Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kiper Jerman: Suka Atmosfer Gila Manahan, Merasa Aneh Jadi Pemain Terbaik

Kompas.com - 29/11/2023, 18:15 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Kiper timnas U17 Jerman, Konstantin Heide, mengaku sangat menyukai atmosfer "gila" Stadion Manahan pada laga semifinal Piala Dunia U17 2023.

Jerman berhasil melaju ke final Piala Dunia U17 2023 usai mengalahkan Argentina pada laga semifinal yang digelar Selasa (28/11/2023).

Bertanding di Stdion Manahan, Solo, Jerman yang berstatus juara Piala Eropa U17 2023 sukses menaklukkan Argentina via adu penalti.

Pada waktu normal, Jerman dan Argentina bermain imbang 3-3. Kemudian pada babak adu penalti, Jerman menang 4-2.

Baca juga: Hasil Semifinal Piala Dunia U17 2023: Jerman Vs Perancis di Final, Argentina-Mali Berebut Peringkat Tiga

Konstantin Heide yang berdiri di bawah mistar menjadi pahlawan kemenangan Jerman atas Argentina.

Saat adu penalti, Heide sukses menggagalkan dua penendang awal Argentina yaitu Franco Mastantuono dan Claudio Echeverri.

Berkat aksi impresifnya itu, Heide dinobatkan sebagai man of the match alias pemain terbaik laga.

Gelar itu semakin terasa spesial bagi Heide karena laga melawan Argentina adalah penampilan pertamanya di Piala Dunia U17 2023.

Pada laga-laga sebelumnya, Christian Wueck selaku pelatih timnas U17 Jerman selalu menurunkan Max Schmitt.

"Saya sangat senang, terutama dengan kesempatan pertama saya bermain di Piala Dunia ini. Saya menyelamatkan dua penalti awal dan saya bahagia bisa melakukannya," kata Heide saat ditemui awak media di mixed zone.

Baca juga: Jerman ke Final Piala Dunia U17 2023: Selangkah Menuju Sejarah, Usung Spirit Generasi Emas Der Panzer

Kiper belia milik Unterhaching itu mengaku tidak melakukan persiapan khusus untuk menghadapi adu penalti.

"Tidak ada persiapan khusus untuk adu penalti, tetapi pelatih saya memberi tahu bagaimana kebiasaan pemain lawan menendang, tetapi di latihan tidak ada latihan khusus," tutur pemain berusia 17 tahun tersebut.

Soal atmosfer di Stadion Manahan, Heide menyebutnya sebagai sesuatu yang gila karena para penonton hampir selalu bersorak sepanjang laga.

"Saya pikir suara suporter sangat keras. Fans Argentina juga sangat keras. Saya senang bisa bermain di hadapan banyak fans. Ini adalah pertandingan yang hebat."

"Saya tidak merasa tertekan dengan mereka karena saya suka bermain di hadapan banyak fans," kata Heide.

Terkait gelar pemain terbaik laga, Heide mengaku merasa aneh karena ia yang berposisi kiper bisa mendapatkannya.

"Saya senang dengan gelar pemain terbaik ini, sedikit aneh karena kiper bisa mendapatkannya. Tetapi mungkin karena adu penalti sangat menentukan," ucap Heide.

Baca juga: Jadwal Final Piala Dunia U17 Jerman Vs Perancis, Manahan Saksi Sejarah

Di final nanti, Jerman akan melawan Perancis yang pada laga lainnya sukses menyingkirkan Mali.

Kini, Jerman berpeluang meraih gelar Piala Dunia U17 pertama mereka sekaligus mengawinkannya dengan titel Piala Eropa U17.

Menurut Heide, akan menjadi sesuatu yang sangat membahagiakan jika skuad Jerman bisa menjuarai Piala Dunia U17 2023 dan mengukir sejarah di Indonesia.

"Saya rasa itu akan menjadi hal gila jika kami bisa melakukannya, tetapi kami masih punya satu pertandingan terakhir untuk dilakoni. Saya harap kami bisa melakukannya secara baik," kata Konstantin Heide.

Adapun laga final Piala Dunia U17 2023 yang mempertemukan Jerman dengan Perancis akan digelar di Stadion Manahan pada Sabtu (2/12/2023) mendatang.

Sementara itu, laga perebutan tempat ketiga antara Argentina dan Mali bakal dilaksanakan pada Jumat (1/12/2023).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Timnas Indonesia
Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Sports
Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Liga Indonesia
Orlando City Vs Inter Miami: Messi 'Hilang', Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Orlando City Vs Inter Miami: Messi "Hilang", Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Liga Lain
Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Liga Italia
3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Liga Italia
Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA

Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA

Liga Inggris
PSSI Bertemu KNVB, Agendakan Laga Timnas Indonesia Vs Belanda

PSSI Bertemu KNVB, Agendakan Laga Timnas Indonesia Vs Belanda

Timnas Indonesia
Ketika Allegri Diusir Wasit, Lepas Jas, Dasi, dan Hampir Kemejanya...

Ketika Allegri Diusir Wasit, Lepas Jas, Dasi, dan Hampir Kemejanya...

Liga Italia
Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

Timnas Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Liga Inggris
3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com