Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Calon Lawan Barcelona di Fase Grup Liga Champions: Kans Reuni dengan Messi

Kompas.com - 25/08/2022, 21:15 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber UEFA

KOMPAS.com - FC Barcelona menempati pot 2 drawing Liga Champions 2022-2023. Barca berpotensi jumpa Paris Saint-Germain (PSG) yang kini dibela Lionel Messi.

Sebanyak 32 tim telah memastikan tempat di babak utama Liga Champions 2022-2023.

Selanjutnya, UEFA bakal melaksanakan undian untuk menentukan komposisi babak penyisihan grup Liga Champions musim ini.

Adapun drawing atau undian Liga Champions 2022-2023 bakal digelar di Istanbul, Turki, pada Kamis (25/8/2022) pukul 23.00 WIB.

Baca juga: Hasil Barcelona Vs Man City 3-3: Berhias 6 Gol dan Pemain Terkapar, Laga Tuntas Tanpa Pemenang

Salah satu hal menarik menjelang drawing Liga Champions kali ini adalah kans Barcelona bersua lawan-lawan berat pada babak penyisihan grup.

Diketahui, Barca masuk pot 2 undian Liga Champions 2022-2023.

Selain Barcelona, tim-tim yang menghuni pot 2 adalah Liverpool, Chelsea, Juventus, Atletico Madrid, Sevilla, RB Leipzig, dan Tottenham Hotspur.

Dengan menempati pot 2, artinya pada fase grup Liga Champions musim ini Barcelona akan melawan masing-masing satu tim dari pot 1, 3, dan 4.

Aturan undian Liga Champions menyebutkan bahwa tim dari satu asosiasi tidak akan berada di grup yang sama.

Itu artinya, Barcelona tidak akan satu grup dengan sang juara bertahan Real Madrid yang berada di pot 1.

Baca juga: Dimulai Malam Nanti, Bagaimana Cara Drawing Fase Grup Liga Champions?

Adapun pot 1 drawing Liga Champions dihuni oleh Real Madrid (juara bertahan), Eintracht Frankfurt (juara Liga Europa), serta para kampiun liga domestik yakni Manchester City (Inggris), AC Milan (Italia), Bayern Muenchen (Jerman), Paris Saint-Germain (Perancis), FC Porto (Portugal), dan Ajax (Belanda).

Barcelona dipastikan bakal segrup dengan salah satu penghuni pot 1 kecuali Real Madrid.

Kans Barca satu grup dengan Paris Saint-Germain (PSG) pun terbuka lebar.

Jika itu terjadi, duel melawan Barcelona akan menjadi laga emosional bagi Lionel Messi yang kini berseragam PSG.

Penyerang PSG, Lionel Messi, kala beraksi dalam laga pekan pertama Liga Perancis 2022-2023 kontra Clermont Foot di Stade Gabriel Montpied, 6 Agustus 2022.JEAN-PHILIPPE KSIAZEK Penyerang PSG, Lionel Messi, kala beraksi dalam laga pekan pertama Liga Perancis 2022-2023 kontra Clermont Foot di Stade Gabriel Montpied, 6 Agustus 2022.

Selain tim-tim kuat dari pot 1, Barca juga berpotensi segrup dengan lawan-lawan berat dari pot 3.

Pot 3 sendiri dihuni oleh Borussia Dortmund, FC Salzburg, Shakhtar Donetsk, Inter Milan, Napoli, Benfica, Sporting CP, dan Bayer Leverkusen.

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah pembagian pot dan calon lawan-lawan Barcelona pada babak penyisihan grup Liga Champions 2022-2023.

Pot 1: Eintracht Frankfurt, Manchester City, AC Milan, Bayern Muenchen, Paris Saint-Germain, Ajax, FC Porto. (plus Real Madrid yang tidak akan satu grup dengan Barcelona)

Pot 2: Liverpool, Chelsea, Juventus, RB Leipzig, Tottenham Hotspur, Atletico Madrid, Sevilla. (Tim-tim ini tidak akan segrup dengan Barcelona yang juga berada di pot 2)

Pot 3: Borussia Dortmund, FC Salzburg, Shakhtar Donetsk, Inter Milan, Napoli, Sporting CP, Benfica, dan Bayer Leverkusen.

Pot 4: Marseille, Club Bruge, Celtic, Viktoria Plzen, Maccabi Haifa, Dinamo Zagreb, Rangers, FC Copenhagen.

Baca juga: Link Live Streaming Drawing Liga Champions 2022-2023 Malam Ini

Adapun, dengan adanya Piala Dunia 2022 Qatar yang akan dimulai pada 20 November mendatang, babak penyisihan grup Liga Champions musim ini akan dimainkan dalam jadwal yang padat.

Matchday pertama fase grup Liga Champions 2022-2023 akan dimainkan pada 6 dan 7 September. Kemudian, matchday terakhir bakal digelar pada tanggal 1 dan 2 November.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com