Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Borobudur Marathon 2023 Dimulai, Sinar Sang Candi Antar 10.000 Pelari

Kompas.com - 19/11/2023, 05:46 WIB
Sem Bagaskara

Penulis


KOMPAS.com - Borobudur Marathon 2023 resmi dimulai dengan melibatkan lebih dari 10.000 pelari. Sinar candi Borobudur menyambut pelari.

Pagi masih buta di Magelang, tetapi Candi Borobudur sudah menyala terang.

Sorotan sinar lampu Candi Borobudur menyambut 10.469 pelari yang memadati Taman Lumbini. Pada Minggu (19/11/2023), Borobudur Marathon 2023 digelar.

Start dan finis Borobudur Marathon 2023 bertempat di Taman Lumbini, Kawasan Candi Borobudur.

“Saya siap-siap dari jam 1. Dapat penginapan di Jogja,” tutur salah satu peserta Borobudur Marathon 2023, Didi Sugiarto, kepada KOMPAS.com.

“Sudah setahun ini sering lari tetapi baru kali ini ikut Borobudur Marathon,” katanya lagi.

Baca juga: Borobudur Marathon 2023: Penginapan Terisi, Kuliner Magelang Dijelajahi

Borobudur Marathon 2023 terbagi dalam tiga kategori yakni 10K, half marathon, dan marathon.

Kategori marathon start paling awal, yakni pukul 05.00 WIB dengan flag off dilakukan oleh Menpora, Dito Ariotedjo.

Proses start Borobudur Marathon 2023 di Taman Lumbini, Kawasan Candi Borobudur, Minggu (19/11/2023).KOMPAS.com/Sem Bagaskara Proses start Borobudur Marathon 2023 di Taman Lumbini, Kawasan Candi Borobudur, Minggu (19/11/2023).

Borobudur Marathon 2023 pun resmi dimulai. Peserta kategori marathon penuh antusiasme mengambil langkah pertama mereka, tak terkecuali para pelari elite nasional.

“Nikmati indahnya Borobudur dan lembab panasnya Magelang,” ujar Menpora Dito Ariotedjo.

Ya, Borobudur Marathon 2023 turut melibatkan total 18 pelari elite nasional.

Baca juga: Borobudur Marathon 2023: 10 Ribu Pelari, Menuju Label Kelas Dunia

Salah satunya adalah Agus Prayogo, peraih tujuh medali emas SEA Games untuk Indonesia.

Pada penyelenggaraan tahun ketujuh ini, Borobudur Marathon yang terlaksana berkat kerja sama Harian Kompas, Pemprov Jateng, Bank Jateng, dan Yayasan Borobudur Marathon, tengah melalui asesmen untuk label ajang lari kelas dunia.

“Tahun ini, Borobudur Marathon juga mempunyai keinginan untuk naik level dengan mencoba membuka kesempatan menuju next step verifikasi untuk mendapatkan World Athletic Label,” ujar Wakil Pemimpin Umum Harian Kompas, Budiman Tanuredjo, dalam sesi konferensi pers Borobudur Marathon 2023, Sabtu (18/11/2023) di Grand Artos Hotel, Magelang.

“Selain itu, kami juga sudah menyiapkan cheering yang bertebaran di sepanjang rute untuk menjadi extra boost bagi para pelari, serta kegiatan seru lainnya, baik di Race Expo hingga saat Race Day nanti di Taman Lumbini, Candi Borobudur,” papar Budiman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com