Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini 5 Prodi di UGM dengan Tingkat Persaingan Terketat di SNMPTN

KOMPAS.com - Universitas Gadjah Mada (UGM) menjadi salah satu perguruan tinggi negeri (PTN) yang diminati para calon mahasiswa yang ingin melanjutkan ke pendidikan tinggi.

Perguruan tinggi ini salah satu perguruan tinggi dari jajaran perguruan tinggi terbaik di Indonesia, sehingga banyak calon mahasiswa yang meminatinya.

Hal ini tentunya meningkatkan tingkat persaingan untuk dapat masuk ke UGM.

Berikut lima prodi klaster Saintek dan Soshum di UGM dengan tingkat persaingan tertinggi di SNMPTN selama 5 tahun terakhir, berdasarkan data yang dipaparkan di laman LTMPT:

Saintek

Berikut lima prodi dengan tingkat persaingan tertinggi dari klaster saintek UGM:

  1. Kedokteran: 2,59-3,16 persen
  2. Ilmu Komputer: 1,58-3,14 persen
  3. Farmasi: 2,69-3,62 persen
  4. Statistika: 2,42-3,49 persen
  5. Arsitektur: 2,51-3,53 persen

Soshum

Berikut lima prodi dengan tingkat persaingan tertinggi dari klaster soshum UGM:

  1. Manajemen: 1,12-2,40 persen
  2. Akuntansi: 1,48-3,09 persen
  3. Ilmu Komunikasi: 1,39-2,36 persen
  4. Sastra Korea: 1,31-2,73 persen
  5. Ilmu Hubungan Internasional: 1,35-1,91 persen

Keketatan itu diketahui berdasarkan hasil perbandingan antara peminat dengan jumlah kuota yang tersedia di setiap prodi setiap tahunnya.

Dari data di atas, diketahui sekitar 1-3 persen pendaftar saja yang diterima di prodi-prodi dengan keketatan tertinggi di UGM tersebut, melalui jalur SNMPTN.

Angka-angka ini tidak dapat dijadikan patokan untuk keketatan persaingan pada SNMPTN 2022 yang prroses pendaftarannya masih berjalan.

Semua bisa berubah. Jurusan atau prodi yang dalam 5 tahun terakhir menjadi prodi dengan keketatan tertinggi bisa saja berubah.

Pendaftaran SNMPTN 2022

Saat ini, SNMPTN 2022 tengah ada dalam masa pendaftaran sejak 14-28 Februari 2022.

Para siswa kelas 12 yang dinyatakan bisa mengikuti SNMPTN 2022 bisa memilih maksimal 2 prodii dalam proses seleksi ini.

Ketentuannya, jika peserta memilih 2 prodi, maka salah satu di antaranya harus berasal dari PTN yang satu daerah dengan SLTA-nya.

Sementara jika peserta hanya memilih 1 prodi, maka ia bebas memilih prodi yang ada di PTN mana pun di seluruh Indonesia.

Seluruh proses pendaftaran SNMPTN dilakukan di laman snmptn.ltmpt.ac.id dan portal.ltmpt.ac.id.

Untuk bisa masuk, siswa hanya perlu login menggunakan email dan password yang didaftarkan serta diverifikasi pada portal LTMPT.

Apabila tidak memenuhi syarat, akan muncul pesan "Mohon maaf, Anda tidak berhak mengikuti SNMPTN 2022. Silakan mengikuti SBMPTN 2022".

Bagi siswa yang memenuhi syarat, tetapi belum melakukan permanan pada portal LTMPT, akan muncul tulisan "Data Anda belum permanen, pastikan data Anda sudah permanen pada portal LTMPT, Anda akan otomatis logout dalam 30 detik".

https://www.kompas.com/tren/read/2022/02/20/200000365/ini-5-prodi-di-ugm-dengan-tingkat-persaingan-terketat-di-snmptn

Terkini Lainnya

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2024

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2024

Tren
Anang Hermansyah Sekeluarga Jadi Duta Wisata Jeju Korea Selatan

Anang Hermansyah Sekeluarga Jadi Duta Wisata Jeju Korea Selatan

Tren
Bagaimana Cara Para Ilmuwan Menentukan Usia Sebuah Pohon? Berikut Penjelasannya

Bagaimana Cara Para Ilmuwan Menentukan Usia Sebuah Pohon? Berikut Penjelasannya

Tren
Ramai soal Telkomsat Jual Layanan Starlink Harganya Rp 130 Juta, Ini Kata Telkom Group

Ramai soal Telkomsat Jual Layanan Starlink Harganya Rp 130 Juta, Ini Kata Telkom Group

Tren
Viral, Video Kebakaran di Kawasan TN Bromo Tengger Semeru, Ini Kata Pengelola

Viral, Video Kebakaran di Kawasan TN Bromo Tengger Semeru, Ini Kata Pengelola

Tren
Bermaksud Bubarkan Tawuran, Remaja di Kalideres Jakbar Jadi Tersangka

Bermaksud Bubarkan Tawuran, Remaja di Kalideres Jakbar Jadi Tersangka

Tren
Sedikitnya 1.000 Jemaah Haji Meninggal di Arab Saudi, Ini 3 Faktor Penyebabnya

Sedikitnya 1.000 Jemaah Haji Meninggal di Arab Saudi, Ini 3 Faktor Penyebabnya

Tren
Update: Jemaah Haji Indonesia yang Wafat di Tanah Suci Capai 225 Orang

Update: Jemaah Haji Indonesia yang Wafat di Tanah Suci Capai 225 Orang

Tren
PBB Ketar-ketir Lebanon Bernasib Seperti Gaza, Apa Antisipasinya?

PBB Ketar-ketir Lebanon Bernasib Seperti Gaza, Apa Antisipasinya?

Tren
4 Lowongan KAI untuk Lulusan SMA, Berikut Syarat dan Cara Melamarnya

4 Lowongan KAI untuk Lulusan SMA, Berikut Syarat dan Cara Melamarnya

Tren
Gaduh soal Lumba-Lumba Pink, Asli atau Rekayasa? Ini Kata Peneliti Mamalia Laut

Gaduh soal Lumba-Lumba Pink, Asli atau Rekayasa? Ini Kata Peneliti Mamalia Laut

Tren
Istilah 'Khodam' Ramai di Media Sosial, Apa Itu? Ini Penjelasan Budayawan

Istilah "Khodam" Ramai di Media Sosial, Apa Itu? Ini Penjelasan Budayawan

Tren
5 Perilaku Aneh yang Umum Dilakukan Anjing Peliharaan dan Alasannya

5 Perilaku Aneh yang Umum Dilakukan Anjing Peliharaan dan Alasannya

Tren
28 Wilayah DIY Berpotensi Kekeringan 21-30 Juni 2024, Mana Saja?

28 Wilayah DIY Berpotensi Kekeringan 21-30 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
Viral, Video Pengunjung Beri Makan Kuda Nil Sampah Plastik, Taman Safari Bogor: Sedang Dicari Identitasnya

Viral, Video Pengunjung Beri Makan Kuda Nil Sampah Plastik, Taman Safari Bogor: Sedang Dicari Identitasnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke