Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala AFF 2022: Thailand Libas Kamboja 3-1, Ditemani Indonesia ke Semifinal

Kompas.com - 02/01/2023, 21:31 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Thailand berhasil mengalahkan Kamboja pada laga terakhir Grup A Piala AFF 2022. Pasukan Gajah Perang lolos ke semifinal ditemani oleh Indonesia.

Timnas Thailand menjamu Kamboja pada partai pamungkas Grup A Piala AFF 2022.

Laga Thailand vs Kamboja tersebut dilangsungkan di Stadion Thammasat, Bangkok, pada Senin (2/1/2023) malam WIB.

Adapun pada saat yang bersamaan, timnas Indonesia melakoni laga tandang kontra Filipina di Stadion Rizal Memorial, Manila.

Thailand, Indonesia, dan Kamboja menjadi tiga tim yang masih memiliki peluang lolos ke semifinal Piala AFF 2022 dari Grup A.

Sementara itu, Filipina dan Brunei sudah dipastikan tersingkir.

Baca juga: Filipina Vs Indonesia: Marselino Gandakan Skor, Garuda Menjauh 2-0!

Bertanding di hadapan pendukung sendiri, Thailand harus menunggu hingga akhir babak pertama, tepatnya pada menit ke-45+2 untuk menciptakan keunggulan.

Pasukan Gajah Perang membuka skor melalui sepakan penalti striker andalan mereka, Teerasil Dangda.

Itu merupakan gol keempat Teerasil yang membuatnya memimpin daftar top skor sementara Piala AFF 2022.

Keunggulan 1-0 Thailand atas Kamboja lewat gol penalti Teerasil Dangda bertahan hingga turun minum.

Lima menit setelah jeda, Thailand bisa menambah gol. Sumanya Purisai menggandakan keunggulan Pasukan Gajah Perang menuntaskan umpan Sarach Yooyen.

Baca juga: HT Filipina Vs Indonesia 0-2: Tuah Lemparan Arhan, Garuda Unggul, Thailand Pecah Kebuntuan

Pada menit ke-64, Teerasil Dangda hampir mencetak gol keduanya dalam laga ini. Akan tetapi, sepakan kaki kanan Teerasil digagalkan tiang gawang.

Saat Thailand asyik menyerang, Kamboja justru bisa mencetak gol balasan melalui aksi Sieng Chanthea.

Gol Sieng Chanthea pada menit ke-68 tersebut mengubah skor menjadi 1-2. Kamboja masih tertinggal dari tuan rumah Thailand.

Pada sisa waktu babak kedua, Thailand terus menggempur pertahanan Kamboja.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Liga Lain
Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Bundesliga
Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Liga Lain
MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

Liga Indonesia
Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Liga Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Persib Vs Madura United: Kans Ukir Sejarah, Rakhmad Hanya Ingin Mengabdi

Persib Vs Madura United: Kans Ukir Sejarah, Rakhmad Hanya Ingin Mengabdi

Liga Indonesia
Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Badminton
Bersiap Singapore Open 2024, Jonatan Christie Waspada Pergerakan Lawan

Bersiap Singapore Open 2024, Jonatan Christie Waspada Pergerakan Lawan

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Persib Vs Madura United di Final Liga 1

Siaran Langsung dan Live Streaming Persib Vs Madura United di Final Liga 1

Liga Indonesia
Man United Juara Piala FA, Guardiola Sebut Lisandro Martinez Terbaik di Dunia

Man United Juara Piala FA, Guardiola Sebut Lisandro Martinez Terbaik di Dunia

Liga Inggris
Persib Vs Madura United: Laskar Sape Kerrab Siap Main Terbuka, Hibur Penonton

Persib Vs Madura United: Laskar Sape Kerrab Siap Main Terbuka, Hibur Penonton

Liga Indonesia
Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Liga Indonesia
Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Motogp
Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com