Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Stadion Dapat "Berkah" Usai Piala Dunia U20 2023 Batal di Indonesia

Kompas.com - 31/03/2023, 08:20 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Persiapan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 sudah dilakukan sejak awal tahun 2020.

Indonesia awalnya menjadi Piala Dunia U20 2021, tetapi batal karena adanya pandemi.

Kemudian Indonesia untuk kali kedua gagal setelah FIFA memutuskan mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

Alasan FIFA kali ini karena "situasi terkini", di mana adanya penolakan timnas Israel sebagai peserta di berbagai wilayah, khususnya lokasi venue ajang tersebut.

Seperti Stadion Manahan di Kota Solo, Jawa Tengah. Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, menolak timnas Israel.

Baca juga: Piala Dunia U-20 Batal, Rp 400 Miliar Ludes untuk Renovasi Stadion

Begitu juga dengan Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar, Bali. Gubernur Bali, I Wayan Koster, lebih dulu menolak timnas Israel dibanding Ganjar.

Stadion-stadion tersebut sudah bersolek dengan biaya cukup tinggi guna menyambut Piala Dunia U20 2023.

FIFA juga sejatinya sudah melakukan pengecekan dan penyesuaian dengan standar mereka jelang Piala Dunia U20 2023.

Akan tetapi, keputusan FIFA tak bisa diganggu gugat kendati anggaran persiapan sudah digelontorkan.

Baca juga: Piala Dunia U20 2023 Indonesia Batal: Renovasi Stadion Manahan Tak Mubazir, Jadikan Pelajaran

Selain dua stadion tersebut, ada empat venue lainnya yang sudah dipercantik tetapi gagal jadi tuan rumah.

Berikut daftar 6 stadion fi Tanah Air yang seharusnya menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

Daftar 6 Stadion Piala Dunia U20 2023

Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta Pusat)

Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta PusatShutterstock/BK Awangga Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat

Stadion Utama Gelora Bung Karno atau SUGBK sejatinya bakal menjadi tempat pembukaan Piala Dunia U20 2023.

Arena berkapasitas 77.000 ribu penonton tersebut sempat menjadi perbincangan lantaran menjadi lokasi konser Black Pink pada bulan Maret 2023.

Rumput SUGBK sempat memprihatinkan selepas konser. Akan tetapi, jajaran direksi menegaskan kondisi rumput akan kembali membaik saat FIFA melakukan inspeksi.

Hanya saja, inspeksi di SUGBK urung digelar karena FIFA telah menghapus Indonesia sebagai tuan rumah.

Baca juga: Piala Dunia U20 2023, FIFA Cek Persiapan Stadion Kapten I Wayan Dipta

Stadion Manahan (Solo, Jawa Tengah)

Perawatan area lapangan Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah.KOMPAS.COM/Fristin Intan Sulistyowati Perawatan area lapangan Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah.

Stadion Manahan yang terletak di Kota Solo, Jawa Tengah, rencananya bakal digunakan untuk upacara penutupan atau closing ceremony Piala Dunia U20 2023.

Persiapan Stadion Manahan bisa dibilang paling matang lantaran dimulai dengan renovasi besar-besaran sejak tahun 2018.

Renovasi yang memakan sekitar Rp 300 miliar itu selesai pada akhir 2019.

Setelah mendapat informasi sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023, Stadion Manahan kembali dipercantik.

Anggaran juga kembali digelontorkan. Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka, memastikan renovasi lanjutan akan tetap dilaksanakan meski Piala Dunia U20 2023 tidak lagi di Indonesia.

Baca juga: FIFA Tetap Inspeksi Venue Piala Dunia U20 2023, Stadion Manahan Aman

Stadion Si Jalak Harupat (Bandung, Jawa Barat)

Sebelum di gelar, trofi Piala Dunia U-20 bakal di arak dari mulai Gasibu hingga Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Soreang, Kabupaten Bandung.KOMPAS.COM/M. Elgana Mubarokah Sebelum di gelar, trofi Piala Dunia U-20 bakal di arak dari mulai Gasibu hingga Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Soreang, Kabupaten Bandung.

Stadion Si Jalak Harupat sempat mendapat kritik karena kondisi rumput buruk dan tribune yang belum sesuai dengan standar FIFA.

Kapasitas Stadion Si Jalak Harupat yang sejatinya 27.000 penonton berkurang menjadi 25.000 penonton setelah melakukan renovasi terkait pagar pembatas dan single seat.

Selain itu, drainase juga sempat mendapat perhatian dari Erick Thohir ketika melakukan pemeriksaan.

Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya, Jawa Timur)

Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya akan menjadi salah satu venue babak penyisihan Piala Dunia U20 2023 mulai tanggal 20 Mei - 11 Juni 2023.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya akan menjadi salah satu venue babak penyisihan Piala Dunia U20 2023 mulai tanggal 20 Mei - 11 Juni 2023.

Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) mendapat label terbaik dibanding dengan persiapan venue lainnya.

Stadion GBT dulunya tidak memakai sistem single seat di tribun. Kemudian diubah sesuai dengan standar FIFA yang memakan banyak biaya.

Stadion berkapasitas 55.000 penonton itu mendapat pujian dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, terkait persiapan.

"Ini saya terharu karena tadi dilaporkan pemerintah daerah dan pemerintah pusat dua bulan terakhir melakukan misi yang tidak mudah. Dimana benar-benar serius mempersiapkan ini untuk Piala Dunia U20," ujar Erick.

"Saya yakin dengan kondisi hari ini, ini (GBT) adalah salah satu stadion terbaik di indonesia," sambungnya.

Baca juga: Drawing Piala Dunia U20 Batal, FIFA Tetap Inspeksi Fasilitas Stadion Gelora Bung Tomo

Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (Palembang, Sumatera Selatan)

Ketua Umum PSSI dan Ketua Panitia Penyelenggara FIFA U20 World Cup 2023 (LOC), Erick Thohir, meninjau langsung persiapan Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring untuk menggelar Piala Dunia U20 2023. Setelah itu, Erick Thohir juga meninjau lima stadion lain yang disiapkan menjadi venue Piala Dunia U20 2023, termasuk Stadion Kapten I Wayan Dipta di Bali.Dok. LOC Piala Dunia U20 2023 Ketua Umum PSSI dan Ketua Panitia Penyelenggara FIFA U20 World Cup 2023 (LOC), Erick Thohir, meninjau langsung persiapan Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring untuk menggelar Piala Dunia U20 2023. Setelah itu, Erick Thohir juga meninjau lima stadion lain yang disiapkan menjadi venue Piala Dunia U20 2023, termasuk Stadion Kapten I Wayan Dipta di Bali.

Dikutip dari Harian Kompas, Kementerian PUPR telah menggelontorkan anggaran senilai Rp 155,1 miliar untuk pembenahan Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring.

Angka itu untuk meningkatkan kapasistas lampu, memperbaiki lapangan, hingga papan skor raksasa sesuai standar FIFA.

Erick Thohir sempat mengecek kesiapan Stadion Sriwijaya pada awal Maret 2023. Dia menilai kondisi sudah baik dengan beberapa catatan seperti ruang VIP, control room, dan bangku-bangku penonton.

Namun, secara keseluruhan stadion berkapasitas 30.000 penonton itu sudah layak untuk menjadi salah satu venue Piala Dunia U20 2023.

Baca juga: Tanda-tanda Persebaya Bisa Kembali Bermarkas di Gelora Bung Tomo

Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar, Bali)

Delegasi FIFA meninjau Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar, Bali, Senin (27/3/2023). Kunjungan tersebut dilakukan untuk meninjau kesiapan Stadion Kapten I Wayan Dipta sebagai salah satu lokasi penyelenggaraan Piala Dunia U-20 pada Mei 2023.ANTARA FOTO/FIKRI YUSUF Delegasi FIFA meninjau Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar, Bali, Senin (27/3/2023). Kunjungan tersebut dilakukan untuk meninjau kesiapan Stadion Kapten I Wayan Dipta sebagai salah satu lokasi penyelenggaraan Piala Dunia U-20 pada Mei 2023.

Stadion Kapten I Wayan Dipta jadi salah satu venue yang sudah dicek oleh FIFA tepat sebelum keputusan FIFA diumumkan.

Perwakilan FIFA sudah melakukan inspeksi pada Senin (27/3/2023).

Stadion yang menjadi markas Bali United tersebut terlihat sudah menggunakan single seat di tribune.

Rumput Stadion Kapten I Wayan Dipta juga sudah diubah sesuai standar FIFA dengan jenis Zoysia Matrella.

Begitu juga dengan lampu berkapasitas total 2400 lux yang terdiri dari 72 lampu pertiang, naik dari sebelumnya yang hanya berkapasitas 1300 lux.

Pemain dan wasit juga dimanjakan dengan fasilitas jacuzzi yang terdapat di semua ruang ganti. Ada pula fasilitas baru seperti ruang pemanasan indoor serta ruang VVIP.

Baca juga: Piala Dunia U-20, Anggaran Pembenahan Gelora Bung Tomo Siap Ditambah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com