Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

UTBK-SBMPTN 2022: Cara Mengecek Daya Tampung Prodi dan Peminatnya

KOMPAS.com - Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) telah mengumumkan hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022, Selasa (29/3/2022) pukul 15.00 WIB.

Peserta SNMPTN 2022 dapat melihat pengumumannya melalui laman resmi Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) di https://pengumuman-snmptn.ltmpt.ac.id/.

Bagi siswa yang tidak lolos SNMPTN 2022 masih ada kesempatan masuk PTN melalui jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN) 2022.

Memilih prodi SBMPTN 2022

Salah satu hal penting dalam mengikuti UTBK-SBMPTN 2022 adalah pemilihan program studi (prodi) yang tepat.

Hal ini tentunya tidak bisa dilakukan secara tergesa-gesa dan harus penuh pertimbangan.

Calon mahasiswa juga perlu mencari tahu peluang untuk lulus di prodi yang dipilih dengan melihat daya tampung serta peminatnya pada tahun sebelumnya.

Berikut cara mengecek daya tampung prodi dan peminat pada tahun sebelumnya:

Cara cek daya tampung SBMPTN

LTMPT menyediakan fitur pada laman resminya, ltmpt.ac.id, untuk mengecek daya tampung hingga peminat tahun sebelumnya.

Langkah mengeceknya sebagai berikut:

  1. Buka laman ltmpt.ac.id
  2. Klik menu "Daftar PTN"
  3. Kemudian klik pilihan "SBMPTN"
  4. Nanti akan muncul daftar PTN
  5. Pilih PTN yang ingin Anda cari tahu
  6. Lalu klik "Lihat Prodi" untuk melihat daya tampung 2022 dan peminat 2021
  7. Terdapat dua pilihan prodi, yakni Saintek dan Soshum.

Selain daya tampung, Anda juga bisa melihat sebaran peminat sekaligus data keketan prodi selama lima tahun ke belakang.

Tersedia pula data peminat berdasarkan provinsi hingga dari luar negeri.


Syarat mengikuti UTBK-SBMPTN 2022

1. Memiliki Akun LTMPT yang sudah permanen

2. Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK)

3. Siswa SMA/MA/SMK/sederajat calon lulusan tahun 2022 harus memiliki Surat Keterangan Siswa SMA/MA/SMK Kelas 12 atau peserta didik Paket C tahun 2022 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2022). Catatan, surat keterangan siswa kelas 12 disertai dengan:

  • Foto terbaru (berwarna)
  • Stempel/cap sekolah
  • Tanda tangan Kepala Sekolah

4. Siswa lulusan SMA/MA/SMK/sederajat tahun 2020 dan 2021 atau lulusan Paket C tahun 2020 dan 2021 harus memiliki ijazah dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2022). Bagi lulusan SMA sederajat dari luar negeri harus memiliki ijazah yang sudah disetarakan.

5. Tidak lulus jalur SNMPTN pada tahun 2020, 2021, dan 2022.

6. Persyaratan Tes Peserta:

  • Peserta yang akan memilih prodi Saintek maka mengikuti TPS, Bahasa Inggris, dan TKA Saintek;
  • Peserta yang akan memilih prodi Soshum, maka mengikuti TPS, Bahasa Inggris, dan TKA Soshum; dan
  • Peserta yang akan memilih prodi Campuran (Saintek dan Soshum), maka mengikuti TPS, Bahasa Inggris, TKA Saintek dan TKA Soshum.

7. Khusus Program Studi Kedokteran dan Kedokteran Gigi hanya dapat dipilih oleh siswa lulusan SMA/MA jurusan IPA saja.

8. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.

9. Bagi peserta yang memilih program studi bidang Seni dan Olahraga wajib mengunggah portofolio.

10. Bagi peserta tuna netra wajib mengunggah Surat Pernyataan Tuna Netra

11. Membayar biaya UTBK melalui bank Mandiri, BNI, BTN, dan BRI.

Biaya UTBK-SBMPTN 2022

Adapun biaya yang harus dibayarkan oleh peserta UTBK ke bank-bank mitra adalah:

Rp 200.000-Rp 300.000 (tergantung kelompok ujian yang diambil)

  • Untuk kelompok ujian Saintek dan Soshum, biayanya adalah Rp 200.000.
  • Sedangkan kelompok ujian campuran, biayanya sebesar Rp 300.000.

Untuk diketahui, biaya yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apapun.


Cara daftar UTBK-SBMPTN 2022

Tahapan pendaftaran UTBK-SBMPTN 2022, yakni:

1. Registrasi Akun LTMPT

  • Wajib bagi semua calon pendaftar UTBK-SBMPTN menggunakan NISN, NPSN, dan Tanggal Lahir di laman https://portal.ltmpt.ac.id.

2. Login

  • Menggunakan akun LTMPT di https://portal.ltmpt.ac.id

3. Memilih Menu Verifikasi dan Validasi Data

  • Mengisi biodata, unggah pas foto berwarna terbaru, dan verifikasi biodata

4. Memilih Menu Pendaftaran UTBK-SBMPTN

  • Melengkapi biodata, memilih program studi, mengunggah Portofolio, memilih Pusat UTBK PTN, dan mendapatkan Slip Pembayaran

5. Membayar di Bank

  • Pembayaran biaya dilakukan di bank Mitra (Bank Mandiri, BNI, BTN, dan BRI) menggunakan slip pembayaran yang harus dilakukan paling lambat 1x24 jam.

6. Mencetak Kartu Peserta UTBK-SBMPTN

Materi tes UTBK-SBMPTN 2022

Berikut bidang yang akan diujikan di UTBK-SBMPTN 2022:

1. Tes Potensi Skolastik (TPS)

TPS mengukur Kemampuan Kognitif yang dianggap penting untuk keberhasilan di sekolah formal, khususnya pendidikan tinggi.

Dalam TPS, materi yang akan diuji meliputi:

  • Kemampuan Penalaran Umum
  • Kemampuan Kuantitatif (pengetahuan dan matematika dasar)
  • Pengetahuan dan Pemahaman Umum
  • Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis

2. Tes Kemampuan Bahasa Inggris

Tes ini untuk mengukur kemampuan Bahasa Inggris peserta yang nantinya diperlukan untuk mendukung pembelajaran di perguruan tinggi.

3. Tes Kemampuan Akademik (TKA)

TKA digunakan untuk mengukur pengetahuan dan pemahaman keilmuan yang diajarkan di sekolah dan diperlukan untuk seseorang dapat berhasil dalam menempuh pendidikan tinggi.

TKA juga mengukur kemampuan kognitif yang terkait langsung dengan konten matapelajaran yang dipelajari di sekolah.

Penekanan tes adalah pada Higher Order Thinking Skills (HOTS).

Kelompok ujian UTBK-SBMPTN 2022

Kelompok ujian sains dan teknologi (Saintek):

  • Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi Alokasi waktu 195 menit.

Kelompok ujian sosial dan humaniora (Soshum):

  • Geografi, Sejarah, Sosiologi, dan Ekonomi). Alokasi waktu 195 menit.

Kelompok ujian campuran (Saintek dan Soshum):

https://www.kompas.com/tren/read/2022/03/31/063000765/utbk-sbmptn-2022--cara-mengecek-daya-tampung-prodi-dan-peminatnya

Terkini Lainnya

Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Tren
Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim 'Cone'

Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim "Cone"

Tren
4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

Tren
Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Tren
7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

Tren
Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Tren
Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Tren
Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Tren
Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Tren
KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

Tren
Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Tren
Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Tren
Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Tren
Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Tren
Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke