Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giannis Antetokounmpo: Luis Figo dan Nani Favorit, tetapi Cristiano Ronaldo adalah GOAT

Kompas.com - 25/12/2023, 21:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Bintang NBA, Giannis Antetokounmpo, mengaku sangat mengagumi Cristiano Ronaldo. Di mata Giannis, Ronaldo adalah pemain terhebat sepanjang masa alias Greatest of All Time (GOAT).

Meski menggeluti bola basket, Giannis Antetokounmpo yang bermain di NBA bersama tim Milwaukee Bucks punya kedekatan dengan sepak bola.

Ayah Giannis, Charles Antetokounmpo, yang berasal dari Nigeria adalah mantan pemain sepak bola.

Giannis yang lahir di Athena, Yunani, diketahui merupakan pendukung klub Liga Italia, Inter Milan.

Baca juga: Giannis Antetokounmpo Perpanjang Kontrak dengan Milwaukee Bucks

Kecintaan Giannis kepada sepak bola juga diwujudkan dengan keputusannya membeli saham klub Major League Soccer (MLS), Nashville SC.

Giannis membeli saham minoritas Nashville SC pada Maret 2023 lalu bersama tiga saudaranya yakni Alex, Thanasis, dan Kostas.

Baru-baru ini dalam sesi wawancara malam Natal bersama penggemarnya, Giannis diminta menyebutkan satu pemain asal Portugal yang ia harapkan dapat bermain untuk Nashville meski hanya satu hari.

Pebasket yang punya julukan Greek Freak lantas menempatkan nama Cristiano Ronaldo di posisi teratas.

Di mata Giannis, Ronaldo adalah pesepak bola terhebat sepanjang masa alias GOAT.

Baca juga: Endrick Gabung Real Madrid, Terinspirasi Sang Idola Cristiano Ronaldo

"Itu adalah pertanyaan yang bagus, mereka (Portugal) memiliki pemain-pemain yang luar biasa," kata Giannis, seperti dikutip Fadeaway World.

"Luis Figo, Nani, Deco yang ketika saya tumbuh dewasa adalah salah satu pemain favorit saya. Namun, pada akhirnya hanya ada satu, Cristiano Ronaldo. Olahraga apa pun yang ia mainkan, ia mungkin hebat dalam hal itu," imbuh Giannis.

Penyerang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, saat bermain dalam perempat final Piala Raja Arab Saudi 2023 yang mempertemukan Al Shabab vs Al Nassr di Stadion Al Shabab Club pada 11 Desember 2023. STR/AFP Penyerang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, saat bermain dalam perempat final Piala Raja Arab Saudi 2023 yang mempertemukan Al Shabab vs Al Nassr di Stadion Al Shabab Club pada 11 Desember 2023.

Giannis yang sukses membawa Milwaukee Bucks menjuarai NBA 2021 mengagumi sosok Cristiano Ronaldo karena masih bisa tampil kompetitif di usia yang tak lagi muda.

"Dia sangat kompetitif, sangat bersemangat. Mampu bermain di level yang begitu tinggi pada usia 37-38 tahun."

"Dia sangat mengesankan. Jadi saya akan memilih sang GOAT, Cristiano Ronaldo," ucap Giannis.

Baca juga: Disebut Gabung Arsenal, Cristiano Ronaldo Hanya Tertawa

Kekaguman kepada Cristiano Ronaldo pernah ditunjukkan Giannis Antetokounmpo saat menghadiri laga Nashville melawan Inter Miami pada Agustus lalu.

Kala itu, Giannis hadir langsung di Stadion Geodis Park untuk mendukung Nashville.

Sebelum pertandingan dimulai, Giannis diberi kehormatan menendang bola.

Setelah menendang bola, Giannis lalu melakukan selebrasi "Siu" ala Cristiano Ronaldo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com