Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Hoki Outdoor Indonesia Siap Berjaya di SEA Games 2023

Kompas.com - 06/04/2023, 08:30 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Atlet senior timnas hoki outdoor putra Indonesia, Alfandy Aly Surya Prasetyo, mengungkapkan persiapannya jelang SEA Games 2023.

SEA Games 2023 bakal berlangsung di Kamboja pada 5-17 Mei mendatang.

Dalam ajang SEA Games 2023, Alfandy mempunyai tekad untuk membawa Indonesia melangkah ke final.

Terlebih lagi, Alfandy sudah menimba pengalaman di Liga Hoki Bangladesh dan Liga Malaysia.

“Dengan pengalaman bertanding di Liga Bangladesh dan Luga Malaysia, saya akan berusaha membimbing teman-teman untuk tampil maksimal,” kata Alfandy dalam rilis yang diterima Kompas.com.

“Target utamanya kita melangkah ke final di SEA Games 2023 Kamboja dulu,” tambah dia menjelaskan.

Baca juga: Sempat Masuk Undian, Timnas Putri Dikabarkan Mundur dari SEA Games

“Jika memang target ke final tercapaai dan ada kesempatan, kita akan mencoba mempersembahkan medali emas bagi kontingen Indonesia,” jelas dia.

Alfandy menuturkan bahwa dirinya dan rekan setim sudah siap menghadapi pertandingan di SEA Games 2023.

Apalagi, timnas hoki Indonesia sudah mengikuti berbagai turnamen, termasuk Kejuaraan Hoki Asia 2022 Thailand.

"Kami berterima kasih kepada pak Ketua Umum PP FHI dan Sekjen PP FHI yang telah memberikan kesempatan kita untuk mengikuti pelatnas dan tampil di kejuaran Asia serta menjalani TC di Malaysia sebelum tampil di SEA Games 2023 Kamboja," ujar dia.

Timnas hoki outdoor putra dan putri berkekuatan 36 atleet (18 putra dan 18 putri). Mereka pun sudah dilepas Ketua Komite Olimpiade Indonesia, Raja Sapta Oktohari, dan CdM Kontingen Indonesia, Lexyndo Hakim.

Baca juga: SEA Games 2023, Tim Voli Putri Indonesia Satu Grup dengan Juara Bertahan

"Saya apresiasi perjuangan PP FHI yang telah melakukan pelatnas berkesinambungan. Dan, saya berharap Timnas Hoki Indonesia bisa mengumandangkan Lagu Indonesia Raya saat tampil di SEA Games 2023 Kamboja,” kata Raja Sapta Oktohari.

“Bukan hanya Timnas Hoki Indoor tetapi juga Outdoor. Karena, jika Lagu Indonesia Raya berkumandang itu memastikan medali emas," tambah dia.

Prestasi timnas hoki outdoor putra dan putri Indonesia cukup membanggakan. Mereka mencatat sejarah untuk pertama kali lolos ke Asian Games 2023 Hangzhou melalui babak kualifikasi.

"Kita mengapresiasi perjuangan Alfandy dan kawan-kawan yang telah memastikan tiket ke Asian Games 2023 Hangzou,” kata Sekjen PP FHI, Yasser Arafat Suaidy.

Baca juga: Daftar Juara Sepak Bola SEA Games: Indonesia Buru Emas Ke-3, Lolos Grup Neraka

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Joan Laporta Bongkar Alasan di Balik Pecat Xavi Hernandez di Barca

Joan Laporta Bongkar Alasan di Balik Pecat Xavi Hernandez di Barca

Liga Spanyol
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Orang Tertentu Buat Mbappe Tak Bahagia di PSG, Diselamatkan Enrique

Orang Tertentu Buat Mbappe Tak Bahagia di PSG, Diselamatkan Enrique

Liga Spanyol
Klasemen Toulon Cup 2024: Kalah dari Ukraina, Indonesia Juru Kunci

Klasemen Toulon Cup 2024: Kalah dari Ukraina, Indonesia Juru Kunci

Timnas Indonesia
Beckham Putra, Pemegang Gelar Terlengkap di Persib Bandung

Beckham Putra, Pemegang Gelar Terlengkap di Persib Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia Open 2024: 9 Wakil Merah Putih Beraksi, Fajar/Rian Vs Leo/Daniel

Jadwal Indonesia Open 2024: 9 Wakil Merah Putih Beraksi, Fajar/Rian Vs Leo/Daniel

Badminton
Hasil Persiapan Euro 2024: Portugal Menang, Italia Tertahan Turki

Hasil Persiapan Euro 2024: Portugal Menang, Italia Tertahan Turki

Internasional
Kevin De Bruyne Terbuka ke Liga Arab Saudi: Tawaran Luar Biasa...

Kevin De Bruyne Terbuka ke Liga Arab Saudi: Tawaran Luar Biasa...

Liga Inggris
Bali United Lepas Lima Pemain dari Lokal, Asing, hingga Senior

Bali United Lepas Lima Pemain dari Lokal, Asing, hingga Senior

Liga Indonesia
Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Ukraina, Skuad Garuda Kalah

Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Ukraina, Skuad Garuda Kalah

Timnas Indonesia
Taqball Indonesia Kirim 2 Atlet Untuk Kejuaraan Seri Dunia di Vietnam

Taqball Indonesia Kirim 2 Atlet Untuk Kejuaraan Seri Dunia di Vietnam

Sports
Calvin Verdonk Resmi Jadi WNI, Kans Bela Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Resmi Jadi WNI, Kans Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Ginting Usai Gugur di Indonesia Open 2024: Mengaku Banyak Kesalahan

Kata Ginting Usai Gugur di Indonesia Open 2024: Mengaku Banyak Kesalahan

Badminton
Link Live Streaming Timnas U20 Indonesia Vs Ukraina, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Timnas U20 Indonesia Vs Ukraina, Kickoff 23.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Open 2024: Kisah Perjuangan Wang Zhi Yi, Erat Dukungan Keluarga

Indonesia Open 2024: Kisah Perjuangan Wang Zhi Yi, Erat Dukungan Keluarga

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com