Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ramai soal Cikampek Ditutup Sementara, sampai Kapan?

KOMPAS.com – Akses menuju gerbang tol arah Cikampek di beberapa titik ditutup pada Sabtu (7/5/2022) siang.

Penutupan ini kemudian menjadi pembicaraan di linimasa Twitter.

Topik “Cikampek DITUTUP SEMENTARA” bahkan sempat menjadi trending pada Sabtu (7/5/2022) siang.

“Kalimalang arah bekasi macet total ga gerak imbas Tol cikampek ditutup sementara,” tulis akun @rehanori.

“Cikampek ditutup sementara. Jangan ambil jalur contra flow di gerbang tol Cikampek. Nanti kena macet panjang memasuki Cikarang. #ArusBalik2022 #infomudikelshinta #InfoArusBalikElshinta,” tulis akun @yuliantofirman.

"Apakah efek cikampek ditutup sementara jadinya bekasi dari sumber arta sampe tol bekasi barat macet puoll ngeriii," tulis akun @benarivotp.

Penutupan akses tol Cikampek sampai kapan?

Adanya penutupan akses tol menuju Cikampek dibenarkan oleh Corporate Communication and Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk Dwimawan Heru.

“Semua gerbang tol arah Cikampek dan Jakarta yang dilalui one way semua ditutup dibuka hanya untuk kendaraan keluar dari one way,” ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (7/5/2022).

Saat disinggung terkait sampai kapan penutupan akses menuju tol Cikampek tersebut, menurutnya akan dilakukan atas diskresi kepolisian.

“Jasa Marga mendukung pemberlakuan rekayasa lalu lintas one way dari Km 414 GT Kalikangkung Jalan Tol Semarang-Batang sampai dengan Km 03+500 Halim sejak pukul 07.00 WIB,” katanya lagi.

Selain itu, penutupan sementara juga terjadi di gerbang tol masuk utama arah Cikampek di Tol Jakarta-Cikampek.

Jasa Marga mengimbau agar pengguna jalan selalu berhati-hati ketika berkendara. Selain itu diimbau untuk mematuhi rambu-rambu dan mengikuti arahan petugas di lapangan.

“Pastikan kecukupan perbekalan, saldo uang elektronik dan BBM sebelum memasuki jalan tol agar perjalanan lebih nyaman,” ungkap Dwimawan.

Ia juga mengimbau agar masyarakat memantau kondisi lalu lintas melalui CCTV realtime lewat aplikasi Travoy.

Sementara itu, Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yugo juga mengonfirmasi adanya penutupan di sejumlah jalur menuju Cikampek.

"Semua akses yang menuju Cikampek (ditutup)," ujar Sambodo terpisah, Sabtu (7/5/2022).

Sejumlah titik menuju Cikampek yang ditutup menurut Sambodo yakni di tol JORR, tol Priok, GT Bekasi Barat, dan sebagainya.

Dikutip dari laman NTMC Polri, penutupan yang terjadi di Gerbang Tol Bekasi Barat arah Cikampek, menyebabkan polisi memutarbaikkan kendaraan menuju jalan arteri di Jalan Jenderal Ahmad Yani.

https://www.kompas.com/tren/read/2022/05/07/155000065/ramai-soal-cikampek-ditutup-sementara-sampai-kapan-

Terkini Lainnya

Masuk Putaran Ketiga Kualifikasi, Ini 3 Skenario Indonesia untuk Lolos ke Piala Dunia 2026

Masuk Putaran Ketiga Kualifikasi, Ini 3 Skenario Indonesia untuk Lolos ke Piala Dunia 2026

Tren
4 Rekor Timnas Indonesia bersama Shin Tae-yong Usai Kalahkan Filipina dengan Skor 2-0

4 Rekor Timnas Indonesia bersama Shin Tae-yong Usai Kalahkan Filipina dengan Skor 2-0

Tren
Kata Media Asing soal Kemenangan Indonesia atas Filipina, Ada yang Soroti Kepiawaian Shin Tae-yong

Kata Media Asing soal Kemenangan Indonesia atas Filipina, Ada yang Soroti Kepiawaian Shin Tae-yong

Tren
Ramai soal PPPK Bisa Daftar CPNS 2024, Ini Penjelasannya

Ramai soal PPPK Bisa Daftar CPNS 2024, Ini Penjelasannya

Tren
Mengenal Mesenterium, Organ Baru Manusia yang Berfungsi Menjaga Letak Usus

Mengenal Mesenterium, Organ Baru Manusia yang Berfungsi Menjaga Letak Usus

Tren
Rangking FIFA Indonesia Diprediksi Kembali Naik Usai Kalahkan Filipina

Rangking FIFA Indonesia Diprediksi Kembali Naik Usai Kalahkan Filipina

Tren
Mengenal Sapi Kurban Presiden Jokowi, Berat 934 Kg, Harganya Hampir Rp 100 Juta

Mengenal Sapi Kurban Presiden Jokowi, Berat 934 Kg, Harganya Hampir Rp 100 Juta

Tren
Ramai soal Rambut Rontok Tanda Anemia, Benarkah? Ini Penjelasan Dokter

Ramai soal Rambut Rontok Tanda Anemia, Benarkah? Ini Penjelasan Dokter

Tren
Ramai Politikus Jadi Komisaris BUMN, Jabatan Apa Itu dan Berapa Gajinya?

Ramai Politikus Jadi Komisaris BUMN, Jabatan Apa Itu dan Berapa Gajinya?

Tren
Dibuka Hari Ini, Berikut Harga Tiket Masuk PRJ 2024 dan Cara Belinya

Dibuka Hari Ini, Berikut Harga Tiket Masuk PRJ 2024 dan Cara Belinya

Tren
Pria Ini Punya Harta Rp 253 T, tapi Masih Pakai Ponsel Android Lawas

Pria Ini Punya Harta Rp 253 T, tapi Masih Pakai Ponsel Android Lawas

Tren
Apa Itu Pupuk Urea? Berikut Fungsi dan Manfaatnya bagi Tanaman

Apa Itu Pupuk Urea? Berikut Fungsi dan Manfaatnya bagi Tanaman

Tren
Cara dan Syarat Pindah Alamat KTP, Tak Perlu Surat Pengantar

Cara dan Syarat Pindah Alamat KTP, Tak Perlu Surat Pengantar

Tren
KJP Plus Cair Juni 2024, Berikut Syarat, Besaran, dan Cara Mengeceknya

KJP Plus Cair Juni 2024, Berikut Syarat, Besaran, dan Cara Mengeceknya

Tren
Picu Rasa Gatal, Mengapa Daun Jelatang Justru Ampuh Atasi Pegal?

Picu Rasa Gatal, Mengapa Daun Jelatang Justru Ampuh Atasi Pegal?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke