Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pertamina Buka Lowongan Kerja 32 Posisi, Ini Syaratnya!

KOMPAS.com - Pertamina Group membuka 32 lowongan kerja melalui program Experienced Hire 2021 untuk PT Kilang Pertamina Internasional.

Masih ada beberapa hari lagi untuk mendaftar karena lowongan ini dibuka 5-10 November 2021.

Pendaftaran lowongan kerja Pertamina bisa dilakukan melalui laman resmi https://recruitment.pertamina.com.

Informasi lowongan Pertamina Group itu juga diinformasikan melalui unggahan akun Instagram resmi Pertamina, @pertamina, Jumat (5/11/2021).

Saat dikonfirmasi, Corporate Secretary Subholding Refining and Petrochemical Pertamina, Ifki Sukarya membenarkan lowongan tersebut.

"Betul, kalau berminat masuk ke laman rekrutmen Pertamina sesuai petunjuk," ujar Ifki saat dihubungi Kompas.com, Jumat (5/11/2021).

Rekrutmen ini terbuka bagi pelamar yang telah memiliki pengalaman bekerja di bidang tertentu dan dibuka untuk Pekerja Waktu Tertentu (PWT).

Selain itu, dibutuhkan kandidat dengan pengalaman pekerjaan minimal 5 tahun.

1. Engineer Stationary (Jakarta)

Tugasnya memonitor, mengevaluasi kegiatan Enjiniring berupa pembuatan Paket Enjiniring (TOR, BEDD, BED, FEED, SoW dan AB/VL) dan Studi/Rekomendasi (FS, Revamp Study, Technical Study / Rekomendasi, Site Assessment, Evaluasi Post Mortem Project, HAZOPS) terkait electrical.

Persyaratan:

  • Berkewarganegaraan Indonesia 
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dengan pengalaman yang relevan
  • Memiliki background pendidikan yang sesuai dengan IPK minimal 2.75 dari skala 4
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Kilang Pertamina Internasional
  • Minimal S1/Setara: Teknik Mesin.

2. Jr Engineer Project Management (Jakarta)

Berperan dalam melaksanakan project cycle yang terdiri dari project integration, project scope, project schedule, project cost, project quality, project resource, project communication, project risk, project procurment dan stakeholder management sesuai dengan lingkup project.

Persyaratan:

  • Berkewarganegaraan Indonesia 
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dengan pengalaman yang relevan
  • Memiliki background pendidikan yang sesuai dengan IPK minimal 2.75 dari skala 4
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Kilang Pertamina Internasional
  • Minimal S1/Setara: Teknik, Ekonomi.

3. Jr Engineer Process (Jakarta)

Posisi ini memiliki tugas untuk melakukan terkait pembuatan BEDP, study activity, FEED, Pra Feasibility Study (FS) dan FS; melakukan perencanaan dan kegiatan Post Project Evaluation/Post Mortem Project, penyusunan Technical Scope of Work (SOW) dan Approval Manufacturer List (AML) terkait aspek proses.

Persyaratan:

  • Berkewarganegaraan Indonesia 
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dengan pengalaman yang relevan
  • Memiliki background pendidikan yang sesuai dengan IPK minimal 2.75 dari skala 4
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Kilang Pertamina Internasional
  • Minimal S1/Setara: Teknik Kimia.

4. Sr Officer HSSE (Balongan)

Sementara untuk posisi ini memiliki tugas memonitor, mengkoordinasikan aspek Health, Safety & Environment (HSE) ISBL dalam rangka penyusunan : Develop-Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL), Analisis Dampak Lalu Lintas (ANDALALIN), Detail Engineering Design (DED), Pre Commissioning, Commissioning, Pre Start Up Safety Review (PSSR), Start Up project terkait.

Persyaratan:

  • Berkewarganegaraan Indonesia 
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dengan pengalaman yang relevan
  • Memiliki background pendidikan yang sesuai dengan IPK minimal 2.75 dari skala 4
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Kilang Pertamina Internasional
  • Minimal S1/Setara: Teknik (semua jurusan).

5 Engineer Civil (Jakarta)

Posisi ini berperan untuk memonitor, mengevaluasi kegiatan Enjiniring berupa pembuatan Paket Enjiniring (TOR, BEDD, BED, FEED, SoW dan AB/VL) dan Studi/Rekomendasi (FS, Revamp Study, Technical Study / Rekomendasi, Site Assessment, Evaluasi Post Mortem Project, HAZOPS) terkait civil.

Persyaratan:

  • Berkewarganegaraan Indonesia
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dengan pengalaman yang relevan
  • Memiliki background pendidikan yang sesuai dengan IPK minimal 2.75 dari skala 4
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Kilang Pertamina Internasional
  • Minimal S1/Setara: Teknik Sipil.

6. Engineer Civil (Plaju)

Mengkoordinasikan dan melakukan analisa dan evaluasi terhadap realisasi progress, QA/QC Execution Civil EPC, Project Execution Plan project terkait

Persyaratan:

  • Berkewarganegaraan Indonesia
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dengan pengalaman yang relevan,
  • Memiliki background pendidikan yang sesuai dengan IPK minimal 2.75 dari skala 4
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Kilang Pertamina Internasional
  • Minimal S1/Setara: Teknik Sipil.

7. Officer HSSE (Cilacap)

Melakukan dan mengkoordinasikan aspek Health, Safety & Environment (HSE) ISBL dalam rangka penyusunan: Develop-Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal), Analisis Dampak Lalu Lintas (Andalalin), Detail Engineering Design (DED), Pre Commissioning, Commissioning, Pre Start Up Safety Review (PSSR), Start Up project terkait.

Persyaratan:

  • Berkewarganegaraan Indonesia
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dengan pengalaman yang relevan.
  • Memiliki background pendidikan yang sesuai dengan IPK minimal 2.75 dari skala 4.
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Kilang Pertamina Internasional.
  • Minimal S1/Setara: Teknik (semua jurusan).

8. Sr Engineer Stationary (Cilacap)

Mengkoordinasikan kajian aspek design engineering peralatan stationary dalam rangka penyusunan: Develop-Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal), Analisis Dampak Lalu Lintas (Andalalin), Detail Engineering Design (DED), Pre Commissioning, Commissioning, Pre Start Up Safety Review (PSSR), Start Up, Performance Test project terkait

Persyaratan:

  • Berkewarganegaraan Indonesia
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dengan pengalaman yang relevan
  • Memiliki background pendidikan yang sesuai dengan IPK minimal 2.75 dari skala 4
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Kilang Pertamina Internasional
  • Minimal S1/Setara: Teknik Mesin.

9. Engineer Rotating (Jakarta)

Memonitor, mengevaluasi kegiatan Enjiniring berupa pembuatan Paket Enjiniring (TOR, BEDD, BED, FEED, SoW dan AB/VL) dan Studi/Rekomendasi (FS, Revamp Study, Technical Study/Rekomendasi, Site Assessment, Evaluasi Post Mortem Project, HAZOPS) terkait rotating

Persyaratan:

  • Berkewarganegaraan Indonesia
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dengan pengalaman yang relevan
  • Memiliki background pendidikan yang sesuai dengan IPK minimal 2.75 dari skala 4
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Kilang Pertamina Internasional
  • Minimal S1/Setara: Teknik Mesin.

10. Sr Officer HSSE (Tuban)

Memonitor, mengkoordinasikan aspek Health, Safety & Environment (HSE) ISBL dalam rangka penyusunan : Develop-Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal), Analisis Dampak Lalu Lintas (Andalalin), Detail Engineering Design (DED), Pre Commissioning, Commissioning, Pre Start Up Safety Review (PSSR), Start Up project terkait

Persyaratan:

  • Berkewarganegaraan Indonesia
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dengan pengalaman yang relevan
  • Memiliki background pendidikan yang sesuai dengan IPK minimal 2.75 dari skala 4
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Kilang Pertamina Internasional
  • Minimal S1/Setara: Teknik (semua jurusan).

Masih ada posisi lainnya yang bisa dicek di laman https://recruitment.pertamina.com/job.

Untuk melakukan pendaftaran, Anda harus melakukan registrasi terlebih dahulu pada laman karir perusahaan dan menyiapkan beberapa dokumen pendukung seperti ijazah, data diri, dan lain-lain.

Pertamina juga mengingatkan agar masyarakat selalu waspada akan berbagai modus penipuan.

"Ingat ya, selalu waspada jangan sampai tergoda berbagai modus penipuan," demikian keterangan yang tertulis pada unggahan Instagram @pertamina.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/11/06/090300265/pertamina-buka-lowongan-kerja-32-posisi-ini-syaratnya-

Terkini Lainnya

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Tren
Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Tren
Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Tren
Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Tren
Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Tren
Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tren
Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Tren
Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Tren
9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

Tren
Meski Kaya Kolagen, Ini Jenis Kulit Ikan yang Tak Boleh Dimakan

Meski Kaya Kolagen, Ini Jenis Kulit Ikan yang Tak Boleh Dimakan

Tren
Bentuk Bumi Disebut Bukan Bulat Sempurna tapi Berbenjol, Ini Penjelasan BRIN

Bentuk Bumi Disebut Bukan Bulat Sempurna tapi Berbenjol, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke