Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Inter Miami Beri Sinyal Tak Izinkan Messi Bela Argentina di Olimpiade Paris

Kompas.com - 22/02/2024, 06:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Pelatih Inter Miami, Gerardo "Tata" Martino, memberi sinyal tidak akan mengizinkan Lionel Messi membela Argentina pada Olimpiade Paris 2024.

Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, bakal menghadapi jadwal padat membela negara pada musim panas tahun ini.

Messi diproyeksikan tetap memimpin timnas Argentina pada Copa America 2024.

Adapun, Copa America 2024 akan diselenggarakan di Amerika Serikat pada 20 Juni sampai 14 Juli mendatang.

Baca juga: Messi Bela Argentina di Copa America, Potensi Absen dalam 7 Laga MLS 2024

Selain Copa America 2024, turnamen lain yang berpotensi diikuti Messi pada musim panas tahun ini adalah Olimpiade Paris.

Olimpiade musim panas 2024 bakal dilaksanakan di Paris, Perancis, pada 26 Juli sampai 11 Agustus yang akan datang.

Messi berpeluang tampil pada Olimpiade setelah timnas U23 Argentina memastikan diri lolos ke pesta olahraga terbesar di dunia tersebut.

Pelatih timnas U23 Argentina, Javier Mascherano, pun telah manyatakan bahwa ia selalu membuka pintu bagi Messi jika ingin berpatisipasi pada Olimpiade Paris.

Jika memutuskan tampil pada Olimpiade Paris, Messi bakal melakoni jadwal super padat bersama Argentina.

Baca juga: Emi Martinez Mau Main di Olimpiade 2024 bersama Messi dan Di Maria

Pelatih Messi di Inter Miami, Gerardo Martino, lantas bersuara terkait peluang anak asuhnya itu melakoni dua turnamen internasional pada musim panas nanti.

Martino tidak secara terang-terangan melarang Messi tampil di Olimpiade.

Akan tetapi, secara tersirat Martino memberi sinyal bahwa Inter Miami hanya akan melepas Messi untuk Copa America 2024.

Martino memberikan contoh kebijakan klub kepada Diego Gomez.

Sama seperti Messi, gelandang 20 tahun asal Paraguay itu juga berpeluang tampil pada Copa America 2024 dan Olimpiade Paris.

Namun, Martino menyampaikan bahwa Diego Gomez hanya akan dilepas untuk Copa America.

"Dia (Diego Gomez) memiliki Copa America dan Olimpiade," kata Martino dikutip dari ESPN.

"Kami tahu bahwa kami harus melepasnya untuk Copa dan bukan Olimpiade. Kami berkomunikasi. Saya memiliki banyak teman di federasi Paraguay dan saya mengatakan kepada mereka untuk memilih salah satu saja," imbuh Martino.

Baca juga: Menilik Lagu-lagu Favorit Messi, Ada Coldplay dan Rihanna

Messi sendiri punya pengalaman bermain di Olimpiade yaitu pada 2008 di Beijing.

Kala itu, Messi membantu Argentina meraih medali emas bersama para pemain muda yang kelak menjadi bintang seperti Angel Di Maria dan Sergio Aguero.

Adapun Messi saat ini sedang bersiap untuk memulai musim baru Major League Soccer (MLS) bersama Inter Miami.

Inter Miami akan melakoni laga pertama MLS 2024 dengan melawan Real Salt Lake.

Laga Inter Miami vs Real Salt Lake tersebut bakal digelar di Stadion DRV PNK Stadium, Fort Lauderdale, pada Kamis (22/2/2024) pagi WIB. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com