Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Waktu yang Tepat Mengukur Tekanan Darah Menggunakan Tensimeter

Mengukur tekanan darah rutin bisa efektif digunakan untuk memantau kesehatan, terutama bagi mereka yang sudah menderita tekanan darah tinggi atau tekanan darah rendah.

Tensimeter cukup mudah digunakan. Meski begitu, Anda harus mengetahui kapan waktu tepat untuk mengukur tekanan darah agar hasilnya bisa sangat akurat digunakan menentukan kondisi kesehatan tubuh Anda. 

Waktu terbaik mengukur tekanan darah

Tekanan darah berubah-ubah sepanjang hari. Ketika bangun tidur, tekanan darah akan berada di titik terendahnya, dan akan semakin meningkat seiring aktivitas Anda.

Dilansir dari Healthline,  untuk mengukur tekanan darah, sebaiknya ambil waktu di mana aktivitas Anda sama dari ke hari dan tak terganggu oleh aktivitas-aktivitas susulan yang bisa terjadi tiba-tiba.

Waktu terbaik ini bisa ketika Anda akan berangkat ke kantor, sepulang Anda beraktivitas seharian, dan menjelang tidur malam.

Ada banyak hal yang bisa mempengaruhi tekanan darah Anda. Ketika akan menggunakan tensimeter, hindari melakukannya di waktu-waktu seperti berikut ini:

1. Setelah bangun tidur

Beberapa saat setelah bangun tidur, bisa dipastikan tekanan darah Anda dalam level terendahnya.

Jadi gunakan tensimeter setengah jam hingga satu jam setelah Anda membuka mata pertama kali di pagi hari.

2. Setelah sarapan dan minum kopi

Jangan mengukur tekanan darah selepas Anda menunaikan makan pagi dan menyesap kopi pagi. Baik makanan atau kafein, bisa meningkatkan tekanan darah.

Waktu terbaik mengukur tekanan darah di pagi hari adalah ketika Anda selesai mandi dan gosok gigi, tepat sebelum makan pagi.

3. Setelah berolahraga

Jangan pula mengukur tekanan darah sehabis Anda berolahraga, bisa dipastikan tekanan darah akan dalam level tertingginya.

Jika ingin mengukur tekanan darah, lakukan sebelum Anda berolahraga di pagi atau sore hari.

Tips mengukur tekanan darah

Untuk bisa mendapatkan hasil yang akurat, lakukan langkah berikut ini:

  • Santai dan rilekslah selama lima menit sebelum mengukur tekanan darah.
  • Pastikan Anda berada di ruang nyaman yang bersuhu tak terlalu panas dan tak terlalu dingin.
  • Duduklah dengan santai dengan kaki berada di lantai.
  • Rilekskan tangan yang akan diukur menggunakan tensimeter di atas meja atau bantal.
  • Pastikan tensimeter terpasang pas di lengan Anda.
  • Jangan berbicara ketika tekanan darah Anda tengah diukur.

Langkah-langkah di atas bisa membuat hasil pengukuran tekanan darah bisa lebih pas dan akurat.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/09/19/181500665/waktu-yang-tepat-mengukur-tekanan-darah-menggunakan-tensimeter

Terkini Lainnya

Prakiraan BMKG: Inilah Wilayah yang Masih Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 22-23 Juni 2024

Prakiraan BMKG: Inilah Wilayah yang Masih Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 22-23 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Jadwal Laga Indonesia Vs Singapura Piala AFF U16 2024 | Kopi Bisa Mengurangi Risiko Batu Ginjal

[POPULER TREN] Jadwal Laga Indonesia Vs Singapura Piala AFF U16 2024 | Kopi Bisa Mengurangi Risiko Batu Ginjal

Tren
Apa Itu Kartu Merah Muda yang Dipakai di Copa America?

Apa Itu Kartu Merah Muda yang Dipakai di Copa America?

Tren
Apa Perbedaan Teleskop Refraktor dan Teleskop Rreflektor?

Apa Perbedaan Teleskop Refraktor dan Teleskop Rreflektor?

Tren
Mengapa Mei Terasa Lama sedangkan Juni Cepat Berlalu? Ini Kata Psikolog

Mengapa Mei Terasa Lama sedangkan Juni Cepat Berlalu? Ini Kata Psikolog

Tren
10 Tanaman Penghasil Oksigen Saat Malam Hari, Bisa Diletakkan dalam Rumah

10 Tanaman Penghasil Oksigen Saat Malam Hari, Bisa Diletakkan dalam Rumah

Tren
Apakah Konsultasi ke Psikiater Ditanggung BPJS Kesehatan?

Apakah Konsultasi ke Psikiater Ditanggung BPJS Kesehatan?

Tren
Dua Astronot Terjebak di Luar Angkasa dan Tak Bisa Pulang, Apa Penyebabnya?

Dua Astronot Terjebak di Luar Angkasa dan Tak Bisa Pulang, Apa Penyebabnya?

Tren
Besok, 3 Destinasi Wisata Ini Gelar Promo Meriahkan HUT Ke-497 Jakarta

Besok, 3 Destinasi Wisata Ini Gelar Promo Meriahkan HUT Ke-497 Jakarta

Tren
Naik Transjakarta Hanya Bayar Rp 1 pada 22-23 Juni 2024, Bagaimana Cara Mendapatkannya?

Naik Transjakarta Hanya Bayar Rp 1 pada 22-23 Juni 2024, Bagaimana Cara Mendapatkannya?

Tren
Memanfaatkan Media Sosial secara Efektif bagi Pemerintah

Memanfaatkan Media Sosial secara Efektif bagi Pemerintah

Tren
Dalam Sepekan, Warga India Ramai-ramai Temukan Hewan Mati dalam Makanan

Dalam Sepekan, Warga India Ramai-ramai Temukan Hewan Mati dalam Makanan

Tren
Kawasan Bromo Ditutup 21-24 Juni 2024, Ada Ritual Yadnya Kasada dan Imbas Kebakaran

Kawasan Bromo Ditutup 21-24 Juni 2024, Ada Ritual Yadnya Kasada dan Imbas Kebakaran

Tren
Bruno Mars Konser di Jakarta 13-14 September 2024, Berikut Link dan Cara Beli Tiketnya

Bruno Mars Konser di Jakarta 13-14 September 2024, Berikut Link dan Cara Beli Tiketnya

Tren
Ramai soal Wacana Pajak Sepeda, Kemenhub: Sudah Kami Bantah sejak 2020

Ramai soal Wacana Pajak Sepeda, Kemenhub: Sudah Kami Bantah sejak 2020

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke