Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Vs Barcelona, Ancelotti Tak Sabar Lihat Duel Vini Melawan Araujo

Kompas.com - 02/03/2023, 22:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada semifinal Copa del Rey. Carlo Ancelotti sangat menantikan duel Vinicus Junior melawan Ronald Araujo.

Partai El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona bakal tersaji pada leg pertama semifinal Copa del Rey 2022-2023.

Laga Real Madrid vs Barcelona tersebut akan dilangsungkan di Stadion Santiago Bernabeu pada Jumat (3/3/2023) dini hari WIB.

Baca juga: Real Madrid Vs Barcelona: Los Blancos Tak Boleh Ulangi Kesalahan saat Piala Super Spanyol

Duel antarlini Real Madrid kontra Barcelona diprediksi bakal berjalan menarik.

Madrid punya Vinicus Junior di sektor sayap. Winger asal Brasil itu bakal berduel melawan palang pintu Barca, Ronald Araujo.

Pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, pun mengaku tak sabar melihat duel Vini vs Araujo.

Baca juga: Head to Head Real Madrid Vs Barcelona Jelang Semifinal Copa del Rey

"Vini adalah salah satu pemain terbaik di dunia dan dia sering menjadi penentu pertandingan bagi kami," kata Ancelotti dikutip dari laman resmi Real Madrid.

"Itu adalah hal normal bergantung pada dia karena pada saat ini dia adalah salah satu pemain terbaik," imbuh juru taktik asal Italia tersebut.

Ancelotti pun berharap, Vinicus bisa mengalahkan Ronald Araujo dalam duel di atas lapangan.

"Araujo adalah pemain belakang yang kuat dan ini akan sangat menarik melihat duel mereka. Semoga Vini bisa menang," ujar Ancelotti.

Baca juga: Prediksi Real Madrid Vs Barcelona di Copa del Rey, Susunan Pemain dan Skor Akhir

Pertandingan ini akan menjadi El Clasico jilid III pada musim 2022-2023.

Sebelumnya, Real Madrid dan Barcelona sudah bertemu di La Liga dan Piala Super Spanyol.

Real Madrid menang 3-1 di La Liga, kemudian Barcelona membalas dengan skor sama pada laga Piala Super Spanyol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com