Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Ayah Petarung UFC: Fans Bahagia, Saya Gugup dan Khawatir...

Kompas.com - 22/10/2022, 05:40 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

Laporan Langsung Wartawan Kompas.com Firzie A. Idris dari Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.

KOMPAS.com - Petarung eksentrik UFC, Sean O'Malley, terkenal sebagai karakter unik yang selalu percaya diri dengan kemampuannya di oktagon.

Aksi O'Malley pun selalu ditunggu-tunggu para fans karena penampilannya dengan rambut afro yang berwarna-warni dan tingkah yang tak bisa ditebak.

Sean O'Malley merupakan salah satu bintang paling terang di UFC.

Petarung yang masih berusia 27 tahun tersebut memiliki catatan 15 kemenangan dan 1 kekalahan serta 1 no contest.

Dana White bahkan bilang minggu lalu kalau O'Malley bisa menjadi sebesar Conor McGregor dan menjadi superbintang global apabila bisa memenangi laga-laga kunci.

Baca juga: Senang dengan Fans Lokal, Petarung Eksentrik UFC Pakai Baju Adat

Wajar apabila semua orang kini menunggu-nunggu duel O'Malley vs jagoan MMA asal Rusia Petr Yan dalam laga UFC 280 yang telah lama dinantikan di kelas bantam.

Duel mereka nanti dibilang sebagai partai non perebutan gelar yang paling panas di UFC 280 pada Minggu (23/10/2022) pukul 01.00 WIB ini.

Kendati demikian, Theodore O'Malley, ayah dari Sean, mengaku bahwa hari laga adalah hari yang ia takuti.

Dirinya kerap tak tahan dengan perasaan yang menghinggapi setiap kali anaknya hendak bertarung.

Kompas.com foto bersama Theodore O'Malley, ayah petarung UFC Sean O'Malley, di Yas Mall, Abu Dhabi, pada Rabu (19/10/2022).KOMPAS.com/Firzie A. Idris Kompas.com foto bersama Theodore O'Malley, ayah petarung UFC Sean O'Malley, di Yas Mall, Abu Dhabi, pada Rabu (19/10/2022).

Hal ini tentu beda dengan kepercayaan diri tinggi yang Sean selalu tunjukkan di UFC.

"Saya gugup setiap kali. Saya tak tahan Sabtu pagi," tutur Theodore saat ditemui Kompas.com di Yas Mall, Yas Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, pada Rabu (19/10/2022).

"Perasaan saya tidak enak sekali."

Pria asli Montana, Amerika Serikat, ini berkali-kali mengatakan tersebut saat Kompas.com berbincang kepadanya di lantai satu Yas Mall saat menunggu bergulirnya sesi open workout para petarung UFC di UFC Fan Experience.

Baca juga: Road to UFC, Resep Jeka Saragih Hadapi Keunggulan Petarung Korsel

Raut muka pria setengah baya itu sangat tegang sepanjang pembicaraan, berbeda dengan rekannya yang sangat ceria dan berada dalam good mood saat berbincang.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com