Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prima Diklaim Mewakili Rakyat Biasa, Lahir di Tengah Pusaran Arus Kehidupan Bangsa yang Keras

Oleh sebab itu, Partai Rakyat Adil Makmur atau disebut Prima mengusung visi politik kesejahteraan.

“Prima, partainya rakyat biasa, lahir di tengah pusaran arus kehidupan bangsa yang keras,” tutur Agus Jabo Priyono yang sebelumnya merupakan Ketua Umum PRD atau Partai Demokratik (PRD), dikutip Kompas.com dari Antara, Jakarta, Selasa (1/6/2021).

Diperparah dengan permasalahan ekonomi yang menurutnya semakin menjauh dari prinsip kemanusian dan keadilan.

“Indonesia yang juga megalami polarisasi kehidupan berbangsa yang akut, dan hilangnya gagasan besar dalam membangun kehidupan adil, aman serta damai,” kata Agus Jabo.

Melihat kondisi bangsa Indonesia tersebut, kehadiran Prima adalah solusinya. Prima menawarkan sejumlah program kerja.

Pertama, Prima menawarkan program kerja memperjuangkan reformasi perpajakan di Indonesia agar lebih berkeadilan.

Kedua, Prima akan mendorong pemerintah memanfaatkan sumber daya untuk kemakmuran rakyat.

Ketiga, Prima ingin menjadikan Indonesia sebagai negara maju yang kuat dan berdikari baik secara ekonomi, politik maupun sosial juga budaya.

“Caranya adalah dengan menerapkan sistem demokrasi partisipatif, dan pemerintahan yang bersih melalui sumber daya unggul, setara dan tidak menjadi pengikut lain,” tegas dia.

Disamping itu, dengan hadirnya Prima akan mendorong kemandirian industri nasional, pembangunan sektor modern, dan penguatan usaha mikro, kecil, menengah (UMKM) dan koperasi.

“Prima juga menekankan bahwa partainya menginginkan Indonesia menjadi negara aktif menjaga perdamaian dunia,” ucap Agus Jago.

Oleh sebab itu tambah Agus Jabo, ia sangat berharap masyarakat Indonesia bisa mendukung Prima dalam mewujudkan program-program tersebut, terutamanya memberikan dukungannya saat Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Prima dideklarasikan oleh sejumlah mantan pengurus pusat Partai Rakyat Demokratik atau PRD di Gedung Pusat Perfilman Usmar Ismail, Jakarta.

Prima berdiri sejak 20 Juli 2020 dan diprakarsai oleh sejumlah aktvis PRD bersama beberapa gerakan sosial.

Mulai dari serikat buruh, aktivis, tokoh Islam, pelaku UMKM, profesional sampai kelompok anak muda pun turut andil.

Ketua Majelis Pertimbangan Partai atau MPP, R Gautama Wiranegara;
Ketua Umum Prima,Agus Jabo Priyono;
Sekretaris Jenderal, Dominggus Oktavianus Kiik;
Bendahara Umum, Diena Charolin Mondong;
Wakil Ketua Umum, Alif Kamal, Maaruf Asli Bhakti, Wahida Baharuddin Upa;
Wakil Sekretaris Jenderal, Rini Hartono, Surya;
Wakil Bendahara Umum, Minaria Christyn Simarmata, Kelik Ismunanto;
Juru Bicara, Farhan Abdillah Dalimunthe, Rintis Yulianah, Samsudin Saman, Fentia Budiman, Arkialos Baho, Intan Nurbakti, Mesak Habary.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/06/05/070000965/prima-diklaim-mewakili-rakyat-biasa-lahir-di-tengah-pusaran-arus-kehidupan

Terkini Lainnya

Cara Bikin Ucapan Idul Adha 2024 Pakai Aplikasi, Link Web, dan Fotonya

Cara Bikin Ucapan Idul Adha 2024 Pakai Aplikasi, Link Web, dan Fotonya

Tren
Resep Rendang Sapi Khas Minang, Sajian Istimewa Idul Adha 2024

Resep Rendang Sapi Khas Minang, Sajian Istimewa Idul Adha 2024

Tren
Polisi Jerman ke Suporter Inggris di Euro 2024: Isap Ganja Aja daripada Mabuk Bikin Rusuh!

Polisi Jerman ke Suporter Inggris di Euro 2024: Isap Ganja Aja daripada Mabuk Bikin Rusuh!

Tren
Densus 88 Tangkap Penjual Bubur Terduga Teroris di Karawang

Densus 88 Tangkap Penjual Bubur Terduga Teroris di Karawang

Tren
Tradisi Menelan Ikan Hidup di India Diklaim Bisa Sembuhkan Asma

Tradisi Menelan Ikan Hidup di India Diklaim Bisa Sembuhkan Asma

Tren
Warga AS Tangkap 'Channa Argus' Ikan Berkepala Ular, Hewan Apa Itu?

Warga AS Tangkap "Channa Argus" Ikan Berkepala Ular, Hewan Apa Itu?

Tren
Kumpulan Ucapan Selamat Idul Adha dalam Bahasa Arab dan Inggris Beserta Artinya

Kumpulan Ucapan Selamat Idul Adha dalam Bahasa Arab dan Inggris Beserta Artinya

Tren
Update Kasus Bos Rental Tewas di Pati: Polisi Tetapkan 6 Tersangka Baru, Apa Perannya?

Update Kasus Bos Rental Tewas di Pati: Polisi Tetapkan 6 Tersangka Baru, Apa Perannya?

Tren
Tangan dan Kaki Sering Kesemutan Pertanda Apa? Ini Penyebab yang Harus Diwaspadai

Tangan dan Kaki Sering Kesemutan Pertanda Apa? Ini Penyebab yang Harus Diwaspadai

Tren
Terlalu Banyak Minum Teh dan Kopi, Ini Efek Overdosis Kafein

Terlalu Banyak Minum Teh dan Kopi, Ini Efek Overdosis Kafein

Tren
Kapan Waktu Sarapan Terbaik untuk Kesehatan Tubuh?

Kapan Waktu Sarapan Terbaik untuk Kesehatan Tubuh?

Tren
Manfaat Jalan Kaki 20 Menit Setiap Hari, Apa Saja?

Manfaat Jalan Kaki 20 Menit Setiap Hari, Apa Saja?

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 16-17 Juni

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 16-17 Juni

Tren
[POPULER TREN] PTN yang Masih Buka Seleksi Mandiri | Kriteria Pasien “Gawat Darurat” yang Ditanggung BPJS Kesehatan

[POPULER TREN] PTN yang Masih Buka Seleksi Mandiri | Kriteria Pasien “Gawat Darurat” yang Ditanggung BPJS Kesehatan

Tren
Mengapa Las Vegas Dijuluki sebagai 'Sin City' atau Kota Dosa?

Mengapa Las Vegas Dijuluki sebagai "Sin City" atau Kota Dosa?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke