Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas Basket Indonesia Vs 10 Tim NBL1 Australia

Kompas.com - 06/06/2022, 13:29 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Timnas bola basket 5x5 putra memperlihatkan kemajuan yang menjanjikan. Ini menjadi modal bagus untuk masa depan bola basket Tanah Air.

Hal tersebut diungkapkan Asisten Pelatih Wahyu Widayat Jati. Diakuinya, tim semakin solid terutama terkait kerja sama antarpemain, usai mencatat sejarah dengan raihan medali emas SEA Games 2021 di Vietnam.

Perkembangan itu tampak saat timnas bola basket putra menggelar uji coba melawan Satria Muda di GBK Arena Senayan, Sabtu (4/6/2022).

Pertandingan pemanasan itu adalah kali pertama semenjak Arki Dikania Wisnu dkk juara SEA Games 2021, 12-23 Mei 2022.

Baca juga: Kata Derrick Michael Usai Timnas Basket Raih Emas di SEA Games: Bangga Bisa Nyanyi Lagu Indonesia Raya

Dalam uji coba pertama tersebut, sejumlah pemain muda mendapatkan kesempatan tampil. Bagir Ali, Aldy Izzatur Rachman, Kelvin Sanjaya dan Mohamad Arighi termasuk yang mendapat kepercayaan.

Hasilnya, timnas menaklukkan salah satu klub elite Indonesian Basketball League tersebut. Timnas menang dengan skor 102-77.

"Dalam uji coba kita memainkan beberapa pemain muda yang akan dibawa untuk try out ke Australia, seperti Ali Bagir, Aldy Izzatur Rachman, Kelvin Sanjaya, Mohamad Arighi. So far, mereka masih banyak hal yang harus di-improve," ujar Wahyu yang karib disapa Cacing ini.

"Pemain semakin solid sebagai sebuah tim," tambahnya.

Saat ini timnas sedang menyiapkan diri menatap FIBA Asia Cup 2022 Juli nanti. Sejumlah agenda sudah dipersiapkan agar bisa lebih siap menghadapi ajang besar nan bergengsi tersebut.

Baca juga: Timnas Basket Indonesia Perkasa dan Sabet Emas SEA Games 2021, Apa Selanjutnya?

Mulai 8 Juni 2022, anak asuh duet pelatih Rajko Toroman dan Milos Pejic akan bertolak ke Australia. Mereka menggelar sejumlah laga uji coba di Negeri Kanguru itu.

Soliditas antarpemain tersebut akan menjadi modal penting menghadapi game saat try out di Australia yang rencananya berlangsung 10-23 Juni 2022.

Sebanyak 10 pertandingan uji coba telah diagendakan selama berada di Australia. Lawannya klub NBL1 Australia. 

Ada Diamond Valley Eagles, Wyndham, Eltham Wildcats, Waverley Falcons, Sunshine Coast Phoenix, South West Metro Pirates, Southern District Spartans, Logan Thunder, Ipswich Force, dan Brisbane Capitals. 

"Kita akan memaksimalkan untuk melatih offense dan defense yang akan dipakai di sana (Australia)," ujar Wahyu.

Baca juga: Timnas Basket Indonesia Rebut Emas SEA Games, Momentum Garuda Terbang Lebih Tinggi

Jadwal dan Lokasi NBL1 Games

  1. Indonesia vs Diamond Valley Eagles: Jumat, 10 Juni – Melbourne – Diamond Valley Sports & Fitness Centre
  2. Indonesia vs Wyndham (BigV): Sabtu, 11 Juni – Werribee – Eagle Stadium
  3. Indonesia vs Eltham Wildcats: Minggu, 12 Juni - Melbourne - Eltham High School
  4. Indonesia vs Waverley Falcons: Senin, 13 Juni - Melbourne - Waverley Basketball Centre
  5. Indonesia vs Sunshine Coast Phoenix: Rabu, 15 Juni - Sunshine Coast - Maroochydore Basketball Stadium
  6. Indonesia vs South West Metro Pirates: Kamis, 16 Juni - Brisbane - Hibiscus Sports Stadium
  7. Indonesia vs Southern District Spartans: Minggu, 19 Juni - Brisbane - Rowland Cowan Stadium
  8. Indonesia vs Logan Thunder: Senin, 20 Juni - Brisbane - Bendigo Bank Cornubia Park Sports Centre
  9. Indonesia vs Ipswich Force: Rabu, 22 Juni- Ipswich - JBS Stadium
  10. Indonesia vs Brisbane Capitals: Kamis, 23 Juni - Brisbane - Auchenflower Stadium
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com