Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uzbekistan Wakil Asia Terbaik di Piala Dunia U17 2023: Terima Kasih Solo, Terima Kasih Indonesia

Kompas.com - 26/11/2023, 05:45 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Meski gagal menembus semifinal, Uzbekistan menjadi wakil Asia terbaik pada Piala Dunia U17 2023. Mereka pun mengucapkan terima kasih untuk keramahan Kota Solo dan Indonesia.

Kiprah Uzbekistan pada Piala Dunia U17 2023 terhenti di perempat final usai kalah dari Perancis, Sabtu (25/11/2023).

Bertanding di Stadion Manahan, Solo, Uzbekistan kalah tipis 0-1 dari Perancis lewat gol tunggal Ismael Bouneb pada menit ke-83.

Baca juga: Perancis Vs Uzbekistan: Pelatih Duduk di Tribune, Terus Berteriak, Dapat Teguran

Saat melawan Perancis, Uzbekistan tak bisa didampingi sang pelatih kepala, Jamoliddin Rakhmatullaev.

Jamoliddin harus absen mendampingi anak asuhnya karena mendapat kartu merah saat menghadapi Inggris di babak 16 besar.

Adapun saat melawan Perancis, Uzbekistan didampingi oleh asisten pelatih Anvar Rakhimov. Sementara itu, Jamoliddin cuma bisa memantau perjuangan Lazizbek Mirzaev dkk dari tribune VVIP.

Usai laga, Anvar Rakhimov mengatakan bahwa absensi Jamoliddin Rakhmatullaev sangat berpengaruh terhadap permainan Uzbekistan.

"Ini pertandingan yang sangat sulit, kedua tim bermain di level tinggi, tetapi sayangnya kami tak bisa mencetak gol. Terima kasih kepada semua pemain yang telah memberikan segalanya di lapangan," kata Rakhimov kepada awak media di mixed zone.

"Ya, pastinya itu membuat kami kesulitan untuk bermain tanpa dia. Dia adalah sosok penting bagi kami karena dia punya peran utama di tim ini. Saya pikir tidak adanya dia berpengaruh pada pertandingan ini," imbuh Rakhimov.

Baca juga: Hasil Piala Dunia U17 2023: Drama VAR, Perancis ke Semifinal Usai Bekuk Uzbekistan

Kekalahan dari Perancis membuat Uzbekistan gagal melebihi pencapaian mereka saat melakoni debut pada edisi 2011 di Meksiko.

Pada Piala Dunia U17 2011, Uzbekistan juga terhenti di perempat final. Kemudian pada penampilan kedua di Uni Emirat Arab (2013), kiprah Uzbekistan terhenti di babak 16 besar.

Meski kali ini kembali terhenti di perempat final, Uzbekistan tetap menjadi wakil Asia dengan pencapaian terbaik pada Piala Dunia U17 2023.

Empat tim Asia lain yakni Jepang dan Iran terhenti di babak 16 besar, sedangkan Indonesia dan Korea Selatan gugur di fase grup.

Soal masa depan Lazizbek Mirzaev dkk usai turnamen di Indonesia, Anvar Rakhimov meyakini mereka akan menjadi pilar timnas Uzbekistan pada masa mendatang.

"Saya pikir pemain-pemain ini akan menjadi masa depan timnas Uzbekistan karena ada banyak pemain bertalenta. Saya harap mereka bisa bermain di level tinggi seperti Liga Champions," kata Rakhimov.

Baca juga: Bek Persis Solo Nonton Langsung Piala Dunia U17 2023: Dukung Brasil, tetapi Hati Saya Indonesia

Halaman:


Terkini Lainnya

Bandung bjb Tandamata Ganti Asing, Momen Manfaatkan Status Tuan Rumah

Bandung bjb Tandamata Ganti Asing, Momen Manfaatkan Status Tuan Rumah

Sports
Titisan Maradona Jadi Pondasi Penting Proyek Conte di Napoli

Titisan Maradona Jadi Pondasi Penting Proyek Conte di Napoli

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Liga Indonesia
Tekad Shin Tae-yong Memburu Pemain Keturunan Berkualitas

Tekad Shin Tae-yong Memburu Pemain Keturunan Berkualitas

Timnas Indonesia
Indonesia Open 2024: Wakil Tuan Rumah Berguguran, Ahsan/Hendra Kirim Pesan Semangat

Indonesia Open 2024: Wakil Tuan Rumah Berguguran, Ahsan/Hendra Kirim Pesan Semangat

Badminton
Fajar/Rian Usai Disingkirkan Leo/Daniel di Indonesia Open: Tak Sesuai Harapan…

Fajar/Rian Usai Disingkirkan Leo/Daniel di Indonesia Open: Tak Sesuai Harapan…

Badminton
Janji Antonio Conte Usai Ditunjuk Jadi Pelatih Napoli

Janji Antonio Conte Usai Ditunjuk Jadi Pelatih Napoli

Liga Italia
APPI Tidak Memberikan Bantuan Hukum jika Ada Pemain Profesional Terbukti Keroyok Wasit

APPI Tidak Memberikan Bantuan Hukum jika Ada Pemain Profesional Terbukti Keroyok Wasit

Liga Indonesia
Faktor Kekalahan Jonatan di Indonesia Open 2024, Buru-buru dan Kurang Tenang

Faktor Kekalahan Jonatan di Indonesia Open 2024, Buru-buru dan Kurang Tenang

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024, Leo/Daniel Singkirkan Fajar/Rian

Hasil Indonesia Open 2024, Leo/Daniel Singkirkan Fajar/Rian

Badminton
Indonesia Vs Irak: Singa Bukan Hanya Ali Jasim, Garuda Perlu Seni Bertahan

Indonesia Vs Irak: Singa Bukan Hanya Ali Jasim, Garuda Perlu Seni Bertahan

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open, Ahsan/Hendra Menang 'Comeback'

Hasil Indonesia Open, Ahsan/Hendra Menang "Comeback"

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Teriakan Penyemangat, Jonatan Kandas

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Teriakan Penyemangat, Jonatan Kandas

Badminton
Timnas Indonesia Latihan di SUGBK, Jay Idzes Tak Terlihat

Timnas Indonesia Latihan di SUGBK, Jay Idzes Tak Terlihat

Timnas Indonesia
Indonesia Open 2024, Ricky Soebadja: Performa Ginting Tak Sesuai Harapan

Indonesia Open 2024, Ricky Soebadja: Performa Ginting Tak Sesuai Harapan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com