Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Susunan Pemain Timnas U17 Indonesia Vs Guam: Kaka Starter, Figo Cadangan

Kompas.com - 03/10/2022, 19:32 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Arkhan Kaka menghuni starting XI dalam daftar susunan pemain timnas U17 Indonesia vs Guam. Sementara itu, Figo Dennis Saputrananto memulai laga dari bangku cadangan.

Timnas U17 Indonesia besutan Bima Sakti akan melawan Guam pada laga perdana Kualifikasi Piala Asia U17 2023.

Pada Kualifikasi Piala Asia U17 2023, Indonesia masuk Grup B bersama Uni Emirat Arab (UEA), Malaysia, Palestina, dan Guam.

Di grup tersebut, Indonesia menjadi tuan rumah dengan seluruh pertandingan digelar di Stadion Pakansari, Bogor, tanpa penonton.

Baca juga: Timnas U17 Indonesia Vs Guam, Upaya Garuda Asia Ikuti Jejak Para Senior

Adapun dua pertandingan Grup B yang sudah digelar adalah Palestina vs Malaysia dan Uni Emirat Arab (UEA) vs Guam pada Sabtu (1/10/2022).

Hasil dua laga tersebut adalah Malaysia menang 4-0 atas Palestina dan UEA melibas Guam dengan skor 9-0.

Kini, timnas U17 Indonesia akan mengawali kiprah di Kualifikasi Piala U17 2023 dengan melawan Guam.

Menghadapi Guam, Bima Sakti menurunkan kiper Andrika Fathir Rachman untuk mengawal gawang Garuda Asia.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas U17 Indonesia Vs Guam Malam Ini

Di lini belakang, Bima memberikan kepercayaan kepada Ridzdjar Nurviat Subagja, Sulthan Zaky Pramana, Habil Abdillah Yafi, dan Muhammad Iqbal Gwijangge.

Kemudian, lini tengah timnas U17 Indonesia diperkuat oleh kuartet Mokhamad Hanif Ramadhan, Muhammad Kafiatur Rizky, M Riski Afrisal, dan Muhammad Narendra Tegar.

Sebagai duet ujung tombak Garuda Asia, Bima memainkan Muhammad Nabil Asyura dan Arkhan Kaka Putra.

Di bangku cadangan, Bima Sakti masih memiliki nama-nama seperti Figo Dennis Saputrananto, Muhammad Gaoshirowi, dan Ji Da Bin.

Berikut adalah daftar susunan pemain timnas U17 Indonesia untuk laga melawan Guam pada Kualifikasi Piala Asia U17 2023.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas U17 Indonesia Vs Guam, Kickoff 20.00 WIB

Timnas U17 Indonesia (4-4-2): 22-Andrika Fathir Rachman (PG); 2-Ridzdjar Nurviat Subagja, 14-Sulthan Zaky Pramana, 20-Habil Abdillah Yafi, 21-Muhammad Iqbal Gwijangge; 6-Mokhamad Hanif Ramadhan, 9-Muhammad Kafiatur Rizky, 11-M Riski Afrisal, 12-Muhammad Narendra Tegar; 8-Arkhan Kaka Putra, 10-Muhammad Nabil Asyura

Pemain cadangan: 1-Ikram Algifarri (PG), 23-Andhika Putra Setiawan (PG), 3-Irvansyah Afanda Hermanto, 4-Mohammad Andre Pangestu, 5-Muhammad Afazriel, 7-Figo Dennis Saputrananto, 13-Azzaky Aprian Crespo, 16-Muhammad Gaoshirowi, 17-Ji Da Bin, 18-Jehan Pahlevi, 19-Achmad Zidan Rosyid

  • Pelatih: Bima Sakti Tukiman
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com