Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kevin Caesario Akbar Juara CEO Golf Hub, Modal Positif Tatap Turnamen 2024

Kompas.com - 31/01/2024, 11:54 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pegolf profesional, Kevin Caesario Akbar, keluar sebagai juara CEO Golf Hub edisi kedua.

Perhelatan CEO Golf Hub edisi kedua berlangsung di Damai Indah Golf Pantai Indah Kapuk, Jakarta, pada Selasa (30/1/2024).

Keberhasilan menjuarai CEO Golf Hub membuat Kevin semakin percaya diri menatap berbagai turnamen pada tahun 2024.

Kevin memenangi persaingan dengan 19 pegolf profesional lainnya. Ia mencatatkan total 68 pukulan atau empat di bawah par.

Saat itu, Kevin mengemas total empat di bawah par berkat lima birdie (satu di bawah par) dan satu kali bogey (satu di atas par).

Baca juga: Diikuti 144 Peserta, Golf PGP Championship Tournament 2023 Tuntas Digelar

Selain pegolf profesional, sebanyak 112 peggolf amatir yang terdiri dari para CEO dan sejumlah profesi lainnya turut berpartisipasi dalam CEO Golf Hub.

Turnamen ini menandai berakhirnya rangkaian Kompas100 ceo Forum ke-14 Powered by Perusahaan Listrik Negara denganacara puncak pada awal November 2023.

“Ini menambah kesiapan saya untuk menjalani berbagai turnamen tahun ini, termasuk yang terdekat ada rangkaian Asian Development Tour (ADT) di Vietnam akhir Februari,” kata Kevin dalam rilis yang diterima Kompas.com.

“Untuk terus meningkat, tidak hanya latihan, tetapi juga perlu turnamen agar bisa evaluasi terus,” imbuh dia.

Kemenangan Kevin tidak lepas dari ketenangan yang ditunjukkannya sepanjang turnamen. Apalagi, cuaca berangin sempat menjadi kendala bagi beberapa pegolf.

Baca juga: Turnamen Golf Wali Kota Cilegon Cup 2023 Kembali Digelar, Tak Sekadar Bertanding

Namun, pukulan-pukulan akurat pegolf nomor tiga Indonesia ini mampu mengatasi tiupan angin untuk mencapai jumlah pukulan kurang dari par.

Penampilan Kevin yang tenang juga mengantarnya memenangi persaingan ketat dengan Benny Kasiadi yang pernah menjadi pegolf nomor satu di Indonesia pada 2015.

Perolehan skor Kevin dan Benny berlangsung sengit dengan keduanya bergantian memimpin klasemen. Kevin mengambil alih kendali pada dua hole terakhir.

Adapun turnamen seperti CEO Golf Hub dibutuhkan Kevin untuk meningkatkan performanya agar bisa mencapai beberapa target. Salah satunya kembali menjuarai turnamen dalam rangkaian ADT.

Selain itu, Kevin menargetkan dapat menembus 10 besar peringkat ADT pada akhir musim sehingga bisa tampil di turnamen dengan level lebih tinggi, yakni Asian Tour.

Baca juga: Turnamen Golf Indonesia Open 2023, Pegolf Thailand Pimpin Klasemen

Kevin menambahkan, CEO Golf Hub juga memberinya peluang untuk memperluas jejaring.

Terlebih lagi, dalam turnamen yang bersifat Pro-Am (perpaduan pegolf pro dan amatir), Kevin berkolaborasi dengan perwakilan pimpinan perusahaan dari kelompok amatir. Itu menjadi pembuka jalan bagi atlet untuk mendapat sponsor dari perusahaan, yang akan mendukung prestasi mereka.

Wakil Direktur Bisnis Harian Kompas Novi Eastiyanto mengatakan, CEO Golf Hub memang menjadi momentum pegolf profesional berjejaring dengan pemimpin perusahaan.

”Ini juga merupakan wadah para CEO membicarakan lebih lanjut kesimpulan dari acara puncak Kompas100 CEO Forum dengan suasana lebih rileks. Di samping itu, CEO Golf Hub merupakan sumbangsih Kompas untuk mendukung berkembangnya olahraga golf nasional,” tutur Novi.

Di sisi lain, turnamen yang digelar untuk kali kedua ini juga memberikan pegolf amatir sensasi bersaing dan belajar langsung dari pegolf profesional.

Baca juga: Turnamen Golf Profesional Indonesia Open 2023 Akan Digelar 3-6 Agustus

Putri Aisyah Amani dari Vinilon Grup mengatakan, pengalaman bersaing secara langsung dalam sebuah turnamen akan berguna, terutama bagi pegolf yang belum lama mencoba olahraga tersebut.

Selain profesional, CEO Golf Hub ini menghasilkan sejumlah pemenang dari kategori amatir dan tim. Total hadiah mencapai Rp 55 juta. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Timnas Indonesia
Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Sports
Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Liga Champions
Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com