Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Update Virus Corona di Dunia 23 Juni: 9,1 Juta Orang Terinfeksi | Saudi Gelar Ibadah Haji Terbatas

KOMPAS.com - Penyebaran virus corona secara global, masih terus bertambah dari hari ke harinya.

Melansir data dari laman Worldometers, total kasus Covid-19 di dunia terkonfirmasi sebanyak 9.176.959 (9,1 juta) kasus hingga Selasa (23/6/2020) pagi.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 4.903.996 (4,9 juta) pasien telah sembuh, dan 473.421 orang meninggal dunia.

Kasus aktif hingga saat ini tercatat sebanyak 3.799.305 dengan rincian 3.741.446 pasien dengan kondisi ringan dan 57.859 dalam kondisi serius.

Berikut 10 negara dengan jumlah kasus virus corona terbanyak:

1. Amerika Serikat, 2.387.077 kasus, 122.596 orang meninggal, total sembuh 990.827.

2. Brasil, 1.111.348 kasus, 51.407 orang meninggal, total sembuh 579.226.

3. Rusia, 592.280 kasus, 8,206 orang meninggal, total sembuh 344.416.

4. India, 440.450 kasus dan 14.015 orang meninggal, total sembuh 248.137.

5.Inggris, 305.289 kasus dan 42.647 orang meninggal.

6. Spanyol, 293.584 kasus dan 28.324 orang meninggal.

7. Peru, 257.447 kasus, 8.223 orang meninggal, total sembuh 145.320.

8. Cile, 246,963 kasus, 4.502 orang meninggal, total sembuh 205.397.

9. Italia, 238.720 kasus, 34.657 orang meninggal, total sembuh 183.426.

10. Iran, 207.525 kasus, 9.742 orang meninggal, total sembuh 166.427.

Kasus virus corona di Indonesia tercatat juga mengalami peningkatan, baik dari jumlah kasus, sembuh, maupun yang meninggal dunia.

Hingga Senin (22/6/2020) pukul 12.00 WIB, kasus positif Covid-19 bertambah sebanyak 954. Sehingga jumlahnya saat ini menjadi 46.845 orang.

Sedangkan untuk kasus sembuh, juga ada penambahan sebanyak 331 orang.

Penambahan itu sekaligus menjadikan total pasien yang telah sembuh menjadi 18.735 orang.

Namun, pasien yang meninggal dunia karena infeksi Covid-19 ini juga ikut bertambah sebanyak 35 orang.

Maka, jumlah pasien yang meninggal dunia kini jumlahnya menjadi 2.500 orang.

Mengutip Al Jazeera, Senin (22/6/2020), pembatasan guna mengurangi penyebaran virus corona akan kembali diterapkan di Lisbon, Portugal.

Hal itu disampaikan oleh Perdana Menteri Portugal Antonio Costa.

Dia mengatakan, langkah-langkah yang akan dilakukan pada Selasa (23/6/2020) di antaranya pembatasan pertemuan lebih dari 10 orang dan kafe dan toko tutup pukul 8 malam.

Seperti diketahui, Portugal telah mencatatkan lebih dari 1.500 kematian akibat Covid-19 dan lebih dari 38.850 kasus.

Masih dari sumber yang sama, Belanda tidak mencatatkan angka kematian baru akibat Covid-19 untuk pertama kalinya sejak Maret 2020 lalu.

Secara resmi Belanda telah melaporkan 49.658 kasus infeksi, dengan 69 orang dinyatakan positif selama 24 jam terakhir.

Secara keseluruhan, 6.090 orang telah meninggal.

"Belum ada laporan kematian," kata Institut Nasional untuk Kesehatan Masyarakat (RIVM) di situs webnya dikutip Al Jazeera.

Walt Disney dikabarkan akan membuka taman bermain Disneyland Paris pada 15 Juli 2020.

Pembukaan ini menyusul kembali dibukanya Disneyland di Amerika Serikat (AS).

Namun, jumlah pengunjung akan dibatasi dan dilakukan pemesanan tiket melalui sistem reservasi online baru untuk memastikan jarak sosial.

Pengunjung berusia 11 tahun dan yang berusia lanjut harus mengenakan masker wajah, dan banyak pertunjukan dan acara akan tetap ditangguhkan karena padnemi.

Arab Saudi memutuskan untuk tetap menyelenggarakan ibadah haji 1441 H dengan jumlah sangat terbatas.

Kementerian Urusan Haji dan Umrah mengatakan, pelaksanaan haji tahun ini juga hanya dikhususkan untuk warga dari negara mana pun yang telah mukim di Arab Saudi.

Artinya, Arab Saudi menangguhkan kedatangan jemaah haji dari luar negeri.

"Mengingat masih adanya pandemi Covid-19 dan kekhawatiran akan timbulnya infeksi dalam keramaian, maka diputuskan bahwa ibadah haji 1441 H diadakan dengan jumlah sangat terbatas bagi mereka yang ingin melakukan ibadah bagi seluruh warga dari berbagai negara yang ada di Arab Saudi," kata Kementerian itu dalam sebuah rilisnya di Twitter, Selasa (23/6/2020).

https://www.kompas.com/tren/read/2020/06/23/083100265/update-virus-corona-di-dunia-23-juni--9-1-juta-orang-terinfeksi-saudi-gelar

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke