Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Muncul Tampilan “Tidak Terdaftar” Saat Cek BSU di Laman Kemenaker, Apa Artinya?

Adapun kini pencairan BSU tahap 1 telah mencapai 947.436 orang.

Sedangkan untuk tahap 2 telah mencapai 1.145.598 orang dan tahap 3 adalah sebanyak 1.158.529 orang.

Pekerja yang menjadi penerima BSU bisa melakukan pengecekan penyaluran BSU melalui laman resmi Kementerian Ketenagakerjaan melalui laman https://bsu.kemnaker.go.id

Saat cek di laman Kemenaker, muncul notifikasi “Tidak Terdaftar”, apa artinya?

Arti "Tidak Terdaftar" saat cek BSU

Kemenaker dalam akun resmi Instagramnya @kemnaker menyampaikan, jika muncul status “Tidak Terdaftar”, artinya:

  • Memang tidak memenuhi persyaratan sebagai penerima BSU sesuai dengan Permenaker Nomor 16 Tahun 2021
  • Memenuhi persyaratan sebagai penerima namun data belum masuk dalam tahapan penyerahan data calon penerima BSU dari BPJS Ketenagakerjaan kepada Kementerian Ketenagakerjaan

Adapun solusi yang bisa dilakukan apabila dinyatakan “Tidak Terdaftar”, padahal seharusnya memenuhi persyaratan penerima sesuai Permenaker Nomor 16 Tahun 2021, maka yang harus dilakukan adalah menghubungi contact center BPJS Ketenagakerjaan di:

Persyaratan penerima

Adapun persyaratan penerima BSU sesuai Permenaker Nomor 16 Tahun 2021 adalah sebagai berikut:

  • WNI dibuktikan dengan kepemilikan Nomor Induk Kependudukan
  • Peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan bulan Juni 2021
  • Mempunyai gaji/upah paling banyak sebesar Rp 3.500.000 per bulan
  • Bekerja di wilayah PPKM level 3 dan 4 yang ditetapkan pemerintah
  • Diutamakan bekerja di sektor usaha industri barang konsumsi, transportasi, aneka industry, property dan real estate, perdagangan dan jasa kecuali jasa pendidikan dan kesehatan sesuai klasifikasi data sectoral di BPJS Ketenagakerjaan

Pemberian BSU diprioritaskan bagi pekerja atau buruh yang belum menerima program Kartu Prakerja, Program Keluarga Harapan, atau Program Bantuan Produktif Usaha Mikro.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/09/08/083000565/muncul-tampilan-tidak-terdaftar-saat-cek-bsu-di-laman-kemenaker-apa-artinya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke