Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Junaedi Blind Judo: Si Penggembala Kambing Menuju Paris

Kompas.com - 06/08/2022, 08:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Keseharian Junaedi sebelum menjadi atlet judo tunanetra (blind judo) dan meraih emas ASEAN Para Games 2022 tak lepas dari kesibukan orang tua.

Junaedi membantu aktivitas orang tuanya, Odin dan Etin, yang tergolong masyarakat menengah ke bawah untuk menggembala kambing.

Pria asal Garut, Jawa Barat, itu tetap mau berusaha membantu orang tuanya kendati memiliki keterbatasan penglihatan.

Hingga keterbatasan Junaedi memberikan jalannya untuk membahagiakan orang tuanya dan keluarganya.

Baca juga: BERITA FOTO - Blind Judo Tambah 4 Medali Emas APG 2022 untuk Indonesia

Junaedi memilih untuk bergabung dengan National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, sebuah wadah bagi atlet berkebutuhan khusus.

Awalnya, Junaedi mencoba menekunin catur dan renang. Tetapi, judo membuatnya merasa lebih enjoy.

"Dia selalu diskusi sama saya, ingin menekuni yang mana. Akhirnya dia memilih judo," kata Asep, kakak Junaedi, kepada Kompas.com.

"Karena menurutnya sangat enjoy dan tanpa beban saat mengikuti latihan-latihan," jelasnya.

Baca juga: Blind Judo ASEAN Para Games 2022: Ketika Wakil Indonesia Tumbangkan Lawan dalam 2 Detik

Pilihan Junaedi tepat, 1 emas dari kategori beregu dan 1 perak kategori individu ASEAN Para Games 2022 kelas J1 -60 kg berhasil dia raih.

Tangisan orang tua dan sang kakak pecah dengan keberhasilan Junaedi.

"Dia dulu sehari-hari di rumah yang menggembala kambing dan ikut ayah dan ibu ke ladang untuk mencangkul," cerita Asep.

"Maklum, kami dari keluarga menengah ke bawah di Garut," tandasnya.

Menuju Paralimpiade Paris 2024

Pelatih blind judo Indonesia, Lee Yong-im, menegaskan Junaedi adalah pemain andalannya.

Baca juga: Resmi, Indonesia Juara Umum ASEAN Para Games 2022!

Lee Yong-im berharap Junaedi terus konsisten pada kejuaraan-kejuaraan selanjutnya dan meraup banyak kumpulan poin.

Kumpulan poin itu tak lepas untuk persyaratan ke Paralimpiade Paris 2024.

"Sekarang sudah lolos satu (ke Paralimpiade Paris 2024) kelas -60 kg, Junaedi," kata Lee Yong-im kepada Kompas.com.

"Dia (Junaedi) sekarang ranking 11 dunia," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com