Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pukul Franco Morbidelli, Aleix Espargaro Kena Denda Rp 168 Juta dan Penalti 6 Grid

Kompas.com - 19/11/2023, 08:44 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber MotoGP

KOMPAS.com - Aleix Espargaro dikenai denda Rp 168 juta dan penalti 6 grid akibat ulah tidak sportifnya kepada Franco Morbidelli saat keduanya melakoni sesi FP2 MotoGP Qatar 2023.

Ketegangan terjadi antara Aleix Espargaro (Aprilia Racing) dan Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha MotoGP) pada sesi latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Qatar 2023 yang digelar di Sirkuit Internasional Lusail, Sabtu (18/11/2023).

Saat keduanya menjalani latihan bebas, Aleix Espargaro dan Franco Morbidelli sempat bersenggolan dua kali ketika memasuki tikungan.

Aleix tampak tidak bisa menahan emosi setelah Morbidelli menyenggolnya dari sisi luar.

Aksi Morbidelli tersebut membuat Aleix sampai geleng-geleng.

Baca juga: Hasil Sprint Race MotoGP Qatar 2023: Jorge Martin Menang, Persaingan Juara Dunia Panas

Dua pebalap itu terlihat saling berbicara di atas motor masing-masing, hingga akhirnya Aleix memukul kepala Morbidelli lalu melaju meninggalkannya.

Setelah insiden itu, Race Direction langsung melakukan investigasi. Aleix Espargaro dan Franco Morbidelli juga menghadap FIM MotoGP Steward usai kualifikasi kedua (Q2).

Dilansir dari laman resmi MotoGP, Aleix Espargaro dinilai melakukan tindakan tidak sportif kepada Franco Morbidelli.

Aleix pun dijatuhi hukuman berupa denda sebesar 10.000 euro atau sekitar Rp 168,3 juta dan penalti 6 grid.

Aleix sendiri menyelesaikan Q2 di posisi 10. Dengan penalti 6 grid yang ia terima, pebalap asal Spanyol itu akan memulai balapan utama MotoGP Qatar di posisi ke-16.

Adapun sprint race MotoGP Qatar 2023 telah dilaksanakan pada hari ini, Minggu (19/11/2023), dengan hasil Jorge Martin tampil sebagai pemenang.

Pebalap tim Prima Pramac Racing itu finis pertama setelah menuntaskan 11 lap dengan total waktu 20 menit 52,634 detik.

Jorge Martin unggul 0,391 detik atas Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing) yang menempati urutan kedua.

Baca juga: Klasemen MotoGP Usai Sprint Race GP Qatar: Bagnaia Vs Jorge Martin Kian Panas, Hanya Terpisah 7 Poin

Sementara itu, podium ketiga sprint race MotoGP Qatar 2023 ditempati oleh pebalap Mooney VR46 Racing, Luca Marini.

Adapun Francesco Bagnaia yang menjadi pesaing Jorge Martin dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2023 menuntaskan balapan di posisi kelima.

Rider Ducati Lenovo Team itu finis dengan jarak 3,957 detik di belakang Martin.

Selanjutnya, balapan utama MotoGP Qatar 2023 bakal dilangsungkan pada Senin (20/11/2023) pukul 00.00 WIB.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Madrid Siap Umumkan Mbappe 48 Jam Usai Final Liga Champions

Madrid Siap Umumkan Mbappe 48 Jam Usai Final Liga Champions

Liga Spanyol
Prediksi EA Sports FC: Dortmund Kalahkan Madrid dengan 10 Pemain di Final

Prediksi EA Sports FC: Dortmund Kalahkan Madrid dengan 10 Pemain di Final

Liga Champions
Manajer Timnas U20 Ungkap Tujuan Kedatangan Fabregas

Manajer Timnas U20 Ungkap Tujuan Kedatangan Fabregas

Liga Indonesia
Para Juara Milklife Soccer Tangerang

Para Juara Milklife Soccer Tangerang

Liga Indonesia
Persib Bandung Juara, Erick Thohir Beri Ucapan Selamat

Persib Bandung Juara, Erick Thohir Beri Ucapan Selamat

Liga Indonesia
Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Liga Lain
Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Liga Lain
Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik 'Pesawat Barcelona'

Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik "Pesawat Barcelona"

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Liga Champions
Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Liga Lain
Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com