Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Inter Vs Torino: Handanovic Gemilang, Nerazzurri Menang Berkat Gol Telat Brozovic

Kompas.com - 11/09/2022, 01:01 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Di sisi lain, serangan yang dilancarkan Torino tidak begitu intens. Tercatat, tim asal Turin itu hanya melepaskan satu-satunya tembakan dan itu shots on target.

Satu-satunya shots on target itu lewat sepakan keras Nikola Vlasic dari dalam kotak penalti pada menit ke-19. Namun, sepakannya masih bisa ditepis oleh kiper Inter, Samir Handanovic.

Berlanjut ke babak kedua, Handanovic melakukan penyelamatan gemilang pada menit ke-47.

Kiper asal Slovenia itu berhasil menepis bola hasil sundulan Antonio Sanabria yang memanfaatkan crossing dari Vlasic.

Baca juga: Link Live Streaming Inter Vs Torino, Kickoff 23.00 WIB

Berselang lima menit kemudian, Sanabria mendapat kartu merah dari wasit Giovanni Ayroldi usai kedapatan melakukan pelanggaran keras terhadap Hakan Calhanoglu.

Namun, sang wasit kembali memasukkan kartu merah ke dalam sakunya usai melihat monitor Video Assistant Referee (VAR).

Alhasil, Sanabria tidak jadi dikeluarkan dari laga. Akan tetapi, ia mendapat kartu kuning dari wasit.

Handanovic benar-benar menunjukkan tajinya di bawah mistar gawang meski usianya sudah tak lagi muda. Kiper berusia 38 tahun itu melakukan tiga penyelamatan penting dalam 11 menit.

Penyelamatan Handanovic yang pertama terjadi pada menit ke-57. Ia berhasil meredam direct free-kick bek Torino, Ricardo Rodriguez.

Kemudian Handanovic berhasil meredam dua sepakan dari Vlasic pada menit ke-66 dan 68.

Inter Milan mendapat peluang emas lewat Milan Skriniar pada menit ke-74. Sayang, sundulannya yang memanfaatkan sepak pojok masih bisa ditepis kiper Torino, Vanja Milinkovic-Savic.

Jelang delapan menit waktu normal berakhir, Handanovic lagi-lagi menyelamatkan gawang dari gempuran pemain Torino. Kali ini, ia berhasil menepis sepakan Sanabria.

Gol yang dinanti-nanti Inter Milan akhirnya tercipta pada menit ke-88. Adalah Brozovic yang mencatatkan namanya di papan skor.

Memanfaatkan operan lambung Nicolo Barella, Brozovic sukses mengkonversikan menjadi gol.

Gol Brozovic itu menjadi satu-satunya yang tercipta pada laga ini. Skor 1-0 untuk kemenangan Inter Milan bertahan hingga laga berakhir.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com