Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Indonesia Open 2022: Laga Sempat Berhenti, Bagas/Fikri ke 16 Besar

Kompas.com - 15/06/2022, 18:27 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Jawara All England 2022 sektor ganda putra, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, melaju ke 16 besar Indonesia Open 2022.

Bagas/Fikri melaju ke babak 16 besar Indonesia Open usai mengalahkan wakil Skotlandia, Alexander Dunn/Adam Hall.

Mereka menang secara straight game atau dua gim langsung dengan skor akhir 21-16 dan 21-16.

Duel Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Alexander Dunn/Adam Hall berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (15/6/2022) malam WIB.

Hasil Indonesia Open 2022 membuat langkah Bagas/Fikri harus berjumpa dengan wakil Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, pada babak 16 besar.

Baca juga: Kunci Kebangkitan Apriyani/Fadia di Indonesia Open 2022: Mati Jangan Tumbang, Tak Saling Menyalahkan

Laga sempat berhenti sekitar 3-4 menit lantaran Alexander Dunn izin ke umpire (wasit) untuk keluar lapangan pada gim kedua karena sakit perut.

Jalannya Pertandingan

Gim 1

Bagas/Fikri langsung memimpin pada lima menit awal gim kedua. Mereka langsung unggul jauh 7-3.

Keunggulan tersebut mampu mereka pertahankan sampai interval di angka 11-7.

Fikri yang lebih sering tampil di depan net begitu gesit, penempatannya juga cukup bagus sehingga membuat lawan jatuh bangun.

Bagas/Fikri hanya butuh 16 menit untuk mengalahkan Alexander Dunn/Adam Hall dengan skor 21-16 pada gim pertama.

Baca juga: Hasil Indonesia Open 2022: Unggulan Kedua Asal Korsel Singkirkan Febby/Ribka Lewat Drama Deuce

Gim 2

Alexander Dunn/Adam Hall lebih sering mengincar Bagas Maulana saat menyerang. Namun, pertahanan Bagas cukup baik.

Laga sempat berhenti sekitar 3-4 menit. Alexander Dunn sempat keluar lapangan setelah meminta izin kepada umpire.

Setelah itu, performa Bagas/Fikri tak merosot. Mereka tetap mampu mendominasi dan unggul 11-6 hingga interval kedua.

Keunggulan Bagas/Fikri atas Alexander Dunn/Adam Hall terus berlanjut setelah interval.

Wakil Skotlandia itu masih kerap mengincar Bagas Maulana saat menyerang. Tetapi, keunggulan Bagas/Fikri masih tetap terjaga.

Mendekati skor krusial, Dunn/Hall mencoba mengejar di angka 15-17. Upaya mereka tak berhasil.

Bagas/Fikri menang dengan skor 21-16 pada gim kedua sekaligus lolos ke babak 16 besar Indonesia Open 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com