Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Menarik Maroko Lolos Semifinal Piala Dunia 2022: Langkah Bersejarah Singa Atlas

Kompas.com - 11/12/2022, 13:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Opta

KOMPAS.com - Maroko berhasil lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 usai menyingkirkan Portugal. Pasukan Singa Atlas pun mengukir catatan bersejarah pada turnamen akbar di Qatar tersebut.

Timnas Maroko kembali membuat kejutan di Piala Dunia 2022. Terkini, skuad besutan Walid Regragui itu mendepak Portugal untuk merebut satu tiket ke semifinal.

Melawan Portugal pada laga perempat final Piala Dunia 2022 di Stadion Al Thumama, Doha, pada Sabtu (10/12/2022) malam WIB, Maroko sukses meraih kemenangan 1-0.

Gol tunggal Maroko dicetak oleh penyerang andalan mereka, Youssef En-Nesyri, pada menit ke-42.

Gol semata wayang En-Nesyri tersebut sudah cukup bagi armada Walid Regragui menyegel satu tempat di semifinal Piala Dunia 2022.

Berikut Kompas.com menghimpun lima fakta menarik di balik keberhasilan Maroko lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca juga: Youssef En-Nesyri: Melompat seperti Michael Jordan, Kirim Ronaldo dkk Pulang

1. Ukir Sejarah

Keberhasilan lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 membuat timnas Maroko mengukir catatan bersejarah.

Mereka menjadi tim Afrika pertama yang mampu menembus semifinal Piala Dunia FIFA.

Maroko pun menjadi kejutan terbesar di Piala Dunia 2022 Qatar.

Pada babak penyisihan grup, Hakim Ziyech dkk tamil sebagai juara Grup F menungguli Kroasia den mendepak tim unggulan Belgia.

Usai menyingkirkan Spanyol di babak 16 besar, kini Portugal menjadi korban cakaran Singa-singa Atlas.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Kejutan Maroko Berlanjut, Warisan Mentalitas untuk Generasi Muda

2. Baru Kebobolan Sekali, Itu Pun Gol Bunuh Diri

Para pemain Maroko merayakan kemenangan adu penalti pada pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Maroko vs Spanyol di Education City Stadium di Al-Rayyan, sebelah barat Doha pada Selasa 6 Desember 2022. Terkini, pelatih Maroko, Walid Regragui, mengaku menerima panggilan telepon dari Raja Mohammed VI seusai menang atas Spanyol.AFP/ODD ANDERSEN Para pemain Maroko merayakan kemenangan adu penalti pada pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Maroko vs Spanyol di Education City Stadium di Al-Rayyan, sebelah barat Doha pada Selasa 6 Desember 2022. Terkini, pelatih Maroko, Walid Regragui, mengaku menerima panggilan telepon dari Raja Mohammed VI seusai menang atas Spanyol.

Maroko lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 dengan hanya kebobolan satu gol dari babak penyisihan grup hingga 8 besar.

Anak asuh Walid Regragui menyelesaikan fase grup dengan meraup tujuh poin hasil dua kali menang dan sekali kalah.

Dari tiga laga fase grup, Maroko menjaringkan empat gol ke gawang lawan dan hanya sekali kebobolan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Liga Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Badminton
Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Liga Inggris
Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Liga Inggris
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Liga Inggris
Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Liga Indonesia
Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Liga Inggris
Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Liga Inggris
Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib, Drama VAR dan Pemain Terbaik Versi Hodak

Bali United Vs Persib, Drama VAR dan Pemain Terbaik Versi Hodak

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Maarten Paes Bisa Membela Timnas Indonesia di FIFA Matchday 2024

Shin Tae-yong Berharap Maarten Paes Bisa Membela Timnas Indonesia di FIFA Matchday 2024

Timnas Indonesia
Hasil Real Madrid Vs Alaves 5-0, Parade Gol Los Blancos Usai Pesta Juara

Hasil Real Madrid Vs Alaves 5-0, Parade Gol Los Blancos Usai Pesta Juara

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Man City Salip Arsenal, Buru Gelar sampai Akhir

Klasemen Liga Inggris: Man City Salip Arsenal, Buru Gelar sampai Akhir

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com