Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Fiorentina Vs West Ham 1-2: Gol Dramatis Bowen, The Hammers Juara Conference League 2023!

Kompas.com - 08/06/2023, 04:02 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - West Ham berhasil menjadi juara musim kedua Europa Conference League usai mengalahkan Fiorentina.

Fiorentina bersua West Ham United pada pertandingan final UEFA Europa Conference League (UECL) musim 2022-2023.

Ini merupakan musim kedua dari kompetisi antarklub Eropa level ketiga tersebut. Musim lalu, AS Roma menjadi kampiun edisi perdana UECL usai mengalahkan Feyenoord di final.

Adapun laga Fiorentina vs West Ham pada final Conference League 2023 dilangsungkan Kamis (8/6/2023) dini hari WIB di Stadion Fortuna Arena, Praha, Ceko.

West Ham berhasil mengalahkan Fiorentina dengan skor 2-1. Dua gol The Hammers masing-masing dicetak oleh Said Benrahma melalui tendangan penalti pada menit ke-62 dan aksi Jarrod Bowen menit ke-90.

Sementara itu, satu gol balasan Fiorentina dibukukan oleh Giacomo Bonaventura pada menit ke-67.

Baca juga: UEFA Europa Conference League: 62,5 Persen Imbang, West Ham Selamat

Ulasan laga

Fiorentina besutan Vincenzo Italiano tampil lebih dominan pada babak pertama. I Viola alias Si Ungu membukukan penguasaan bola mencapai 65 persen dan melakukan tujuh kali upaya mencetak gol.

Akan tetapi, dominasi Fiorentina bertemu tembok kokoh West Ham asuhan David Moyes.

Meski tampil dominan, I Viola sangat sulit menciptakan peluang berbahaya di dalam kotak penalti lawan.

Peluang terbaik Fiorentina baru hadir pada akhir paruh pertama. Luka Jovic sanggup menjebol gawang West Ham, tetapi golnya dianulir VAR.

Jovic dinyatakan sudah dalam posisi offside saat menyambut bola muntah hasil sundulan Christian Kouame.

Dianulirnya gol Jovic membuat paruh pertama laga Fiorentina vs West Ham selesai dengan skor sama kuat 0-0.

Baca juga: Trofi Conference League, Persembahan Khusus untuk Fan Tertua AS Roma

West Ham mulai bisa lepas dari tekanan Fiorentina pada babak kedua. Lucas Paqueta menjadi motor serangan The Hammers dari sektor tengah.

Kebuntuan pecah pada menit ke-62. West Ham yang lebih banyak ditekan mampu mencetak gol melalui tendangan penalti.

Wasit Carlos del Cerro yang memimpin laga menunjuk titik putih setelah bek kiri Fiorentina, Cristiano Biraghi, melakukan handball di dalam kotak 16 meter.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Liga Spanyol
Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com