Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Password yang Paling Sering Digunakan pada 2021, Apa Saja?

KOMPAS.com - Serangan siber dan kebocoran data pribadi semakin umum terjadi seiring dengan banyaknya orang berselancar di dunia maya.

Untuk menjaga identitas dan informasi pribadi di dunia maya, maka diperlukan kata sandi atau password yang kuat.

Kendati demikian, sebagian orang tetap memilih kata sandi atau password yang mudah diingat sehingga mudah tertebak. 

Akibatnya kebocoran data pribadi pun tidak dapat dihindarkan karena lemahnya kata sandi atau password yang dipergunakan. 

Melansir Cybernews, Senin (15/11/2021), tim mereka melakukan riset mengenai kata sandi atau password apa saja yang paling umum digunakan oleh orang-orang di seluruh dunia.

Riset ini dilakukan dengan mengumpulkan data dari kebocoran data yang bocor ke publik, termasuk Kompilasi Pelanggaran, Koleksi #1-5, dan basis data lainnya.

Mereka kemudian menganonimkan data dan melepaskan kata sandi, sehingga mereka dapat melihat data itu secara terpisah dan menemukan kata sandi dan frasa paling populer yang digunakan.

Jika kata sandi Anda masuk dalam daftar di atas sudah sepatutnya untuk mencoba membuat kata sandi atau password yang lebih kuat.

Atau segera minta bantuan pengelola kata sandi agar menghasilkan kata sandi unik dengan keamanan tinggi yang aman.

Ada baiknya, Anda juga mengaktifkan pengamanan otentifikasi dua faktor untuk keamanan lebih agar meminimalisir terjadinya peretasan akun.

Referensi kata sandi/frasa unik

Sementara itu, tim Cybernews mengungkapkan, mereka dapat menganalisis total 15.212.645.925 kata sandi/password, di mana 2.217.015.490 di antaranya unik.

Mereka juga menemukan beberapa hal menarik tentang cara orang membuat kata sandi/password, seperti menyematkan nama tim olahraga favorit mereka, nama kota, nama makanan, dan bahkan kata-kata makian.

Menariknya, tim Cybernews bisa menyimpulkan kemungkinan usia orang tersebut dengan melihat tahun yang mereka gunakan dalam kata sandi/password mereka.

1. Menggunakan angka tahun

Penggunaan tahun dari 1900-2020 adalah yang paling banyak digunakan oleh orang-orang ketika mereka membuat kata sandi/password.

Biasanya angka ini mudah diingat seperti tahun lahir mereka, tahun di mana kata sandi/password dibuat, atau tahun spesial lainnya.

Dari analisis Cybernews, mereka melihat bahwa tahun yang paling populer adalah 2010, dengan hampir 10 juta versi tahun ini digunakan dalam kata sandi/password.

Tahun yang digunakan paling populer kedua adalah 1987 dengan 8,4 juta, dan yang ketiga adalah 1991 dengan hampir 8,3 juta.

2. Nama sendiri

Selain itu, nama merupakan salah satu hal yang sering digunakan dalam membuat kata sandi/password.

Adapun nama yang sering digunakan dalam kata sandi yakni Eva, Alex, dan Daniel.

3. Tim olahraga favorit

Riset juga menunjukkan bahwa nama tim olahraga favorit juga sering digunakan dalam pembuatan password/kata sandi.

Contoh tim olahraga yang disukai yakni dari klub sepakbola Eropa, seperti Liverpool, Arsenal, dan Chelsea menempati urutan 10 besar istilah yang digunakan dalam kata sandi/password.

Saat melihat data, Cybernews melihat bahwa banyak pengguna menambahkan beberapa variasi nama kota orang-orang ke kata sandi/password-nya.

Mereka tidak begitu paham mengapa nama kota dijadikan sebagai kata sandi/password, apakah karena suatu kebanggan atau rasa cinta untuk kota mereka.

Nama kota yang paling umum digunakan dalam kata sandi adalah "Abu", mewakili ibu kota UEA, Abu Dhabi.

Kedua adalah Roma. Kemudian disusul oleh Peru, Hong Kong, Austin, dan Antonio untuk kota San Antonia yang berada di Texas.

5. Nama hari, bulan, dan musim

Menariknya, orang-orang ada saja yang menggunakan nama musim untuk dijadikan sebagai kata sandi, seperi Summer (musim panas) yang disebut sebagai sandi dengan nama musin yang paling populer.

Untuk nama hari "Friday" atau hari Jumat yang paling banyak digunakan. "Monday" atau hari Senin paling tidak sedikit digunakan.

Kemudian, untuk nama bulan yakni bulan "May" dan "June" yang paling banyak digunakan.

6. Nama makanan

Terakhir, makanan dan minuman enak juga turut menyumbang 1,9 persen atau sekitar 42 juta penggunaan dalam kata sandi.

Kata yang sering digunakan yakni "ice" bisa merujuk pada kata "ice cream" atau "ice tea".

Kemudian, "tea", "pie", dan "peanut".


Kombinasikan kata yang mudah diingat Anda

Tim Cybernews melihat, panjang kata sandi yang paling banyak digunakan yakni 8 karakter atau kurang.

Artinya, kata sandi tidak terlalu rumit.

Alih-alih ingin mengingat dengan mudah dan membuat kata sandi yang kuat, Anda bisa mengombinasikannya hingga menjadi karakter yang lebih panjang.

Misalnya, menggunakan "heat" sebagai elemen kata sandi, sesuatu yang mudah ditebak bisa jadi "letsgoheat" (10 karakter), sedangkan sesuatu yang lebih kompleks adalah "heatromearsenalhjamesp" (frasa sandi 22 karakter).

Anda juga dapat menggunakan alat pembuat kata sandi unik kami yang menghasilkan kata sandi kuat & acak yang hampir tidak mungkin diretas.

Di sisi lain, perusahaan keamanan Keeper mengatakan, daftar kata sandi yang paling sering digunakan telah berubah sedikit selama beberapa tahun terakhir.

"Meskipun penting bagi pengguna untuk mewaspadai risiko, sebagian kecil yang cukup besar tidak akan pernah meluangkan waktu atau upaya untuk melindungi diri mereka sendiri," ujar Keeper dikutip dari Insider (21/1/2017).

Kata sandi yang lebih panjang bisa lebih sulit untuk diingat. Tapi itu bukan alasan untuk hanya menggunakan kata "qwerty".

Pakar keamanan merekomendasikan agar orang menggunakan yang berbeda dari itu.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/11/24/133100565/daftar-password-yang-paling-sering-digunakan-pada-2021-apa-saja-

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke