat Haji

Menteri Agama Tunisia Dicopot Usai 49 Warganya Meninggal Saat Haji

Tren
6 Efek Samping Goji Berry, Gula Darah dan Tekanan Darah Berpotensi Turun Drastis

6 Efek Samping Goji Berry, Gula Darah dan Tekanan Darah Berpotensi Turun Drastis

Tren
Tak Pernah Dipakai, Apakah BPJS Kesehatan Bisa Dinonaktifkan?

Tak Pernah Dipakai, Apakah BPJS Kesehatan Bisa Dinonaktifkan?

Tren
6 Suplemen yang Berpotensi Memicu Jerawat, Apa Saja?

6 Suplemen yang Berpotensi Memicu Jerawat, Apa Saja?

Tren
Ini Wilayah yang Berpotensi Alami Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 24-25 Juni 2024

Ini Wilayah yang Berpotensi Alami Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 24-25 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca 23-24 Juni | Tentang Family Office yang Ingin Dibentuk Luhut

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca 23-24 Juni | Tentang Family Office yang Ingin Dibentuk Luhut

Tren
Ilmuwan China Ungkap Makanan yang Bisa Menjadi Rahasia Panjang Umur

Ilmuwan China Ungkap Makanan yang Bisa Menjadi Rahasia Panjang Umur

Tren
Catat, Ini Waktu Larangan untuk Minum Kopi dan Dampaknya

Catat, Ini Waktu Larangan untuk Minum Kopi dan Dampaknya

Tren
Mengenal Teori Bumi Berlubang dan Agartha, Inspirasi Serial 'Joko Anwar's Nightmares and Daydreams'

Mengenal Teori Bumi Berlubang dan Agartha, Inspirasi Serial "Joko Anwar's Nightmares and Daydreams"

Tren
Kemenkumham Soroti Kasus Peserta UTBK Tunarungu Dipaksa Copot ABD dan Dicurigai Joki

Kemenkumham Soroti Kasus Peserta UTBK Tunarungu Dipaksa Copot ABD dan Dicurigai Joki

Tren
Siswa SMP Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Padang, Saksi Sempat Lihat Korban Ditendang

Siswa SMP Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Padang, Saksi Sempat Lihat Korban Ditendang

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke