Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lebih dari 1 Juta Orang Terinfeksi, Bagaimana dan Kapan Pandemi Virus Corona Akan Berakhir?

KOMPAS.com - Dengan kasus infeksi global melampaui angka 1 juta dan banyak negara menerapkan penguncian, barangkali pertanyaan yang muncul adalah "Kapan semua virus corona ini akan berakhir?"

Tak ada jawaban pasti atas pertanyaan itu.

Para ilmuwan saat ini masih terus berupaya untuk mencari tahu penyebab pasti virus ini, termasuk apakah virus bisa menginfeksi seseorang lebih dari satu kali dan vaksin yang akan digunakan.

1. Jadi bagaimana ini akan berakhir?

Dilansir dari Bloomberg, ada konsensus bahwa pandemi ini akan berakhir dengan herd immunity atau kekebalan kelompok.

Itu akan terjadi ketika banyak orang dalam satu komunitas atau negara terhindar dari patogen yang tidak dapat ditahan dan dimusnahkan.

Ada dua skenario untuk mendapatkan herd immunity.

Pertama adalah vaksinasi. Para peneliti harus mengembangkan vaksin yang terbukti aman dan efektif melawan virus corona, sementara otoritas kesehatan harus memberikannya kepada banyak orang.

Kedua, herd immunity ini akan terjadi setelah sebagian besar komunitas terinfeksi, sehingga membentuk resistensi terhadap virus itu.

Namun, skenario kedua tersebut sangat berisiko dan harus dibayar mahal dengan jumlah infeksi dan angka kematian tinggi karena sistem kesehatan tak memadai.

Bagi banyak negara, strateginya adalah melakukan penguncian dan membatasi mobilitas publik.

Tujuannya adalah mencegah ledakan besar infeksi yang akan membanjiri sistem medis dan berpotensi menyebabkan banyak kematian.

"Meratakan kurva" menghambat kasus dalam periode waktu yang lebih lama dan memberi waktu kepada otoritas dan penyedia layanan kesehatan untuk membangun kapasitas pengujian, melacak kontak mereka yang terinfeksi, merawat orang sakit, dan memperluas fasilitas rumah sakit, termasuk ventilator dan unit perawatan intensif.

3. Kapan penguncian dan pembatasan berakhir?

Masyarakat seharusnya tak terburu-buru untuk berharap kehidupan kembali normal. Melonggarkan pembatasan dan membuka penguncian terlalu dini berisiko menyebabkan lonjakan baru.

Pihak berwenang di China mulai membuka kembali kota Wuhan, tempat pandemi dimulai, dua bulan setelah kota itu ditutup dari dunia, ketika transmisi hampir berhenti.

Namun, Wakil Kepala Medis Inggris, Jenny Harries, mengatakan langkah-langkah penguncian di sana seharusnya dilakukan dalam dua, tiga atau, idealnya, bertahan hingga enam bulan.

Sementara profesor penyakit menular di London Sccool Hygiene and Tropical Medicine Annelies Wilder Smith merekomendasikan pembatasan tetap berlaku sampai kasus harian turun secara konsisten selama setidaknya dua minggu.

Virus corona menimbulkan begitu banyak bencana.

Banyak orang terinfeksi tak menunjukkan gejala dan tanpa disadari menyebarkannya ke orang lain. Karenanya, penting untuk menguji infeksi secara luas dalam populasi, khususnya semua orang dengan gejala.

Dengan demikian, mereka yang terinfeksi dan orang yang pernah berhubungan dekat dapat mengisolasi diri, sehingga membatasi penyebaran virus dalam satu komunitas.

5. Berapa lama vaksin akan tersedia?

Lusianan perusahaan dan universitas di seluruh dunia sedang berlomba untuk mengerjakannya, tapi tak ada jaminan mereka akan berhasil membuatnya.

Pengembangan vaksin biasanya memakan proses panjang dan kompleks yang mencakup pengujian bertahun-tahun untuk memastikan suntikan yang aman dan efektif.

Dalam pertarungan melawan virus corona ini, beberapa pihak menargetkan akan menyelesaikan vaksin dalam waktu 12 hingga 18 bulan.

Para ilmuwan kini mengandalkan teknologi baru, yaitu menambahkan bahan genetik virus ke sel manusia dan mendorong mereka untuk membuat protein yang memacu respons kekebalan.

https://www.kompas.com/tren/read/2020/04/05/173100165/lebih-dari-1-juta-orang-terinfeksi-bagaimana-dan-kapan-pandemi-virus-corona

Terkini Lainnya

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2024

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2024

Tren
Anang Hermansyah Sekeluarga Jadi Duta Wisata Jeju Korea Selatan

Anang Hermansyah Sekeluarga Jadi Duta Wisata Jeju Korea Selatan

Tren
Bagaimana Cara Para Ilmuwan Menentukan Usia Sebuah Pohon? Berikut Penjelasannya

Bagaimana Cara Para Ilmuwan Menentukan Usia Sebuah Pohon? Berikut Penjelasannya

Tren
Ramai soal Telkomsat Jual Layanan Starlink Harganya Rp 130 Juta, Ini Kata Telkom Group

Ramai soal Telkomsat Jual Layanan Starlink Harganya Rp 130 Juta, Ini Kata Telkom Group

Tren
Viral, Video Kebakaran di Kawasan TN Bromo Tengger Semeru, Ini Kata Pengelola

Viral, Video Kebakaran di Kawasan TN Bromo Tengger Semeru, Ini Kata Pengelola

Tren
Bermaksud Bubarkan Tawuran, Remaja di Kalideres Jakbar Jadi Tersangka

Bermaksud Bubarkan Tawuran, Remaja di Kalideres Jakbar Jadi Tersangka

Tren
Sedikitnya 1.000 Jemaah Haji Meninggal di Arab Saudi, Ini 3 Faktor Penyebabnya

Sedikitnya 1.000 Jemaah Haji Meninggal di Arab Saudi, Ini 3 Faktor Penyebabnya

Tren
Update: Jemaah Haji Indonesia yang Wafat di Tanah Suci Capai 225 Orang

Update: Jemaah Haji Indonesia yang Wafat di Tanah Suci Capai 225 Orang

Tren
PBB Ketar-ketir Lebanon Bernasib Seperti Gaza, Apa Antisipasinya?

PBB Ketar-ketir Lebanon Bernasib Seperti Gaza, Apa Antisipasinya?

Tren
4 Lowongan KAI untuk Lulusan SMA, Berikut Syarat dan Cara Melamarnya

4 Lowongan KAI untuk Lulusan SMA, Berikut Syarat dan Cara Melamarnya

Tren
Gaduh soal Lumba-Lumba Pink, Asli atau Rekayasa? Ini Kata Peneliti Mamalia Laut

Gaduh soal Lumba-Lumba Pink, Asli atau Rekayasa? Ini Kata Peneliti Mamalia Laut

Tren
Istilah 'Khodam' Ramai di Media Sosial, Apa Itu? Ini Penjelasan Budayawan

Istilah "Khodam" Ramai di Media Sosial, Apa Itu? Ini Penjelasan Budayawan

Tren
5 Perilaku Aneh yang Umum Dilakukan Anjing Peliharaan dan Alasannya

5 Perilaku Aneh yang Umum Dilakukan Anjing Peliharaan dan Alasannya

Tren
28 Wilayah DIY Berpotensi Kekeringan 21-30 Juni 2024, Mana Saja?

28 Wilayah DIY Berpotensi Kekeringan 21-30 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
Viral, Video Pengunjung Beri Makan Kuda Nil Sampah Plastik, Taman Safari Bogor: Sedang Dicari Identitasnya

Viral, Video Pengunjung Beri Makan Kuda Nil Sampah Plastik, Taman Safari Bogor: Sedang Dicari Identitasnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke