Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tugas PTMSI sebagai Induk Organisasi Tenis Meja Indonesia

Kompas.com - 01/02/2023, 03:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Kepanjangan dari PTMSI adalah Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia. 

PTMSI merupakan induk organisasi tenis meja di Indonesia. Adapun induk organisasi tenis meja dunia adalah ITTF (International Table Tennis Federation).

Istilah tenis meja juga disebut dengan pingpong.

Memasyarakatkan olahraga pingpong di indonesia dan meningkatkan prestasi atlet-atlet pingpong baik di tingkat nasional maupun internasional merupakan dua hal yang menjadi latar belakang berdirinya PTMSI.

Baca juga: Kelebihan Teknik Push dalam Permainan Tenis Meja

Selain hal tersebut, apa saja tugas dari PTMSI? Berikut penjelasannya!

Tugas PTMSI

Dalam situs PP PTMSI, PTMSI bertugas memasyarakatkan olahraga tenis meja untuk mencapai prestasi olahraga tenis meja secara optimal untuk meningkatkan kualitas manusia Indonesia.

Selain itu mengokohkan persatuan dan kesatuan bangsa melalui pembinaan olahraga secara nasional juga memupuk dan membina persahabatan antarbangsa melalui olahraga tenis meja.

Sementara dikutip akun Facebook resmi PB PTMSI, tugas PTMSI adalah sebagai berikut:

Baca juga: Nama Lain Penhold Grip dalam Tenis Meja

  1. Membantu pemerintah dalam menetapkan kebijakan nasional di bidang pembinaan dan pengembangan olahraga tenis meja.
  2. Mengkoordinasi dan membina kegiatan olahraga tenis meja yang pelaksanaannya dilakukan sampai ke seluruh pelosok tanah air.
  3. Merealisasi tenis meja sebagai olahraga masyarakat, serta meningkatkan peran olahraga tenis meja dalam segala macam bentuk dan ruang lingkupnya.
  4. Menyatukan, memperkuat, memperluas, membina dan mengawasi seluruh organisasi dan anggota Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia.
  5. Menyelenggarakan bimbingan dan penyuluhan serta meningkatkan mutu pendidikan dan pelatihan olahraga tenis meja, melalui penyempurnaan pelatihan, pembibitan dan pertandingan, baik di dalam maupun di luar negeri.
  6. Meningkatkan prestasi olahraga tenis meja Indonesia sampai tingkat olimpiade.
  7. Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Nasional maupun Internasional melalui olahraga tenis meja.
  8. Usaha-usaha lain yang tidak bertentangan dengan maksud dan tujuan Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia serta ketentuan hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Baca juga: Istilah Sektor Tunggal-Ganda dalam Bulu Tangkis dan Tenis Meja

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com