Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Teknik Melempar Bola pada Kasti

Kompas.com - 08/06/2022, 10:30 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

Sumber Skola

KOMPAS.com - Melempar bola merupakan salah satu gerakan dominan dalam permainan kasti. Berikut tiga teknik melempar bola pada kasti.

Gerakan melempar dalam kasti adalah contoh gerak dasar manipulatif atau gerak yang melibatkan sebuah benda maupun alat.

Kekuatan, kecepatan melempar, dan ketepatan sasaran merupakan unsur utama yang perlu diperhatikan dalam melakukan gerakan melempar bola.

Teknik Melempar Bola pada Kasti

Sebutkan teknik-teknik melempar bola dalam permainan kasti.

Baca juga: Gerak Lokomotor, Non-lokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Kasti

Lemparan dalam bola kasti terdiri dari tiga teknik yakni lemparan bola mendatar, melambung, dan menyusur tanah. Berikut penjelasannya.

1. Teknik Melempar Bola Mendatar

Teknik lemparan mendatar dalam kasti lebih tepat digunakan untuk melempar seorang pemukul yang sedang berlari dari satu pos ke pos lainnya.

Berikut langkah-langkah melakukan teknik melempar bola kasti mendatar:

  • Arahkan pandangan mata fokus melihat ke depan, baik ke arah bola dan pemukul yang sedang berlari.
  • Badan berdiri tegak dengan posisi menyamping. Kaki kanan berada di belakang kaki kiri.
  • Posisikan kedua kaki dibuka selebar bahu.
  • Kaki kanan diluruskan ke belakang. Sedangkan lutut kaki kiri ditekuk.
  • Pegang bola dengan salah satu tangan. Siku tangan yang memegang bola harus ditekuk dengan sudut 90 derajat.
  • Salah satu tangan yang tidak membawa bola harus sejajar posisinya dengan bahu.
  • Bola dilempar sejajar dari samping kepala agar lemparannya bisa sejajar dengan dada.
  • Setelah melempar bola, langkahkan kaki kanan maju ke depan.

2. Teknik Melempar Bola Melambung

Baca juga: Apa Itu Hong dalam Permainan Kasti?

Teknik ini biasanya dilakukan dengan melambungkan bola sesuai dengan permintaan pemukul.

Lemparan bola melambung bisa dilakukan jika jarak antar pelempar dengan pemukul bola cukup jauh.

Berikut langkah-langkah melakukan teknik melempar bola dalam permainan kasti:

  • Badan berdiri tegak, namun posisinya menyamping. Arahkan pandangan mata fokus ke depan melihat ke arah pemukul.
  • Kedua kaki dalam posisi dibuka selebar bahu. Kaki kanan berada di belakang kaki kiri.
  • Lutut kaki kiri ditekuk dan kaki kanan diluruskan di belakang.
  • Pegang bola dengan salah satu tangan.
  • Tangan yang tidak membawa bola harus sejajar dengan bahu.
  • Bola dilempar dengan mengayunkan tangan sekuat mungkin ke arah depan. Pada saat yang bersamaan langkahkan kaki kanan ke depan.

3. Teknik Melempar Bola Menyusur Tanah

Baca juga: Cara Mendapatkan Poin dalam Permainan Kasti

Berikut langkah-langkah melakukan teknik lemparan bola menyusur tanah dalam permainan kasti:

  • Arahkan pandangan mata fokus melihat ke depan.
  • Badan berdiri tegak dengan posisi menyamping. Kaki kanan berada di belakang kaki kiri.
  • Posisi kedua kaki dibuka selebar bahu.Salah satu tangan yang membawa bola diarahkan ke depan dan bawah.
  • Saat bola sudah terlempar, langkahkan kaki kanan maju ke depan.

(Sumber: Kompas.com/Vanya Karunia Mulia Putri | Editor: Ari Welianto)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Liga Inggris
Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Badminton
Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bundesliga
PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com